Batu Quran Banten: Wisata Religi yang Erat Kaitannya dengan Syekh Maulana Mansyuruddin

Rabu 23 Oktober 2024, 16:00 WIB
Batu Al-Quran Banten merupakan salah satu destinasi wisata religi yang menarik untuk dikunjungi. (Sumber : Google/Foto theo sena.).

Batu Al-Quran Banten merupakan salah satu destinasi wisata religi yang menarik untuk dikunjungi. (Sumber : Google/Foto theo sena.).

SUKABUMIUPDATE.com - Provinsi Banten dikenal dengan kuatnya nilai-nilai religius, terutama dalam perkembangan agama Islam, yang diyakini sebagai landasan utama dalam pembangunan wilayah tersebut.

Kehidupan sehari-hari masyarakat Banten sangat dipengaruhi oleh ajaran Islam, mulai dari adat istiadat hingga berbagai peninggalan sejarah yang kini menjadi destinasi wisata religi.

Salah satu objek wisata religi yang menarik di Banten adalah Wisata Batu Quran, yang terletak di Kabupaten Pandeglang. Destinasi ini memiliki daya tarik tersendiri dengan keunikan sejarah dan mitos yang menyelimutinya.

Batu Quran merupakan destinasi wisata religi yang terletak di Jl. Pariwisata Cikoromoy, Kadubungbang, Cimanuk, Kabupaten Pandeglang, Banten. Tempat ini berupa kolam air yang berada di kaki Gunung Karang, berjarak sekitar 12 km dari pusat Kota Pandeglang.

Nama Batu Quran berasal dari keberadaan sebuah batu besar di tempat ini yang konon bertuliskan ayat Al-Quran. Batu tersebut diyakini menutupi sumber mata air yang terus mengalir dari dalam tanah.

Batu Quran yang lokasinya ada di tengah-tengah kolam. | Google/Foto Aris hadiansyah.Batu Quran yang lokasinya ada di tengah-tengah kolam. | Google/Foto Aris hadiansyah.

Air di Batu Quran dikabarkan tidak pernah kering sejak abad ke-15 Masehi. Setiap hari, banyak wisatawan, baik dari dalam maupun luar kota, datang ke sini untuk melihat keunikan batu ini.

Mengutip NU Online, menurut cerita warga setempat, air di Batu Quran ini memiliki sejarah yang berkaitan dengan Syekh Mansyur atau lebih dikenal dengan nama Sultan Haji, beliau adalah putra Sultan Agung Abdul Fatah Tirtayasa, Raja Banten ke-6.

“Sejarahnya, sepulang dari naik haji, Syekh Mansyur melihat air yang tidak pernah berhenti mengucur. Derasnya air membuatnya menggenangi daerah sekitar, Syekh Mansyur berpikir jika tidak ditutup, maka wilayah ini akan menjadi lautan. Akhirnya beliau tutup dengan Al-Qur’an. Namun al-Qur’an tersebut berubah menjadi batu sehingga dinamakan Batu Quran,” tutur salah satu warga sekitar.

Tak hanya bentuknya yang menarik perhatian, banyak orang juga tertarik dengan mitos yang beredar di masyarakat. Salah satu mitos menyebut bahwa ada saluran air di tempat ini yang dipercaya bisa menyembuhkan penyakit dan mengabulkan permintaan.

Batu Quran menjadi destinasi wisata yang sering dikunjungi wisatawan untuk berenang. | Instagram/@nawawi7248.Batu Quran menjadi destinasi wisata yang sering dikunjungi wisatawan untuk berenang. | Instagram/@nawawi7248.

Mitosnya bahwa air di kolam ini bisa menyembuhkan berbagai penyakit, dan jika seseorang berhasil berenang mengelilingi batu tersebut sebanyak tujuh kali, harapan mereka akan terkabul.

Namun, mitos ini menimbulkan kontroversi karena dianggap bertentangan dengan ajaran Islam. Meski begitu, beberapa pengunjung masih mencoba mengelilingi batu dengan berenang.

Di balik mitos dan sejarahnya, Batu Quran kini menjadi destinasi wisata dengan kolam alami yang jernih dan menyegarkan. Tiket masuk ke tempat ini hanya Rp10.000, dan pengunjung dapat berenang sepuasnya.

Menariknya, Batu Quran buka 24 jam sehari, sehingga pengunjung bisa datang kapan saja. Waktu terbaik untuk berkunjung adalah pagi atau sore hari, karena berenang di air dingin saat cuaca terik sangat menyegarkan.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Life23 Oktober 2024, 18:00 WIB

Kumpulan Doa Minta Jodoh Terbaik untuk Laki-laki dan Perempuan, Yuk Amalkan

Berdoa meminta jodoh terbaik merupakan salah satu bentuk ikhtiar seorang hamba kepada Allah SWT.
Meminta jodoh yang terbaik adalah bentuk usaha untuk mendapatkan pasangan hidup yang bisa membimbing kita dalam menjalankan ibadah dan meraih ridho Allah. | (Sumber : Instagram/@dindahw)
Sukabumi23 Oktober 2024, 17:53 WIB

Satu Tewas! Kronologi Pemotor Satria Kecelakaan Tunggal di Jalan Simpenan Sukabumi

Kecelakaan melibatkan pengendara dan penumpang sepeda motor Satria F 150.
Sepeda motor Satria F 150 yang kecelakaan tunggal di Jalan Cigaru-Kiara Dua, tepatnya di kawasan perkebunan Teh Cigaru, Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (23/10/2024). | Foto: Istimewa
Musik23 Oktober 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Si Paling Mahir Raisa: Terlihat Baik-Baik Saja

Lagu Si Paling Mahir Raisa menceritakan tentang seseorang yang harus memendam semua perasaannya seorang diri.
Official Lirik Lagu Si Paling Mahir Raisa. Foto: YouTube/@raisa6699
Nasional23 Oktober 2024, 16:57 WIB

Prabowo: Yang Tidak Dukung Makan Bergizi Gratis Keluar dari Pemerintahan Saya

Prabowo meminta Badan Gizi Nasional dan kementerian/lembaga bergerak cepat.
Prabowo Subianto memberikan pidato pertamanya setelah dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029 di Gedung MPR-DPD-DPR RI, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024). | Foto: Humas Setkab/Rahmat
Inspirasi23 Oktober 2024, 16:35 WIB

Punya Segudang Prestasi, Pengusaha Muda Asal Sukabumi Ini Bawa Bisnis Batu Alam ke Kancah Dunia

CEO Bumi Gemstone, Ramdani Murdiana membuktikan bahwa generasi millenial bisa terus berkarya hingga ke kancah dunia.
Pengusaha batu alam asal Sukabumi, Ramdani Murdiana. (Sumber Foto: Istimewa)
Keuangan23 Oktober 2024, 16:34 WIB

Jangan Coba-Coba Bikin Mission Impossible, Agen BRILink Kantongi SOP Buat Gagalkan Semua Modus Penipuan

Tidak lama setelah kutak-katik ponselnya ia menyatakan kepada petugas Agen BRILink sudah ada bukti.
Agen BRILink. | Foto: BRI
Entertainment23 Oktober 2024, 16:30 WIB

Resmi Jadi Utusan Khusus Presiden, Berapakah Gaji yang Diterima Raffi Ahmad?

Presenter Raffi Ahmad resmi dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Selasa, 22 Oktober 2024 kemarin.
Resmi Jadi Utusan Khusus Presiden, Berapakah Gaji yang Diterima Raffi Ahmad? (Sumber : Instagram/@raffinagita1717)
Sukabumi23 Oktober 2024, 16:14 WIB

Respons Pemalakan Sopir Truk, Kapolres Siap Tindak Tegas Premanisme di Sukabumi

Samian mengimbau warga untuk segera melapor jika menjadi korban premanisme.
Kapolres Sukabumi AKBP Samian. | Foto: Istimewa/Okezone
Food & Travel23 Oktober 2024, 16:00 WIB

Batu Quran Banten: Wisata Religi yang Erat Kaitannya dengan Syekh Maulana Mansyuruddin

Batu Al-Quran Banten merupakan salah satu destinasi wisata religi yang menarik untuk dikunjungi.
Batu Al-Quran Banten merupakan salah satu destinasi wisata religi yang menarik untuk dikunjungi. (Sumber : Google/Foto theo sena.).
Inspirasi23 Oktober 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Server Minimal Lulusan SMK Perhotelan/Sederajat, Penempatan di Kota Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Lowongan Kerja Server Minimal Lulusan SMK Perhotelan/Sederajat, Penempatan di Kota Sukabumi (Sumber : Freepik)