SUKABUMIUPDATE.com - Kamu mungkin bosan dengan menu sarapan yang itu-itu saja. Nah, kalau kamu merasakan hal tersebut, sepertinya kamu harus mencoba menu sarapan yang tak biasa berikut ini, mie goreng bakar.
Ya, mie goreng bakar bisa menjadi alternatif menu sarapan pagi. Selain nikmat, proses pembuatannya pun tidak rumit. Selain itu, bahan-bahan yang dibutuhkan pun cukup mudah didapatkan.
Penasaran seperti apa cara membuatnya dan bahan apa saja yang dibutuhkan? Simak resep mieu goreng bakar berikut yang dikutip dari laman dapurkobe.co.id.
Baca Juga: Resep Sup Iga Sapi Kuah Bening Ala Chef Devina, Empuk, Gurih dan Bikin Nagih!
Untuk menambah nikmta mie yang disajikan, kamu bisa menambahkan topping sosis dan bakso agar lebih menggugah selera.
Bahan Membuat Mie Goreng Bakar
- 2 bungkus mie
- 1 1/2 sendok makan Saus Tiram
- 1 buah sosis sapi
- 4 buah bakso sapi
- 20 gram daun bawang (rajang kasar)
- daun pisang secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Baca Juga: Resep Ayam Goreng Mentega Ala Chef Devina Hermawan, Gurih Manis dan Nikmat
Cara Membuat Mie Goreng Bakar
- Panaskan air hingga mendidih. Masukkan mie sosis dan bakso. Masak hingga matang. Angkat dan tiriskan.
- Siapkan mangkuk. Tuang bumbu mie dan Saus Tiram Selera. Aduk rata. Masukkan mie, sosis dan bakso. Aduk rata kembali.
- Ambil daun pisang. Tuang mie dan beri potongan daun bawang di atasnya. Lipat dan sematkan dengan lidi.
- Bakar di atas teflon dengan sedikit minyak goreng. Masak hingga daun pisang sedikit mengering.
- Angkat dan potong tengahnya. Sajikan.
Baca Juga: Resep Ayam Goreng Madu Mentega, Insprasi Menu Makan Bersama Keluarga di Rumah
Itulah resep mie goreng bakar yang bisa dijadikan menu sarapan yang beda.