10 Wisata Gua yang Bakal Jadikan Liburanmu Anti Mainstream, Berani Coba?

Minggu 10 Desember 2023, 22:00 WIB
10 Wisata Gua yang Bakal Jadikan Liburanmu Anti Mainstream, Berani Coba? (Sumber : goa-jomblang.com)

10 Wisata Gua yang Bakal Jadikan Liburanmu Anti Mainstream, Berani Coba? (Sumber : goa-jomblang.com)

SUKABUMIUPDATE.com - Wisata gua bisa menjadi pilihan untuk kamu yang ingin merasakan liburan anti mainstream atau bosan dengan gunung, pantai dan sebagainya.

Menjelajahi gua atau caving bisa menjadi alternatif liburan seru saat menghabiskan waktu libur. Menjelajahi perut bumi yang gelap juga akan memberikan pengalaman berbeda dan mengesankan.

Di Indonesia sendiri ada banyak sekali gua yang bisa dikunjungi dengan karakteristik dan keindahan yang berbeda-beda. Namun, satu yang pasti yaitu selama penjelajahan kamu akan ditemani oleh guide profesional untuk menjamin keamanan.

Baca Juga: Indah Banget! Ini 9 Wisata Alam Bogor, Tempat Pas Untuk Menghilangkan Stres

Nah, bila sudah punya rencana liburan akhir tahun ini, berikut rekomendasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) tentang sepuluh wisata gua di Indonesia yang menarik untuk dijelajahi seperti dikutip dari Suara.com.

1. Gua Jomblang

Gua Jomblang - 10 Wisata Gua yang Bakal Jadikan Liburanmu Anti Mainstream, Berani Coba?Gua Jomblang

Wisata gua yang pertama berada di Gunungkidul, Yogyakarta, yakni Gua Jomblang. Daya tarik utama dari gua ini ialah “Cahaya Surga”, yakni sorot cahaya matahari yang masuk ke dalam gua melalui lubang besar setinggi 90 meter.

Untuk menyaksikan langsung keindahan tersebut harus turun ke mulut gua dari ketinggian 15-20 meter dengan bantuan tali, lalu menyusuri gua menuju titik “Cahaya Surga”. Namun tenang, wisatawan akan dipandu ahli untuk memastikan keamanan saat masuk ke dalam Gua Jomblang.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Cianjur Paling Hits, Yuk ke Sini Pas Liburan Tahun Baru!

2. Gua Pindul

Masih berada di daerah Gunungkidul, destinasi wisata gua di Indonesia lainnya yang menarik untuk disusuri adalah Gua Pindul. Aktivitas seru yang bisa dilakukan di gua ini ialah susur sungai atau river tubing.

Pasalnya, di Gua Pindul terdapat aliran sungai bawah tanah sepanjang 350 meter. Namun untuk menyusuri gua harus bersabar masuk satu per satu, atau mengikuti arahan dari pemandu wisata.

3. Gua Cokro

Satu lagi hidden gem di Gunungkidul, yakni wisata Gua Cokro. Daya tarik dari gua ini adalah ornamen yang terdapat pada dinding gua yang terbentuk secara alami. Uniknya, ornamen tersebut seakan membentuk tirai dan menyerupai keris. Stalaktit dan stalakmit yang indah juga bisa dilihat saat menyusuri gua dengan kedalaman 18 meter ini.

Baca Juga: 7 Wisata Bogor yang Lagi Hits, Cocok Jadi Tempat Liburan Tahun Baru

4. Gua Gong

Gua Gong PacitanGua Gong Pacitan

Gua Gong berada di Pacitan, Jawa Timur. Nama gua tersebut tercipta bukan tanpa alasan. Konon nama ini muncul karena ada suara seperti gong saat stalakmit dan stalagmit di gua dipukul. Saat melakukan susur gua, pengunjung bisa menikmati cahaya warna-warni yang berpendar di dalam gua.

5. Gua Beloyot

Terletak di Kampung Merabu, Berau, Kalimantan Timur, wisata Gua Beloyot konon sudah ada sejak 10.000 tahun silam.

Di dalam gua ini, wisatawan bisa menemukan beberapa peninggalan prasejarah berupa lukisan manusia purba yang menceritakan aktivitas berburu, dan jiplakan tangan manusia purba. Untuk mencapai Gua Beloyot harus menyusuri hutan rimbun yang masih asri sejauh 5,5 km dari Kampung Merabu.

Baca Juga: 7 Wisata Malang Cocok Dikunjungi Saat Habiskan Liburan Tahun Baru

6. Gua Pangkep

Berbeda halnya dengan wisata gua pada umumnya, Gua Pangkep menawarkan sekumpulan gua yang berdekatan. Wisata gua ini membentang dari Kabupaten Maros hingga Pangkep, tepatnya di kawasan Karst, Sulawesi Selatan.

Dengan luas keseluruhan sekitar 43 hektare, yang terdiri dari 268 gua di dalamnya. Menariknya, 50 gua di antaranya termasuk gua prasejarah. Karena ditemukan bekas makanan manusia purba hingga lukisan kuno.

7. Gua Batu Cermin

Di Labuan Bajo juga terdapat wisata gua yang menyimpan sejuta pesona, yakni Gua Batu Cermin. Gua ini seperti kolam yang terbentuk secara alami, akibat permukaan air laut yang surut. Tak heran kalau di dalam gua tersimpan beberapa fosil koral.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Wisata di Indonesia yang Cocok untuk Liburan Akhir Tahun

Mulai dari penyu, kura-kura, dan berbagai jenis ikan. Saat susur gua, wisatawan akan menemukan stalaktit dan stalakmit yang masih sangat alami dan terjaga keindahannya.

8. Gua Londa

Gua Londa TorajaGua Londa Toraja

Wisata susur gua di Indonesia yang cukup unik juga Gua Londa di Toraja Utara, Sulawesi Selatan. Di dalam gua bisa menyaksikan langsung peti-peti jenazah dan tulang belulang para leluhur yang dimakamkan di dinding gua.

Untuk memasuki gua harus dipandu warga lokal atau guide. Karena gua ini mempunyai lorong sempit, batuan terjal, dan cukup licin.

9. Gua Ergendang

Tidak boleh ketinggalan, destinasi wisata gua selanjutnya adalah Gua Ergendang. Gua ini berada di Kecamatan Sinembah Tanjung Muda Hilir, Deli Serdang, Sumatera Utara.

Baca Juga: 8 Wisata Sungai di Bantul, Cocok Jadi Tempat Basah-basahan di Akhir Tahun

Di tengah gua terdapat kolam pemandian air panas yang bisa digunakan wisatawan untuk berendam maupun berenang, sambil melihat stalaktit dan stalakmit yang menghiasi langit gua. Keindahan makin bertambah, berkat adanya pantulan sinar matahari yang masuk ke dalam gua.

10. Gua Lokale

Di Tanah Papua juga memiliki wisata gua yang patut ditelusuri, salah satu Gua Lokale di Lembah Baliem, Jayawijaya. Gua ini disebut sebagai gua tak berujung, karena arkeolog baru mencapai kedalaman gua sejauh 3 km, sehingga mungkin saja panjangnya lebih dalam lagi.

Di dalam gua ada beberapa dinding berongga yang apabila diketuk, maka akan mengeluarkan suara cukup unik. Berada di kawasan hutan pinus, udara di Gua Lokale dikenal dengan pemandangan yang sangat sejuk dan asri.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Inspirasi08 September 2024, 09:00 WIB

Loker Marketing Manager di Jakarta Timur, Syarat: Mahir Ms. Office

Loker Marketing Manager di Jakarta Timur. Rekrutmen Pegawai Tetap masih dibuka hingga 5 November 2024 mendatang.
Loker Marketing Manager di Jakarta Timur, Syarat: Mahir Ms. Office (Sumber : Istimewa)
Food & Travel08 September 2024, 07:00 WIB

Resep Sup Durian Keju Mozzarella, Hidangan Pencuci Mulut yang Lezat!

