SUKABUMIUPDATE.com - Sukabumi merupakan destinasi menarik untuk mengisi liburan Tahun Baru. Kota ini menyediakan beragam pilihan wisata yang cocok bagi keluarga, pasangan, atau mereka yang ingin berlibur sendirian.
Dengan keindahan alam yang menawan dan suasana yang damai, Sukabumi menjadi tempat yang pas untuk menghilangkan rasa lelah akibat rutinitas selama setahun ini. Banyak lokasi wisata di Sukabumi yang memiliki daya tarik unik, membuat pengunjung betah berlama-lama.
Berikut adalah beberapa rekomendasi destinasi wisata di Sukabumi yang bisa menjadi pilihan untuk menghabiskan liburan Natal dan Tahun Baru.
1. Jembatan Gantung Situ Gunung
Jembatan Gantung Situ Gunung adalah jembatan gantung terpanjang di Asia Tenggara, membentang sepanjang 243 meter di tengah lebatnya hutan. Dengan lebar 1,8 meter dan ketinggian 121 meter, tempat ini memberikan sensasi menantang sekaligus pemandangan alam yang luar biasa.
Terletak di Taman Wisata Alam Situ Gunung, Sukabumi, jembatan ini menjadi salah satu tujuan wisata favorit, terutama selama liburan Tahun Baru.
2. Goalpara Estate Camp
Nah, bagi kamu yang ingin liburan tahun baru sambil menginap di alam Sukabumi, Goalpara Estate Camp adalah pilihan menarik. Glamping ini merupakan tempat wisata baru di Sukabumi yang menawarkan pengalaman camping dengan nuansa alam yang menenangkan. Tempat ini resmi dibuka pada 16 Desember 2024 dan menghadirkan penyanyi Bernadya dalam acara soft opening-nya.
Goalpara Estate Camp menyajikan pemandangan indah dari perkebunan teh dan pepohonan rindang, dengan tambahan keindahan city light Kota Sukabumi di malam hari. Lokasi ini menawarkan beberapa pilihan tipe penginapan seperti Pyramid M dengan tarif Rp 975.000, Pyramid L seharga Rp 1.475.000, serta Village M dan Village L dengan tarif yang sama.
Lokasi Goalpara Estate Camp berada di Jl. Goalpara, Desa Cisarua, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi kontak WA 0859 5600 5533.
3. Natura Selabintana
Natura Selabintana adalah taman yang terletak di kawasan Selabintana, Sukabumi, tepat di kaki Gunung Gede Pangrango. Tempat wisata ini menawarkan pemandangan alam yang indah dengan pepohonan hijau rimbun berlatar belakang puncak Gunung Gede.
Udara sejuk yang menyegarkan menjadikan Natura Selabintana destinasi ideal untuk menghabiskan liburan Natal dan Tahun Baru bersama keluarga. Lokasinya berada di Sudajaya Girang, Selabintana, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Dengan tiket masuk hanya Rp10.000 per orang, wisata ini buka dari Sabtu hingga Kamis pukul 09.00–17.00 WIB.
4. Danau Situ Gunung
Danau Situ Gunung yang berlokasi di Desa Sukamanis, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, menjadi pilihan menarik untuk menikmati ketenangan alam saat liburan tahun baru.
Tiket masuknya hanya Rp15.000 per orang, dan tempat ini menyuguhkan suasana damai dengan pemandangan alam yang memukau.
Selain menikmati danau, wisatawan juga bisa berkemah di area ini, menjadikannya tempat sempurna untuk liburan tahun baru bersama keluarga.
5. Wisata Alam Oasis Sukabumi
Wisata Alam Oasis, yang dibuka pada 23 April 2023, menghadirkan nuansa Eropa di Sukabumi. Berlokasi di Jalan Mayor Mahmud No. 9, Babakan Kiara, tempat ini menarik perhatian pengunjung dengan akses yang mudah dan lokasi strategis.
Tiket masuknya sangat terjangkau, yaitu Rp15.000 per orang, dengan tambahan Rp10.000 untuk wahana seperti perahu atau waterpark. Tempat ini juga menawarkan spot foto Instagramable bergaya Eropa serta area kuliner yang menggugah selera.
6. Goalpara Tea Park
Goalpara Tea Park, terletak di Desa Cisarua, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, menyajikan hamparan perkebunan teh yang hijau dengan udara pegunungan yang sejuk. Destinasi ini cocok untuk liburan tahun baru bersama keluarga, teman, atau pasangan.
Tiket masuknya Rp30.000 untuk anak-anak dan Rp40.000 untuk dewasa. Selain menikmati pemandangan, pengunjung dapat bersantai dan merasakan suasana tenang di tengah alam.
Diresmikan pada 5 Juni 2016, Santa Sea Theme Park berdiri di lahan seluas 2,5 hektar. Wisata air ini cocok untuk kamu yang ingin berliburan tahun baru bersama teman maupun keluarga.
Pengunjung yang hadir dapat menikmati beragam fasilitas menarik seperti ombak buatan, air terjun buatan, seluncuran dan lainnya. Wisatawan yang ingin berlibur di Santa Sea Theme Park, hanya perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp 35.000 weekday, Rp 50.000 weekend dan Rp 50.000 tanggal merah dan musim liburan
Ketika mengunjungi tempat wisata ini, pengunjung dijamin akan merasakan ketenangan jiwa dan pikiran. Buka dari pukul 10.00 - 15.00 weekday dan pukul 09.00 - 15.00 weekend, lokasi Santa Sea Theme Park berada di Jalan Lio, Santa, Gedong Panjang,Citamiang,Sukabumi, Jawa Barat
8. De'Tani Waterpark
De'Tani Waterpark Sukabumi adalah sebuah taman air dan pusat rekreasi yang terletak di Desa Sukamekar, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Indonesia. Ini adalah tujuan populer bagi keluarga yang ingin menikmati hari yang menyenangkan di bawah sinar matahari.
De'Tani Waterpark juga memiliki area taman edukasi di mana pengunjung dapat belajar tentang berbagai jenis tanaman dan wisata kerajinan. Buka dari senin - Minggu pukul 08.00 WIB - 18.00 WIB, harga tiketnya Weekday Rp. 20.000/org sudah include dengan Waterpark dan Weekend Rp. 25.000/org | sudah include dengan Waterpark.
9. Selabintana
Selabintana sangat cocok kamu kunjungi saat ingin berlibur dengan punya waktu sebentar. Tempat ini bisa jadi pilihan tepat untuk liburan quality time bersama keluarga. Dengan tiket masuk Rp 15. 000, kamu bisa menikmati hamparan rumput hijau dan pohon-pohon tinggi yang rindang. Dijamin ketika kamu kesini bakal bikin pikiran tenang dan nyaman.