10 Rekomendasi Tempat Makan Bakso di Cibadak Sukabumi, Lengkap Harga dan Lokasinya

Selasa 23 Mei 2023, 17:30 WIB
10 Rekomendasi Tempat Makan Bakso di Cibadak Sukabumi, Lengkap Harga dan Lokasinya. | (Sumber : Instagram/@baksokangadeng.)

10 Rekomendasi Tempat Makan Bakso di Cibadak Sukabumi, Lengkap Harga dan Lokasinya. | (Sumber : Instagram/@baksokangadeng.)

SUKABUMIUPDATE.com - Bakso adalah salah satu makanan yang cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia. Di Sukabumi, bakso juga menjadi makanan yang sangat digemari mulai dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa.

Bakso sendiri merupakan kudapan yang berbentuk bola dengan bahan utamanya yaitu daging giling. Bakso disajikan dengan kuah hangat dari kaldu yang gurih. Makanan satu ini sangat cocok disantap saat cuaca dingin untuk menghangatkan tubuh.

Nah, bagi kamu yang sedang berada di wilayah Cibadak Sukabumi dan sedang mencari tempat makan bakso yang paling enak. Berikut kami rekomendasikan tempat makan bakso di Cibadak Sukabumi.

Baca Juga: 5 Penginapan Murah di Sukabumi di Bawah Rp300 Ribuan, Cocok Untuk Backpacker!

Rekomendasi Tempat Makan Bakso di Cibadak Sukabumi

1. Bakso Subur

Bakso Subur.  | IstimewaBakso Subur. | Istimewa.

Bagi warga Sukabumi yang khususnya tinggal di daerah Cibadak pastinya sudah tidak asing lagi dengan Bakso Subur. Ya, Bakso Subur ini sangat terkenal sejak dulu karena rasanya yang terbilang enak.

Bakso Subur ini menyediakan menu seperti Bakso Rudal Rp33.000, Bakso Urat Rp17.000, Mie Ayam Rp10.000, Mie Ayam Bakso Urat Rp25.000 dan Mie Ayam Bakso Rudal Rp45.000.

Selain menu-menu bakso, di tempat makan Bakso Subur ini juga menyediakan berbagai minuman seperti aneka jus buah. Bakso Subur berada di alamat Jalan Suryakencana Depan Pasar Cibadak.

Baca Juga: Link Nonton Film Sewu Dino Full Movie, Film Horor Tentang Santet yang Mematikan

Tempat makan bakso ini sangat strategis di pinggir jalan dan tersedia parkiran juga. Jika kamu berniat datang ke tempat makan bakso ini, cobalah Bakso Rudal yang menjadi menu andalannya. Bakso Subur buka setiap hari dari pukul 09.00 - 21.00 WIB.

2. Bakso Subur 2

Bakso Subur 2 ini masih sama dengan Bakso Subur yang dekat pasar Cibadak. Meski begitu, tempat makan bakso ini sama-sama terkenal dengan menu andalannya yakni Bakso Rudal.

Bahkan dari segi menunya pun hampir sama, mereka menyediakan Bakso Rudal Rp33.000, Bakso Urat Rp17.000, Mie Ayam Rp10.000, Mie Ayam Bakso Urat Rp25.000 dan Mie Ayam Bakso Rudal Rp45.000.

Baca Juga: Review Film Sewu Dino, Kisah Gadis Muda Terjebak Praktik Santet 1.000 Hari

Bakso Subur 2 ini beralamat di Jl. Surya Kencana Blok A No.6 Cibadak Labora Talang Blok A, tepatnya samping toko-toko perangkat elektronik dan dekat talang air Cibadak.

Bakso subur terbuat dari daging sapi pilihan yang segar, tanpa borax dan formalin. Bakso Subur buka setiap hari dari pukul 09.00 - 21.00 WIB.

3. Bakso Putra Merapi

Bakso Putra Merapi. | IstimewaBakso Putra Merapi. | Istimewa.

Bakso Putra Merapi adalah tempat makan bakso yang favorit bagi masyarakat yang habis berbelanja di pasar Cibadak. Pasalnya, selain enak Bakso Putra Merapi ini lokasi tepat di depan pasar Cibadak.

Tempat makan bakso ini menyediakan menu Bakso Urat Rp15.000, Bakso Daging Rp15.000, Bakso Telur Rp15.000, Bakso Double Rp25.000, Bakso Super Rp30.000, Bakso ½ Porsi Kecil Rp10.000.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Laundry Pakaian di Kota Sukabumi, Cocok Untuk yang Males Nyuci!

Selain itu, Bakso Putra Merapi juga menyediakan minuman seperti teh botol Rp5.000, Es Tea Rp5.000 Fruit Tea Rp6.000 dan Air Mineral Rp5.000. Bakso Putra Merapi buka setipa hari dari jam 08.00 - 21.00 WIB.

