Batu Quran Banten: Wisata Religi yang Erat Kaitannya dengan Syekh Maulana Mansyuruddin

Rabu 23 Oktober 2024, 16:00 WIB
Batu Al-Quran Banten merupakan salah satu destinasi wisata religi yang menarik untuk dikunjungi. (Sumber : Google/Foto theo sena.).

Batu Al-Quran Banten merupakan salah satu destinasi wisata religi yang menarik untuk dikunjungi. (Sumber : Google/Foto theo sena.).

SUKABUMIUPDATE.com - Provinsi Banten dikenal dengan kuatnya nilai-nilai religius, terutama dalam perkembangan agama Islam, yang diyakini sebagai landasan utama dalam pembangunan wilayah tersebut.

Kehidupan sehari-hari masyarakat Banten sangat dipengaruhi oleh ajaran Islam, mulai dari adat istiadat hingga berbagai peninggalan sejarah yang kini menjadi destinasi wisata religi.

Salah satu objek wisata religi yang menarik di Banten adalah Wisata Batu Quran, yang terletak di Kabupaten Pandeglang. Destinasi ini memiliki daya tarik tersendiri dengan keunikan sejarah dan mitos yang menyelimutinya.

Batu Quran merupakan destinasi wisata religi yang terletak di Jl. Pariwisata Cikoromoy, Kadubungbang, Cimanuk, Kabupaten Pandeglang, Banten. Tempat ini berupa kolam air yang berada di kaki Gunung Karang, berjarak sekitar 12 km dari pusat Kota Pandeglang.

Nama Batu Quran berasal dari keberadaan sebuah batu besar di tempat ini yang konon bertuliskan ayat Al-Quran. Batu tersebut diyakini menutupi sumber mata air yang terus mengalir dari dalam tanah.

Batu Quran yang lokasinya ada di tengah-tengah kolam. | Google/Foto Aris hadiansyah.Batu Quran yang lokasinya ada di tengah-tengah kolam. | Google/Foto Aris hadiansyah.

Air di Batu Quran dikabarkan tidak pernah kering sejak abad ke-15 Masehi. Setiap hari, banyak wisatawan, baik dari dalam maupun luar kota, datang ke sini untuk melihat keunikan batu ini.

Mengutip NU Online, menurut cerita warga setempat, air di Batu Quran ini memiliki sejarah yang berkaitan dengan Syekh Mansyur atau lebih dikenal dengan nama Sultan Haji, beliau adalah putra Sultan Agung Abdul Fatah Tirtayasa, Raja Banten ke-6.

“Sejarahnya, sepulang dari naik haji, Syekh Mansyur melihat air yang tidak pernah berhenti mengucur. Derasnya air membuatnya menggenangi daerah sekitar, Syekh Mansyur berpikir jika tidak ditutup, maka wilayah ini akan menjadi lautan. Akhirnya beliau tutup dengan Al-Qur’an. Namun al-Qur’an tersebut berubah menjadi batu sehingga dinamakan Batu Quran,” tutur salah satu warga sekitar.

Tak hanya bentuknya yang menarik perhatian, banyak orang juga tertarik dengan mitos yang beredar di masyarakat. Salah satu mitos menyebut bahwa ada saluran air di tempat ini yang dipercaya bisa menyembuhkan penyakit dan mengabulkan permintaan.

Batu Quran menjadi destinasi wisata yang sering dikunjungi wisatawan untuk berenang. | Instagram/@nawawi7248.Batu Quran menjadi destinasi wisata yang sering dikunjungi wisatawan untuk berenang. | Instagram/@nawawi7248.

Mitosnya bahwa air di kolam ini bisa menyembuhkan berbagai penyakit, dan jika seseorang berhasil berenang mengelilingi batu tersebut sebanyak tujuh kali, harapan mereka akan terkabul.

Namun, mitos ini menimbulkan kontroversi karena dianggap bertentangan dengan ajaran Islam. Meski begitu, beberapa pengunjung masih mencoba mengelilingi batu dengan berenang.

Di balik mitos dan sejarahnya, Batu Quran kini menjadi destinasi wisata dengan kolam alami yang jernih dan menyegarkan. Tiket masuk ke tempat ini hanya Rp10.000, dan pengunjung dapat berenang sepuasnya.

Menariknya, Batu Quran buka 24 jam sehari, sehingga pengunjung bisa datang kapan saja. Waktu terbaik untuk berkunjung adalah pagi atau sore hari, karena berenang di air dingin saat cuaca terik sangat menyegarkan.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi