SUKABUMIUPDATE.com - Berkunjung ke pemandian air panas bisa menjadi pilihan alternatif mengisi liburan saat musim hujan seperti sekarang.
Selain bisa menghangatkan badan, berendam di air panas alami juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Salah satu daerah yang memiliki banyak pemandian air panas adalah Bogor. Di daerah ini cukup banyak destinasi wisata kolam air panas baik itu alami maupun buatam.
Penasaran? Berikut beberpa pemandian air panas yang ada di Bogor dan bisa dijadikan alternatif tujuan berlibur bersama keluaraga.
Baca Juga: 4 Pemandian Air Panas di Cianjur, Alternatif Liburan Saat Musim Hujan
1. Pemandian Air Panas Gunung Malang
Jika ingin berlibur ke pemandian air panas dengan pemandangan alam ynag indah, pemandian Air Panas Gunung Malang bisa menjadi pilihat.
Di lokasi ini juga sudah disediakan berbagai fasilitas untuk menunjang kenyamanan pengunjung. Lokasinya berada di Gunung Malang, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
2. Tirta Sanita
Beralamat di Jalan Raya Ciseeng, Bojong Indah, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Pemandian Air Panas Tirta Sanita menjadi salah satu yang sering dikunjungi wisatawan.
Baca Juga: 4 Pemandian Air Panas di Garut, Ada yang Menghadap Langsung Gunung Cikuray
Akses yang tidak begitu sulit dan cukup dekat dengan pusat kota menjadikan lokasi ini cukup diminati.
3. Pemandian Gunung Kapur
Pemandian air panas satu ini bersumber dari air panas alami, maka tak heran jika airnya mengandung zat kapur, garam, dan belerang yang bisa menyehatkan tubuh.
Selain itu, pengunjung juga akan dimanjakan pemandangan alam sekitar kawasan wisata yang cukup indah dipandang mata. Pemandian air panas ini beralamat di Bojong Indah, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
4. Pemandian Air Panas Gunung Pancar
Pemandian Air Panas Gunung Pancar menawarkan pemandangan alami, dengan suasana yang menenangkan.
Pemandian air panas ini berlokasi di Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga: Cuma 1 Jam dari Bandung! Camping Nyaman Cuma Rp 20 Ribuan, Yuk Cek!
Harga tiket masuknya (HTM) cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp 20.000 – Rp 100.000. Harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu ya.
5. Pemandian Air Panas Ciparay
Di Ciparay, Bogor juga terdapat pemandian air panas yang bisa dikunjungi. Lokasi ini memiliki pemandangan alam indah yang akan membuat pengunjung betah.
Lokasi pemandian air panas ini berlokasi di Desa Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Untuk harga tiket masuk (HTM) nya yaitu kisaran Rp 30.000 - Rp 50.000. Harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu ya.
Baca Juga: Turun dari Kereta Cepat Bisa Langsung Healing, Ini 5 Wisata Dekat Stasiun Padalarang
6. Resort Giri Tirta
Resort Giri Tirta juga bisa menjadi tujuan saat berlibur di Kota Hujan bersama keluarga. Setelah lelah berkeliling, rasanya akan sangat nikmat berendam sambil bersantai di dalam air panas.
Lokasi wisata ini yaitu di Jalan Mahkota Raja No. 76, Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
7. Kawah Ratu
Yang satu ini juga bisa menjadi salah satu pilihan jika ingin berendam air hangat di alam terbuka.
Destinasi wisata ini menyediakan air panas alami yang dikelilingi bebatuan indah. Lokasi pemandian ini beralamat di Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Itulah beberapa destinasi pemandian air panas di Bogor yang bisa dijadikan tujuan liburan selanjutnya bersama keluarga.