Sup Durian Keju Mozzarella adalah perpaduan unik antara manisnya durian dan kelezatan keju, menciptakan hidangan penutup yang creamy dan meleleh di mulut.
Ilustrasi - Taman durian Hauma Ni Opung atau Hauma Ni Opung Farm and Plantation merupakan destinasi wisata yang harus dikunjungi oleh para penggemar buah durian (Sumber : iStock)
Science08 September 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 8 September 2024, Sukabumi Pagi Cerah Berawan dan Siang Potensi Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan pada 8 September 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan pada 8 September 2024. (Sumber : Freepik.com/@fanjianhua)
DPRD Kab. Sukabumi07 September 2024, 22:57 WIB

Sekretariat DPRD Sosialisasikan Peran Dewan Kepada Masyarakat di Sukabumi Expo 2024

Sekretariat DPRD menyuguhkan konsep yang berbeda pada pameran pembangunan di Sukabumi Expo tahun ini.
Stand Sekretariat DPRD Kabupaten Sukabumi di Sukabumi Expo 2024. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi07 September 2024, 22:21 WIB

Niat Jemput Istri, Cerita di Balik Kecelakaan Maut Warga Sukabumi Akibat Motor Tersangkut Kabel

Berikut cerita di balik kecelakaan maut yang menimpa ayah anak di Cicurug Sukabumi akibat motor tersangkut kabel di Jalan Raya Sukabumi-Bogor.
Kecelakaan maut di jalan raya Sukabumi-Bogor, seorang anak tewas terlindas truk usai motor yang ditumpanginya terjatuh akibat tersangkut kabel internet. (Sumber : Istimewa)
Kecantikan07 September 2024, 21:00 WIB

5 Manfaat Masker Mentimun untuk Mengurangi Kantung Mata

Masker mentimun efektif untuk mengurangi kantung mata karena sifatnya yang menghidrasi, menenangkan, dan mendinginkan.
Ilustrasi. Menggunakan masker. Efek pendingin alami mentimun juga dapat membantu mengurangi peradangan dan pembengkakan di area sekitar mata. (Sumber : Freepik/freepik)
Keuangan07 September 2024, 20:58 WIB

Perumda BPR Hadir di Sukabumi Expo 2024, Tawarkan Beragam Produk Tabungan dan Kredit

Tawarkan Beragam Produk Tabungan dan Kredit, Stand BPR Sukabumi disambut antusias pengunjung Sukabumi Expo 2024.
Stand Perumda BPR Sukabumi di Sukabumi Expo 2024, Lapang Canghegar Palabuhanratu. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi07 September 2024, 20:34 WIB

Perahu Terbalik Dihantam Badai, Nelayan Sukabumi Selamatkan Diri dengan Berenang ke Tepian

Berikut kronologi perahu nelayan Sukabumi terbalik dihantam ombak dan angin kencang di perairan Tegalbuleud Sukabumi.
Kondisi perahu nelayan yang sempat terbaik dihantam badai di perairan Tegalbuleud Sukabumi dievakuasi usai mendarat di tepian. (Sumber Foto: Istimewa)
Life07 September 2024, 20:00 WIB

Sleep Training Hacks: 9 Cara Agar Anak Cepat Tidur di Malam Hari

Sleep Training Hacks: Ciptakan rutinitas yang menenangkan sebelum tidur. Aktivitas seperti membaca buku, mendengarkan cerita, mandi air hangat, atau bermain dengan mainan lembut bisa membuat anak rileks sebelum tidur.
Ilustrasi. Cara Agar Anak Cepat Tidur di Malam Hari, Parenting Hacks untuk Ayah Bunda! (Sumber : Freepik/pvproductions)
Sukabumi07 September 2024, 19:35 WIB

Kabel Menjuntai Picu Kecelakaan Maut di Sukabumi, Saksi sebut Akibat Tersangkut Truk Kontainer

Saksi ungkap penyebab kabel menjuntai di Jalan Raya Sukabumi-Bogor yang picu kecelakaan maut, anak tewas terlindas truk.
Polisi saat olah TKP kecelakaan maut di Jalan Raya Sukabumi-Bogor tepatnya di Cicurug Sukabumi. Serang anak tewas terlindas truk usai motor yang diboncengnya terjatuh akibat tersangkut kabel. (Sumber : Istimewa)