Agar Tak Kejebak Macet Puncak, Cobain 5 Tempat Wisata Sekitar Bogor Ini

Senin 25 Desember 2023, 22:00 WIB
Berikut ini tempat wisata di daerah Bogor yang cocok dikunjungi agar tidak terjebak macet di kawasan Puncak (Sumber : Istimewa via ksmtour.com)

Berikut ini tempat wisata di daerah Bogor yang cocok dikunjungi agar tidak terjebak macet di kawasan Puncak (Sumber : Istimewa via ksmtour.com)

SUKABUMIUPDATE.com - Banyak sekali destinasi wisata di daerah Bogor terutama di Puncak. Daerah ini kerap kali dikunjungi banyak wisatawan saat musim libur tiba terutama mereka yang berasal dari Ibu Kota Jakarta.

Hal tersebut menjadikan jalur Puncak sering mengalami kemacetan setiap musim libur tiba. Namun, jika tak ingin terjebak macet di kawasan Puncak, Anda bisa memiliki destinasi wisata lain yang ada di Bogor.

Karena masih ada banyak lokasi lain selain Puncak yang menawarkan tempat berlibur yang keren dan tak kalah menarik untuk dinikmati bersama keluarga.

Berikut lima tempat liburan di sekitar Bogor yang bisa Anda nikmati bersama keluarga tanpa perlu melewati Puncak seperti dikutip dari Tempo.co.

Baca Juga: 8 Wisata Subang Yang Hits, Ada Pemandian Air Panas Terbesar di Jabar

1. Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor menawarkan rekreasi taman dengan rumput yang luas, trek berlari atau bermain sepeda, pepohonan yang rimbun, dan terdapat berbagai jenis tumbuhan eksotis seperti bunga Rafflesia, kebun anggrek, hingga kolam ikan.

Kebun Raya Bogor disebut juga sebagai kebun botani paling tua di kawasan Asia Tenggara yang berada di bawah pengelolaan BRIN, serta pada area ini ada laboratorium dan juga museum flora.

Lokasinya berada di Jalan Ir. Haji Juanda No. 13, Paledang, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat, dan buka setiap hari pukul 08.00 hingga 17.00. Harga tiket masuknya mulai dari Rp 10.000 bagi anak-anak, dan Rp 25.000 bagi orang dewasa.

Baca Juga: Langsung Hits, 3 Wisata Baru di Sukabumi yang Hadir di Tahun 2023

2. Gunung Pancar

Gunung Pancar merupakan suasana alam pegunungan yang dingin, sejuk, dan asri dengan banyak spot foto seperti pepohonan pinus, dan juga ada hammock dengan ketinggian 800 meter, serta ada pemandian air panas, dan tempat yang cocok untuk camping, trekking, wisata curug, juga untuk gathering dan outbound.

Lokasinya berada di Karang Tengah, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Dan buka selama 24 jam. Untuk ke sana, Anda bisa masuk jalur Tol Jagorawi.

3. JungleLand Adventure Theme Park

JungleLand Adventure Theme Park merupakan wahana rekreasi permainan wisata anak di Bogor dengan 37 wahana, mulai dari wahana yang disukai anak-anak sampai yang memacu adrenalin. Luasnya mencapai 35 hektar, yang terbagi 5 zona yaitu Carnivalia, Tropicalia, Mysteria, Eksplora, dan Downtown. Beberapa permainannya seperti ferris wheel, air race, haunted house, dan lainnya.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Destinasi Wisata Wellness Tourism

Lokasinya berada di Kawasan Sentul Nirwana, Jl. Jungle Land No.1, Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Harga tiket masuknya mulai dari Rp 139.500, dan buka setiap hari pukul 10.00 - 18.00.

4. Taman Buah Mekarsari

Taman Buah Mekarsari kerap menjadi alternatif piknik keluarga kala kawasan Puncak macet. Ini adalah adalah taman rekreasi seluas 265 hektare yang memiliki aspek edukasi untuk anak-anak, dan juga terdapat kegiatan outdoor, area piknik,serta berkuda.

Taman ini juga merupakan pusat budidaya berbagai macam buah-buahan, dan terutama buah yang asli Indonesia. Lokasinya berada di Jalan Raya Cileungsi - Jonggol KM.3, Mekarsari, Cileungsi, Kabupaten Bogor. Dan buka setiap hari Sabtu & Minggu mulai pukul 09.00 - 15.00.

Baca Juga: 8 Alamat Wisata Taman Air di Bogor, Cocok Buat Liburan Keluarga

5. Curug Cilember

Curug Cilember merupakan air terjun dengan keunikan kolam renang alami, dimana pengunjung dapat berenang dan berendam. Curug ini juga dekat dengan tujuh curug lainnya. Di tempat ini juga terdapat zipline bike,serta area menembak. Lokasinya berada di Desa Cilember, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Dan harga tiketnya Rp 15.000.

