SUKABUMIUPDATE.com - Bakwan jagung merupakan hidangan yang sering dijadikan sebagai menu pendamping untuk makanan utama. Sebab, olahan dengan rasa gurih dan manis khas jagung dapat menggugah selera.
Selain menjadi menu pendamping, bakwan jagung cocok sekali untuk cemilan ketika akhir pekan. Lebih nikmat kalau disantapnya bersama sambal kecap yang punya rasa pedas dan manis.
Jagung memiliki kandungan karbohidrat kompleks, vitamin B, vitamin C, dan vitamin D, serta asam lemak omega-3 yang bermanfaat untuk menyehatkan tubuh.
Baca Juga: Resep Puding Mangga Sederhana ala Hong Kong, Punya Rasa Manis yang Khas.
Jika ingin memasaknya di rumah cukup mudah, sediakan jagung manis yang segar agar rasa manisnya terasa ketika sudah menjadi hidangan. Lalu ikuti resep mengolahnya di bawah ini.
Berikut resep bakwan jagung yang dikutip dari laman masak apa hari ini.
Resep bakwan jagung.
Bahan membuat Bakwan Jagung
- 150 g jagung manis
- 100 g tepung terigu
- 80 g wortel yang dipotong korek api
- 80 g kol yang diiris
- 1 ml air
- 1 batang daun bawang yang diiris halus
- ½ sdt garam
- ½ bumbu kaldu ayam
- ½ sdt merica putih bubuk
- ½ baking powder
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu halus bakwan jagung
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
Baca Juga: Resep Sempol Ayam Bumbu Rujak, Jajanan Populer dengan Rasa Gurih
Sambal kecap bakwan jagung
- 10 buah cabai rawit yang diiris
- 8 siung bawang merah
- 5 sdm kecap manis
Cara membuat bakwan jagung
- Langkah pertama adalah masukkan tepung, air, bumbu halus, bumbu kaldu ayam, merica, garam, dan baking powder ke mangkuk. Kemudian aduk hingga rata, lalu sisihkan.
- Untuk membuat sambal kecap, masukkan semua bahan termasuk kecap manis lalu aduk hingga rata. Kemudian sisihkan.
- Masukkan jagung, wortel, buncis, kol ke dalam adonan lalu aduk hingga rata.
- Panaskan minyak di wajan, ambil satu sendok sayur adonan, goreng ketika minyak sudah panas hingga matang dan kecoklatan. Lakukan berulang hingga adonan habis.
- Setelah semua matang, angkat dari wajan lalu sisihkan untuk disajikan di atas piring.
Baca Juga: Resep Dada Ayam Kukus, Makanan Sehat yang Gurih dan Lezat
Itulah resep membuat bakwan jagung yang dapat dilakukan oleh Updaters di rumah. Selamat mencoba.
Sumber: Masak Apa Hari Ini