4. Bakso Urat & Mie Ayam PL

Bakso Urat & Mie Ayam PL. | IstimewaBakso Urat & Mie Ayam PL. | Istimewa.

Bakso Urat & Mie Ayam PL ini berada disamping toko pelangi dan tepatnya di seberang Masjid Cibadak Daarul Matiin. Tempat makan bakso ini direkomendasikan karena terkenal dengan kelezatan baksonya.

Tempat makan bakso ini menyediakan beberapa menu seperti Bakso Urat Rp13.000, Mie Ayam Rp11.000, Mie Ayam Bakso Urat Rp17.000, Mie Ayam Bakso Full Rp22.000, Mie Ayam Bakso Kecil Rp15.000, Bakso Kwetiau, Nasi Rp5.000, Aneka Minuman Dingin dan Snack.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Toko HP di Sukabumi yang Terpercaya, Lengkap dengan Alamatnya!

Bakso Urat & Mie Ayam PL buka setiap dari mulai pukul 10.00 - 21.00 WIB. Tempat makan bakso ini sangat strategis, apalagi bagi kamu yang habis sholat di Masjid Cibadak Daarul Matiin bisa langsung datang ke tempat bakso ini.

5. Baso Aci Akang

Baso Aci Akang. | IstimewaBaso Aci Akang. | Istimewa.

Baso Aci Akang merupakan kudapan yang menjadi terfavorit dari kalangan anak muda Indonesia. Baso Aci Akang terkenal sebagai kuliner milik influencer dan Youtuber Arief Muhammad.

Baso Aci Akang ini memiliki sejumlah menu andalan diantaranya seperti

Menu Jadoel

  • Lapar Hemat Rp15.000
  • Lapar Rp18.000
  • Ciwol Lapar Rp20.000
  • Salatri Rp20.000
  • Karohal Rp22.000
  • Olab Rp24.000
  • Boci Lapar Rp22.000
  • Bociyak Rp20.000
  • Baso Beneran Rp24.000

Baca Juga: Review The Hauffsome Package dari HAUFF, Skincare Anti Ribet Untuk Para Cowok

Pilihan Kuah Favorit

  • Original Rp0
  • Telur Ambyar Rp5.000
  • Korean Spicy Chicken Rp5.000
  • Miso Rp4.000

Menu Bundling

  • Paket Orijinal Rp23.000
  • Paket Duo Rp53.000
  • Paket Tiluan Rp79.000

Baso Aci Ajang ini beralamat di Jl. Siliwangi (Ruko No.8) Rt/Rw: 001/017 Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak. Tempat makan baso ini tepatnya di samping Indomaret dan di seberang Rumah Sakit Kartika Cibadak.

6. Bakso & Mie Ayam Goyang Lidah Mas Kumis

Bakso & Mie Ayam Goyang Lidah Mas Kumis. | IstimewaBakso & Mie Ayam Goyang Lidah Mas Kumis. | Istimewa.

Bakso Goyang Lidah Mas Kumis ini sudah terkenal kenikmatan dan kelezatan baksonya.
Tempat makan bakso ini juga cukup terfavorit bagi masyarakat sekitar.

Bakso & Mie Ayam Goyang Lidah menyediakan menu baksonya mulai dari Rp12.000/porsi. Tempat makan bakso ini juga menyediakan minuman dingin untuk para pengunjungnya.

Baca Juga: 10 Potret Cantik Aulia Suci, Pemain Timnas Voli Putri SEA Games 2023 Asal Sukabumi

Bakso Goyang Lidah ini buka sekitar pukul 11.00 - 20.00 WIB. Lokasi tempat bakso di jalan alternatif nagrak sebelum perlintasan rel kereta api.

7. Bakso Mas Jangkung

Bakso Mas Jangkung. | IstimewaBakso Mas Jangkung. | Istimewa.

Bakso Mas Jangkung ini letaknya berada di dekat taman Kota Karang Tengah Cibadak dan di seberang Dealer Resmi Yamaha. Bakso Mas Jangkung ini sudah tidak diragukan lagi kelezatan baksonya.

Bakso Mas Jangkung ini harga seporsinya cukup murah yaitu Rp10.000. Tempat makan bakso ini letaknya cukup strategis di pinggir jalan.

Tempat makan Bakso Mas Jangkung sudah buka dari pukul 09.00 pagi sampai sehabisnya. Bagi kamu yang ingin menikmati Bakso Mas Jangkung, disarankan datang lebih pagi.

Baca Juga: 5 Tempat Karaoke di Sukabumi, Asyik Untuk Nyanyi Bareng Teman atau Keluarga

Pasalnya, Bakso Mas Jangkung ini sangat terfavorit khususnya masyarakat Karang Tengah. Terkadang, sebelum pukul 12.00 pun sudah habis, karena bakso ini sangat diburu oleh pembeli.

8. Bakso Kang Adeng

Bakso Kang Adeng. | Instagram/@baksokangadengBakso Kang Adeng. | Instagram/@baksokangadeng.

