SUKABUMIUPDATE.com - Updaters yang sedang mencari informasi cara membersihkan daging yang benar wajib membaca artikel ini sampai tuntas.
Artikel berikut tak hanya menyediakan cara mencuci daging, tetapi juga langkah-langkah aman ketika membersihkan daging di dapur.
Pedoman membersihkan daging yang benar penting diketahui agar sumber protein tidak berubah menjadi sumber penyakit.
Baca Juga: Mengenal Sindrom Asperger: Pengidap Disabilitas yang Cerdas, Termasuk Autis?
Dengan menerapkan cara mencuci daging yang benar, diharapkan Updaters bisa terhindar dari patogen penyakit dan menikmati lezatnya daging kurban Idul Adha!
Cara Mencuci Daging yang Benar
Cara mencuci daging perlu proses perendaman di dalam larutan asam serta membilasnya di bawah air mengalir untuk menghilangkan darah dan kontaminan fisik yang masuk selama penyembelihan.
Melansir Healthline, cara mencuci daging berlaku untuk daging cincang atau potongan utuh. Cara ini dilakukan dengan mencuci daging di bawah air mengalir untuk menghilangkan kotoran atau sisa-sisa dari pemotongan kulit dan lemak.
Tetapi sebelumnya, daging dapat direndam dalam larutan air dan asam, baik itu cuka atau air lemon. Daging kemudian dibilas dengan air mengalir sebelum diberi bumbu, lalu dimasak atau dibekukan.
Cara Membersihkan Daging dengan Aman sesuai Pedoman
CDC dan US Food Safety and Inspection Service (FSIS) telah membuat pedoman sederhana terkait cara membersihkan daging yang benar. Diantaranya:
Baca Juga: 5 Cara Menyimpan Daging Kurban Agar Awet dan Tahan Lama, Boleh Dicuci?
1. Cuci tangan
Updaters terutama ibu-ibu yang suka memasak bisa mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun hangat setidaknya selama 20 detik. Gosok permukaan makanan, seperti talenan, meja dapur, dan bak cuci, sebelum dan sesudah digunakan.
2. Pisahkan makanan
Kedua, pisahkan antara makanan mentah dan makanan siap saji untuk menghindari kontaminasi silang dan penyebaran kuman.
3. Masak makanan hingga matang
Ketiga, masak daging dengan suhu internal yang sesuai untuk membunuh patogen berbahaya. Ini dilakukan agar daging mentah aman untuk dimakan.
4. Masukkan ke Kulkas
Terakhir, segera masukkan daging mentah ke dalam kulkas atau pendingin. Kemudian cairkan daging kurban dengan aman di air dingin, lemari es, atau microwave.
Sumber: Healthline