Taman Mangrove Ketapang, Wisata Alam di Tangerang yang HTMnya Cuma Rp 15.000 Saja

Kamis 24 Oktober 2024, 19:00 WIB
Taman Mangrove Ketapang merupakan salah satu destinasi wisata alam yang murah meriah di Tangerang. (Sumber : Instagram/@abouttng).

Taman Mangrove Ketapang merupakan salah satu destinasi wisata alam yang murah meriah di Tangerang. (Sumber : Instagram/@abouttng).

SUKABUMIUPDATE.com - Taman Mangrove Ketapang adalah salah satu destinasi wisata alam di Kabupaten Tangerang. Tempat ini bisa menjadi pilihan alternatif bagi masyarakat yang mencari wisata murah dan mudah dijangkau.

Taman Mangrove Ketapang ini juga sangat cocok untuk dijadikan berfoto selfie dan sebagai tempat berkumpul bersama keluarga atau teman, terutama pada siang atau sore hari.

Di taman ini, terdapat 16 spesies pohon mangrove yang telah berhasil dikembangkan di Ketapang Aquaculture.

Beberapa jenis mangrove tersebut antara lain Xylocarpus granatum, Bruguiera gymnoriza, Bruguiera cylindrica, Rhizopora mucronata, Rhizopora apiculate, dan Rizophora stilosa.

Fasilitas yang tersedia di Taman Mangrove meliputi kursi-kursi, jembatan, dan bangunan kayu yang bisa dimanfaatkan pengunjung sebagai tempat berswafoto.

Taman Mangrove Ketapang berlokasi di Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten, dan buka setiap hari dari pukul 08:00 hingga 18:00 WIB. Namun, khusus pada hari Jumat, taman ini tutup lebih awal yaitu pada pukul 17:30 WIB.

Harga tiket masuk ke Taman Mangrove Ketapang sangat terjangkau. Pengunjung dewasa hanya perlu membayar Rp15.000, sedangkan anak-anak di bawah 12 tahun dikenakan biaya Rp10.000.

Letaknya yang strategis, hanya berjarak sekitar 25 kilometer dari pusat Kota Tangerang, membuat lokasi ini mudah dijangkau dalam waktu sekitar 1 jam perjalanan.

Bahkan bagi wisatawan dari Jakarta, jarak tempuhnya pun terbilang singkat, yakni sekitar 60 kilometer yang bisa ditempuh dalam waktu kurang lebih 2 jam. Jarak yang tidak terlalu jauh ini menjadikan Mangrove Ketapang sebagai destinasi ideal untuk liburan akhir pekan yang singkat namun menyenangkan.

Taman Mangrove Ketapang adalah rekomendasi destinasi wisata murah di Tangerang. | Google/Foto Rendy Armanto.Taman Mangrove Ketapang adalah rekomendasi destinasi wisata murah di Tangerang. | Google/Foto Rendy Armanto.

Daya Tarik Taman Mangrove Ketapang

1. Ekosistem Mangrove yang Unik

Pengunjung bisa belajar lebih dalam tentang ekosistem mangrove yang penting bagi keseimbangan lingkungan. Wisata ini tidak hanya menawarkan hiburan, tetapi juga edukasi mengenai pentingnya konservasi mangrove.

2. Jalan Setapak di Atas Air

Salah satu daya tarik utama adalah adanya jembatan kayu atau jalan setapak yang memungkinkan pengunjung berjalan di antara pepohonan mangrove, sambil menikmati pemandangan dan kesejukan di sekitarnya.

3. Spot Foto Menarik

Wisata Mangrove Ketapang menyediakan banyak spot foto yang menarik dan instagramable. Pemandangan hutan mangrove, jembatan kayu, serta latar belakang alam yang asri menjadikannya tempat favorit bagi pecinta fotografi.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi24 Oktober 2024, 21:24 WIB

Sidak Supermarket, DPRD Sukabumi Temukan Pelanggaran Tata Ruang hingga Limbah Berbau

Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi melakukan inspeksi mendadak ke salah satu supermarket di Kecamatan Palabuhanratu pada Kamis sore (24/10/2024). Sidak ini merupakan tindak lanjut dari audiensi masyarakat.
Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi saat sidak di Yogya Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi Memilih24 Oktober 2024, 20:25 WIB

Bawaslu Nyatakan Camat Cibeureum Sukabumi Terbukti Langgar Netralitas Pilkada 2024

Bawaslu Kota Sukabumi nyatakan Camat Cibeureum terbukti langgar netralitas ASN di Pilkada 2024.
Ketua Bawaslu Kota Sukabumi, Yasti Yustia Asih. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Sukabumi24 Oktober 2024, 20:11 WIB

Gruduk DPRD, Warga Palabuhanratu Keluhkan Bau Limbah dan Makanan Kedaluwarsa di Supermarket

Sejumlah warga yang tergabung di Lembaga Perlindungan Konsumen Swadaya Masyarakat menggelar audiensi bersama DPRD Kabupaten Sukabumi audiensi itu menyoroti penanganan limbah, penjualan makanan kedaluwarsa di salah supermarket
Audiensi warga dengan DPRD Kabupaten Sukabumi terkait limbah dan makanan kedaluwarsa dari Supermarket di Palabuhanratu | Foto : llyas Supendi
Entertainment24 Oktober 2024, 20:00 WIB

Masih Viral, MV Lagu APT Rose BLACKPINK dan Bruno Mars Raih Rekor Penayangan

Lagu APT milik Rose BLACKPINK yang berkolaborasi dengan Bruno Mars membuat rekor baru dengan meraih viewers Youtube terbanyak dalam waktu cepat.
Masih Viral, MV Lagu APT Rose BLACKPINK dan Bruno Mars Raih Rekor Penayangan (Sumber : Youtube | Rose)
Sukabumi24 Oktober 2024, 19:31 WIB

Baru Putus Dari Pacar, Kisah Hidup Wanita Sukabumi yang Ditemukan Tewas Tertindih Motor

Berikut kisah hidup Neng Laras, wanita muda yang ditemukan tewas tertindih motor di Nagrak Sukabumi.
Potret Neng Laras semasa hidup. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi24 Oktober 2024, 19:01 WIB

Meriahnya Hari Santri Di Ciracap Sukabumi, Tabuh 1000 Rebana dan Liwet 1000 Kastrol

Ribuan warga Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, tumpah ruah mengikuti kegiatan gebyar Hari Santri Nasional tingkat kecamatan, bertempat di lapangan Cipaku Desa Ujunggenteng, Kamis (24/10/2024).
Pelepasan karnaval dalam rangka Hari Santri Nasional oleh Forkopimcam dan anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Dadang Hermawan | Foto : Ragil Gilang
Food & Travel24 Oktober 2024, 19:00 WIB

Taman Mangrove Ketapang, Wisata Alam di Tangerang yang HTMnya Cuma Rp 15.000 Saja

Taman Mangrove Ketapang merupakan salah satu destinasi wisata alam yang murah meriah di Tangerang.
Taman Mangrove Ketapang merupakan salah satu destinasi wisata alam yang murah meriah di Tangerang. (Sumber : Instagram/@abouttng).
Sukabumi24 Oktober 2024, 18:13 WIB

Dua Kampung Disergap Maling, 50 Ekor Ayam Hilang Dalam Semalam di Sagaranten Sukabumi

Warga di dua kampung, yaitu Kampung Datarkaliki dan Kampung Sinarasih, Desa Sinarbentang, Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, mengalami kehilangan puluhan ayam peliharaan mereka diduga digondol maling
Ayam kampung hilang digondol maling di Sagaranten Sukabumi | Foto : Ilustrasi Pixabay
Life24 Oktober 2024, 18:00 WIB

Saat Diri Dilanda Gundah Gulana, Amalkan Doa Penenang Hati Agar Diberi Ketenangan

Membaca doa penenang hati adalah salah satu cara terbaik bagi umat Muslim agar merasa lebih tenang, bahagia, dan dekat dengan Allah SWT.
Ilustrasi - Membaca doa penenang hati adalah salah satu cara terbaik bagi umat Muslim agar merasa lebih tenang, bahagia, dan dekat dengan Allah SWT. (Sumber : pexels.com/@Muhammad Adil)
Sukabumi24 Oktober 2024, 17:59 WIB

Polisi Ungkap Dugaan Penyebab Laka Maut Truk Boks Tabrak Angkot di Sukalarang Sukabumi

Berikut dugaan sementara Polisi terkait penyebab kecelakaan maut truk boks tabrak angkot di Sukalarang Sukabumi.
Mobil angkot yang terlibat kecelakaan di Jalan Nasional Sukabumi-Cianjur, tepatnya di Kampung Pulo Air RT 22/04 Desa Sukamaju, Kecamatan Sukalarang, Kabupaten Sukabumil, Kamis (24/10/2024). | Foto: Istimewa