Sumber: LAYYIN AQILA | TEMPO.CO | TRAVELOKA | KLOOK | TIKET.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Inspirasi21 Februari 2025, 20:18 WIB

Integrasi AI di Newsroom Media Lokal Tingkatkan Efisiensi dan Kualitas Konten

Pemimpin Redaksi Suara.com, Suwarjono, menekankan pentingnya adaptasi teknologi, termasuk AI, bagi media lokal
LMC Talk
Sehat21 Februari 2025, 20:16 WIB

Kenali 6 Gejala Kolesterol Tinggi pada Kulit yang Bisa Menyebabkan Masalah Kesehatan

Gejala kolesterol tinggi pada kulit bukan hanya masalah kosmetik, tetapi juga dapat menjadi indikator masalah kardiovaskular.
Ilustrasi gejala kolesterol pada kulit (Sumber: Freepik/@krakenimages.com)
Film21 Februari 2025, 20:00 WIB

Sinopsis Drama Korea Undercover High School, Anggota NIS Menyamar Sebagai Siswa SMA

Drama korea Undercover High School memiliki cerita unik mengenai seorang agensi badan intelijen nasional yang harus menyamar sebagai siswa Sekolah Menengah Atas untuk menjalankan sebuah misi.
Sinopsis Drama Korea Undercover High School, Anggota NIS Menyamar Sebagai Siswa SMA (Sumber : Instagram/@mbcdrama_wow)
Sukabumi21 Februari 2025, 19:50 WIB

Hasil Kesepakatan Emak-emak dan Peternakan Ayam di Cidahu Sukabumi soal Wabah Lalat

Berikut hasil kesepakatan pasca emak-emak geruduk peternakan ayam di Cidahu Sukabumi karena resah dengan lalat yang mewabah.
Kapolsek Cidahu AKP Endang Slamet dan jajaran saat mendengar aspirasi puluhan emak-emak yang protes soal wabah lalat ke peternakan ayam. (Sumber Foto: Istimewa)
Sukabumi21 Februari 2025, 19:48 WIB

Sempat Duel, Samson Sang Preman Simpenan Sukabumi Tewas Diamuk Massa

Tubuh Samson tergeletak bersimbah darah penuh luka, tersiar kabar pria yang dijuluki preman ini dihabisi oleh massa.
Tubuh Suherlan alias Samson warga Simpenan Sukabumi tergeletak di pinggir jalan (Sumber: SU/Ilyas)
Kecantikan21 Februari 2025, 19:42 WIB

Terapkan 11 Tips Mudah untuk Membuat Kuku Tumbuh Cepat, Sehat dan Cantik

Wanita sering kali ingin memamerkan kuku panjang yang sehat dan cantik. Dengan memperhatikan kebersihan dan kesehatan kuku, Anda dapat memperoleh kuku yang panjang dan indah tanpa banyak usaha.
Ilustrasi cara mudah merawat kuku agar tumbuh cepat, sehat dan cantik (Sumber: pexels.com/@The Glorious Studio)
Sukabumi21 Februari 2025, 19:29 WIB

Generasi Muda Sukabumi yang Terkunci Darah dan Senjata

Tawuran adalah cara mempertahankan marwah dan harga diri sekolah.
Tawuran pelajar di Lapang Merdeka Kota Sukabumi. | Foto: Istimewa/Warganet
Life21 Februari 2025, 19:00 WIB

Misteri Taman Nasional Ujung Kulon, Kisah Abah Gede dan Sanghyang Sirah

Ujung Kulon, terletak di bagian paling barat Pulau Jawa, tidak hanya terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau dan menjadi habitat alami bagi badak Jawa, tetapi juga menyimpan berbagai misteri yang menarik untuk diungkap.
Ilustrasi - Ujung Kulon adalah destinasi wisata yang menarik bagi Anda yang menyukai petualangan dan tantangan. (Sumber : Gambar Pixabay/@horse_girl,AI).
Nasional21 Februari 2025, 18:42 WIB

Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki Pamer Baju Retret di Akademi Militer Magelang

Akomodasi keberangkatan Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki ke Magelang untuk mengikuti retret dipastikan tidak menggunakan APBD.
Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki bersama Gubernur Jabar Dedi Mulyadi beserta para wali kota dan bupati se Jabar tiba di Akmil Magelang untuk ikuti Retret. (Sumber : Istimewa)
Food & Travel21 Februari 2025, 18:30 WIB

Curug Seribu, Wisata Air Terjun 100 Meter Ini Tertinggi di Bogor Jawa Barat!

Curug Seribu memiliki tinggi sekitar 100 meter dan berada pada ketinggian 750 hingga 1.050 meter di atas permukaan laut⁽.
Curug Seribu 100 Meter, Wisata Air Terjun Tertinggi di Bogor Jawa Barat. Foto: IG/@ferdinandpatar/@pesonaairterjunindonesia