Mau Hiking? Yuk Kenalan dengan 7 Gunung Tertinggi di Jawa Barat

Kamis 11 Januari 2024, 14:41 WIB
Gunung di Jawa Barat. | Foto: Instagram/@twa.gunungpapandayangarut

Gunung di Jawa Barat. | Foto: Instagram/@twa.gunungpapandayangarut

SUKABUMIUPDATE.com - Jawa Barat terkenal akan keindahan alamnya. Salah satunya adalah 7 gunung tertinggi yang biasa jadi tujuan hiking (mendaki) bagi pencinta pendakian.

Meskipun sudah populer di kalangan para pendaki, namun 7 gunung tertinggi ini tak pernah sepi dikunjungi ketika musim hiking. Tentu saja, keindahan alam yang bisa dinikmati di atas puncak menjadi salah satu alasannya.

Bagi Anda yang ingin melakukan pendakian gunung atau hiking, Anda perlu mengenal terlebih dahulu 7 gunung tertinggi di Jawa Barat yang sudah terkenal indah dan menantang.

Mengutip dari video di kanal YouTube Bandung Turunan Kidul yang diunggah pada 11 Oktober 2022, terdapat 7 gunung tertinggi di Jawa Barat yang cocok buat Anda yang menyukai hiking.

Berikut ini 7 gunung tertinggi di Jawa Barat tersebut:

1. Gunung Ciremai

Gunung Ciremai merupakan gunung api soliter, artinya tidak terhubung dengan pegunungan lainnya. Walaupun masih aktif, tetapi Ciremai relatif dalam aktivitas tenang.

Dengan ketinggian 3.078 MDPL, Gunung Ciremai termasuk yang tertinggi di Provinsi Jawa Barat yang berada di 3 Kabupaten yakni Majalengka, Cirebon dan Kuningan. Gunung Ciremai menjadi gunung yang tertinggi di Jawa Barat di antara 7 gunung lainnya.

2. Gunung Pangrango

Yang satu ini merupakan gunung tertinggi kedua di Provinsi Jawa Barat, dan masuk dalam kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.

Terdapat beberapa jalur pendakian yang biasa ditempuh para pendaki yakni Salabintana, Cibodas sampai dengan jalur Gunung Putri. Gunung ini berada di wilayah Kabupaten Bogor, Cianjur dan Sukabumi.

Gunung Pangrango ini juga menjadi tempat rehabilitasi sejumlah fauna langka di Jawa Barat. Bagian puncak tertinggi berada pada ketinggian 3.019 MDPL dengan area bernama Mandalawangi.

Baca Juga: Viewnya Gak Kalah Cantik! 10 Rekomendasi Gunung untuk Pendaki Pemula

3. Gunung Gede

Gunung Gede berada di antara Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Bogor. Gunung ini ketinggiannya mencapai 2.958 MDPL dan menjadi peringkat ke tiga tertinggi di Jawa Barat.

Selain biasa dijadikan destinasi mendaki, terdapat beberapa destinasi wisata di sekitarnya seperti Alun-alun Suryakencana, Kandang Batu, Kandang Badak, Telaga Biru, dan Air Terjun Cibeureum. Biasanya para pendaki naik ke gunung ini menggunakan Jalur Pendakian Gunung Putri, Cibodas, dan Salabintana.

4. Gunung Cikuray

Gunung Cikuray merupakan salah satu yang populer, gunung ini menempati posisi keempat tertinggi di Jawa Barat dengan ketinggian yang mencapai 2.821 MDPL.

Lokasinya ada di di Desa Dayeuhmanggung, Kabupaten Garut. Selain terdapat destinasi wisata, pengunjung juga bisa mendaki melewati Jalur Pendakian Pamancar Cilawu, Bayongbong dan Cikajang.

5. Gunung Papandayan

Selanjutnya adalah Papandayan, gunung tertinggi kelima di Provinsi Jawa Barat yang juga berada di Kabupaten Garut. Tinggi gunung Papandayan adalah 2.665 MDPL.

Papandayan merupakan gunung api aktif tipe a yang berbentuk stratovolcano. Di sekitar Gunung ini juga terdapat beberapa destinasi wisata dengan panorama yang sangat mempesona.

Untuk mendaki, biasanya para pendaki naik ke gunung ini lewat beberapa jalur pendakian, yakni Pangalengan dari wilayah Bandung, dan Cisurupan dari wilayah Garut.

Di gunung ini, suhu udaranya sesuai dengan kawasan dataran tinggi pada umumnya, yaitu sejuk dan cenderung dingin pada waktu tertentu.

Baca Juga: Tempat Camping Cantik di Temanggung, Kemah Tepi Danau View Gunung Sindoro

6. Gunung Kendang

Meskipun Gunung Kendang tidak terlalu populer, tetapi gunung ini memiliki ketinggian 2.617 MDPL berada di urutan keenam tertinggi di Jawa Barat.

Salah satu gunung api dengan pesona yang indah ini, menjadi gunung diantara wilayah Kabupaten Bandung dan Garut.

Sehingga untuk menuju ke lokasi gunung ini, pengunjung bisa masuk lewat Kabupaten Garut maupun Kabupaten Bandung. Bagi para pendaki juga bisa mengunjungi gunung ini lewat jalur pendakian Neglawangi.

7. Gunung Patuha

Gunung ini berada di kawasan Rancabali, Ciwidey, Kabupaten Bandung. Gunung Patuha menempati urutan tertinggi ketujuh dengan puncak pada ketinggian 2.434 MDPL.

Gunung ini punya pesona alam yang eksotis, dan terdapat area kawah putih di lokasi tersebut. Konon, kawah ini merupakan hasil letusan kedua dari Gunung Patuha.

Demikian 7 gunung tertinggi di Provinsi Jawa Barat yang cocok untuk Anda yang suka pendakian atau ingin hiking dan menikmati keindahan alam dari atas puncak.

Sumber: YouTube Bandung Turunan Kidul

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa