SUKABUMIUPDATE.com - Hiatus ke Lengkeng menjadi magnet bagi para penyuka alam dan fotografi. Berlokasi di Desa Nanggerang, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, tempat ini menawarkan pemandangan alam yang Instagramable sehingga bisa menjadi pilihan untuk melepas penat dan membagikannya ke media sosial.
Pengelola tempat, Sandi Putra Kencana, mengatakan bukit Hiatus ke Lengkeng memperlihatkan memukaunya pemandangan alam yang ditawarkan. Langit biru dengan gumpalan awan putih, hamparan hijau dari pepohonan, dan bukit-bukit yang menjulang tinggi, menciptakan pemandangan yang dapat memanjakan mata.
"Kami sangat beruntung tinggal dan berada di koridor lokasi ini, di mana pengunjung bisa menikmati keindahan alam yang masih asri dan alami," kata Sandi kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (29/6/2024).
Baca Juga: Desa Wisata Hanjeli Sukabumi Terima Kunjungan Dispar dan 40 Kades Se Ciamis
Dengan belum adanya harga tiket masuk, Sandi menyatakan tidak ingin memunculkan pungutan liar (pungli) karena lokasi ini terletak di jalan Desa Nanggerang dan di antara perkebunan warga. Meski begitu, Hiatus ke Lengkeng tidak hanya menawarkan pemandangan, tetapi juga berbagai spot foto yang sangat Instagramable.
"Banyak pengunjung yang datang ke sini untuk mengabadikan momen dengan latar belakang pemandangan yang memanjakan mata," ujar dia.
Suasana tenang dan nyaman menjadi daya tarik lain dari Hiatus ke Lengkeng. Udara segar dan jauh dari kehidupan kota membuat tempat ini cocok untuk bersantai. "Kami ingin pengunjung merasa santai dan bisa menikmati setiap momen di sini," tuturnya.
Bagi para pengunjung yang ingin menikmati pemandangan indah sambil menyantap hidangan, Sandi menawarkan berbagai menu. "Kami menyediakan makanan aneka mie instant dan minuman, mulai kopi hingga minuman dingin," kata dia.
Sandi terinspirasi dari keinginannya untuk menghadirkan tempat yang tidak hanya memanjakan mata, tetapi juga lidah pengunjung. "Kami ingin pengunjung merasa nyaman dan rileks, menikmati pemandangan yang menakjubkan sambil menikmati makanan dan minuman yang kami sajikan," ujar Sandi.
Sandi berkomitmen terhadap praktik ramah lingkungan dengan berusaha membersihkan sisa makanan dan minuman pengunjung setelah petang. "Waktu pengunjung sudah cukup sepi saya merasa tanggung jawab untuk tetap menjaga kelestarian alam," jelasnya.
Dengan keindahan alam yang memanjakan mata dan sajian makanan serta minuman, Sandi berharap untuk terus menarik perhatian lebih banyak pengunjung dari berbagai daerah. "Kami berharap tempat ini bisa menjadi tempat favorit bagi siapa saja yang ingin menikmati keindahan alam dan makanan," katanya.