Bakso Kang Adeng cabang Karang Tengah Cibadak ini sedang ramai-ramainya diburu pembeli. Tempat makan bakso terbilang baru di daerah Karang Tengah Cibadak.

Dikutip dari aplikasi GoFood, Bakso Kang Adeng memiliki berbagai menu seperti Bakso Lava Rp45.000, Bakso Daging Rp22.000, Bakso Duo Rp27.500, Bakso Lava 1/2kg Rp78.000, Bakso Beranak Rp45.000, Bakso Urat Rp25.000.

Baca Juga: 5 Tips Agar Pasangan Tetap Mencintaimu Meski Sudah Berhubungan Lama

Tempat makan bakso ini tepatnya di seberang Gor Futsal Sejahtera Karang Tengah Cibadak dan disamping Suki & Cafe serta Badan Pusat Statistik Kabupaten Sukabumi.

9. Bakso Neng Tyas

Bakso Neng Tyas direkomendasikan menjadi tempat makan bakso terenak dan terlezat. Tempat makan bakso ini menyediakan beberapa menu seperti Bakso Biasa, Mie Kocok Bakso, Mie Ayam dan Mie Kocok.

Baca Juga: 7 Ciri-Ciri Orang yang Bakal Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?

Harga satu porsi Bakso Neng Tyas sangat terjangkau yaitu Rp 10 ribu sampai dengan Rp 15 ribu. Jika kamu penasaran ingin mencoba Bakso Neng Tyas silahkan datang di kiosnya Jalan Raya Karangtengah, tepatnya di depan SMK Muhamadiyah 2 Desa Batununggal, Kecamatan Cibadak.

10. Bakso Puskesmas Segog

Bakso Puskesmas Segog sudah tidak diragukan lagi kelezatan dari baksonya. Dinamakan Bakso Puskesmas, karena tempat makan bakso ini letaknya bersebelahan dengan Puskesmas.

Hampir semua orang sudah mengenal tempat makan bakso ini. Meskipun kiosnya kecil, tapi soal rasa tak perlu diragukan lagi. Jika ingin menikmati bakso ini, siap-siap saja kamu harus berdempetan dengan pembeli lainnya.

Baca Juga: Review Film Buya Hamka Volume 1: Kisah Perjalanan Ulama dan Sastrawan Ternama

Sebab, Bakso Puskesmas Segog ini sudah memiliki pelanggan tersendiri yang selalu datang kembali untuk menikmati baksonya. Harga Bakso Puskesmas Segog dimulai dari Rp15.000 saja dan beralamat di Jl. Raya Sukabumi, Batununggal, Kec. Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:20 WIB

Tahun 2025, Dishub Kota Sukabumi Bakal Perketat Pengawasan Kendaraan Pariwisata

UPTD PKB Dishub akan melakukan upaya untuk mendukung pemerintah pusat.
Kepala UPTD PKB Dishub Kota Sukabumi, Endro. | Foto: Website Kota Sukabumi
Aplikasi18 Januari 2025, 11:15 WIB

Raksasa Mesin Pencari Google Mulai Ditinggalkan, Ternyata Teknologi Ini Penggantinya!

Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda.
Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda. (Sumber : Pixabay.com/@Simon).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:06 WIB

Diskominfo Rilis Laporan 2024: SP4N-Lapor Kota Sukabumi Terima 106 Aduan Masyarakat

Mei menjadi bulan tertinggi dengan 15 aduan.
(Foto Ilustrasi) Diskominfo Kota Sukabumi merilis data yang masuk ke SP4N Lapor sepanjang 2024. | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:47 WIB

Kembalikan Ikon Wisata Lokal, Pemdes dan Warga Bersihkan Curug Caweni di Cidolog Sukabumi

Sejak pandemi Covid-19, jumlah wisatawan Curug Caweni mengalami penurunan.
Kondisi Curug Caweni di Kampung Cilutung, Desa/Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 10:12 WIB

Akses Kendaraan Lumpuh! Longsor Kembali Tutup Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Akses kendaraan untuk roda empat atau mobil lumpuh total.
Material longsor menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:00 WIB

Menyatu dengan Alam di Curug Sawer, Hanya 30 Menit dari Kota Sukabumi

Tersembunyi di tengah hutan yang rimbun, Curug Sawer ini menawarkan keindahan alam yang masih asri dan suasana yang tenang.
Curug Sawer adalah salah satu destinasi wisata alam yang menarik di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. (Sumber : Screenshot YouTube/@Kemanapedia).
Entertainment18 Januari 2025, 09:50 WIB

Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra Usai 4 Tahun Menikah

Kabar mengejutkan datang dari kehidupan rumah tangga penyanyi Sherina Munaf dan musisi Baskara Mahendra. Setelah hampir empat tahun menikah, Sherina resmi menggugat cerai Baskara ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra Usai 4 Tahun Menikah (Sumber : Twitter/@akuratco)