SUKABUMIUPDATE.com - Taman Begonia Lembang adalah salah satu destinasi wisata yang memukau di kawasan Lembang, Bandung, Jawa Barat.
Taman Begonia Lembang terkenal dengan hamparan bunga begonia yang indah dan beraneka warna.
Taman Begonia Lembang adalah destinasi yang cocok untuk rekreasi bersama keluarga atau teman sambil menikmati keindahan bunga-bunga yang ada.
Baca Juga: Gagal Jantung: Gejala, Penyebab, dan Pengobatan yang Dapat Dilakukan
Taman Begonia terletak di Jalan Maribaya No. 120 A, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Taman Begonia Lembang buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.
Daya Tarik Taman Begonia Lembang
- Hamparan Bunga
Taman Begonia Lembang memiliki lebih dari 50 jenis bunga begonia yang ditata dengan apik dalam berbagai bentuk dan pola.
Di Wisata Lembang ini, selain begonia, Anda juga bisa menemukan berbagai jenis bunga lainnya seperti mawar, lavender, hydrangea, dan bunga matahari.
Pengunjung dapat berjalan-jalan di tengah hamparan bunga yang luas dan menikmati keindahan alam Taman Begonia Lembang.
- Spot Foto Instagramable
Taman Begonia menawarkan banyak spot foto yang menarik dan instagramable. Setiap sudut taman menawarkan pemandangan yang berbeda dan menarik untuk dijelajahi.
Banyak spot foto menarik di Taman Begonia Lembang yang bisa dijadikan latar belakang untuk mengabadikan momen indah.
- Wisata Edukatif
Selain menikmati keindahan bunga, pengunjung juga dapat mempelajari berbagai jenis bunga begonia dan cara merawatnya. Tersedia pula taman edukasi yang di mana anak-anak dapat belajar tentang pentingnya menjaga kelestarian alam.
Baca Juga: Lirik Lagu HOME SWEET HOME G-Dragon, Taeyang dan Daesung, Jadi Reuni BIGBANG
Spesial! Taman Begonia Lembang juga memiliki kebun sayur dan buah yang segar, yang bisa dibeli oleh pengunjung.
Harga Tiket Masuk Taman Begonia Lembang
Harga tiket masuk atau HTM Taman Begonia Lembang cukup terjangkau, yakni sekitar Rp25.000 hingga Rp30.000. Namun, ada biaya tambahan untuk penggunaan kamera komersial dan pemotretan pre-wedding, ya!
Sumber: Berbagai Sumber.