5 Wisata Alam di Bandung, Rekomendasi Tempat Liburan Selain Sukabumi

Rabu 26 April 2023, 07:00 WIB
Kampung Cai Ranca Upas | Wisata Alam di Bandung, Rekomendasi Tempat Liburan Selain Sukabumi | Foto: perhutani.co.id

Kampung Cai Ranca Upas | Wisata Alam di Bandung, Rekomendasi Tempat Liburan Selain Sukabumi | Foto: perhutani.co.id

SUKABUMIUPDATE.com - Bandung adalah salah satu destinasi wisata selain Sukabumi yang kerap direkomendasikan oleh para pelancong asal Jawa Barat. Salah satu daerah di Bandung yang cukup terkenal untuk wisata adalah Lembang.

Magnet wisata ini tak hanya menyajikan wisata kota saja, melainkan wisata alam juga kerap menjadi pertimbangan paling populer. Apalagi saat cuaca libur lebaran yang panas, masyarakat yang tidak ingin bertarung dengan kemacetan lebih memilih wisata lokal dengan suguhan alam yang menyejukkan.

Dilihat dari Google Maps, Jarak dari Sukabumi ke Lembang, Bandung dapat ditempuh kurang lebih tiga jam menggunakan motor, dan sekitar empat jam jika menggunakan mobil.

Baca Juga: Taiwan Tarik Indomie Rasa Ayam Spesial, Mengandung Etilen Oksida Pemicu Kanker

Akan tetapi, sebelum memutuskan untuk berlibur dengan pergi ke wisata alam di Bandung, Updaters bisa lebih dulu menyimak artikel berikut ya!

5 destinasi wisata alam yang wajib dikunjungi di Bandung

1. Kampung Cai Ranca Upas

Merujuk archive.org, Ranca Upas menjadi salah satu tempat camping yang sedang digemari oleh anak muda penikmat alam. Pasalnya, berwisata di alam terbuka kini sedang naik daun. Ranca Upas pun menjadi pilihan terbaik karena keindahan alamnya dan relatif memiliki harga murah.

Kampung Cai Ranca Upas berlokasi di Jalan Raya Ciwidey-Patenggang kilometer 11. Jarak yang harus ditempuh untuk tiba di Ranca Upas sekitar 50 kilometer dari pusat Kota Bandung.

Baca Juga: 4 Fakta Kasus Pencabulan di Al Zaytun, Ponpes Viral Karena Kontroversi Shalat Ied

Meskipun relatif cukup jauh, tetapi pengunjung akan disajikan pemandangan hamparan hijau nan indah ditambah sejuknya udara di sana.

Selain itu, Ranca Upas juga memiliki tempat penangkaran rusa yang bisa diberi makan langsung oleh pengunjung. Bahkan, kini Ranca Upas juga menyewakan jasa pembuatan foto prewedding.

2. Kawah Putih Ciwidey

Salah satu objek wisata ini mungkin tidak asing lagi bagi sebagian orang. Kawah Putih Ciwidey terletak di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Destinasi wisata alam ini memiliki daya tarik sangat unik, yaitu adanya danau berwarna putih kehijauan yang sangat indah.

Warna danau ini berasal dari endapan belerang yang bercampur dengan air danau. Selain itu, pemandangan alam sekitar kawah yang hijau dan segar membuat tempat ini semakin menarik, seperti diungkapkan dalam laman resminya kawahputihciwedey.

3. Dago Dream Park

Dago Dream Park merupakan tempat wisata alam yang terletak di Jalan Dago Giri kilometer 2.2 Mekarwangi Lembang. Dago Dream Park dengan luas lahan sekitar 14 hektare juga menjadi tempat wisata alam dengan pemandangan pegunungan dilengkapi berbagai wahana spot foto yang Instagramable, antara lain, Karpet Alladin, Sky Tree, Sky Bike, Up House, Love Seat, Flying Lounge, dan ATV.

Saat ini, Dago Dream Park terus mengalami perkembangan pesat dan menyerap pasar pariwisata di Kota Bandung. Bahkan, Dago Dream Park menjadi salah satu destinasi wisata favorit bagi wisatawan nasional dan mancanegara, sebagaimana dilansir dagodreampark.co.id.

4. Dusun Bambu Lembang

Menurut p2k.undaris.ac.id, Dusun Bambu berlokasi di Jalan Kolonel Masturi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat menawarkan keindahan alam yang dikemas dengan suasana tradisional ala Sunda.

Baca Juga: Viral Video Citimall Sukabumi Saat Libur Lebaran, Warganet: Botram Sareng Kupat

Kombinasi ini serasi untuk menghasilkan sebuah tempat wisata di Bandung yang menyenangkan. Saat mengunjungi Dusun Bambu, para pengunjung dapat menikmati pengalaman menginap yang sangat nyaman dan asri dengan desain konstruksi percampuran modern dengan alam terbuka.

5. The Lodge Maribaya

The Lodge Maribaya yang dibangun pada 2005, awalnya dikenal sebagai area wisata dengan spot untuk santai dan foto-foto, seperti Bamboo Sky, Sky Tree, dan Valley Swing. Namun, kini, objek wisata ini menghadirkan sejumlah wahana baru bagi wisatawan yang ingin bersantai di alam terbuka.

Para pengunjung dapat merasakan sensasi menginap dengan latar belakang alam lepas ditambah kicauan burung yang masih nyaring terdengar.

Ditambah pula, dengan udara sejuk dan bebas polusi, trekking di area pegunungan hutan pinus Maribaya menjadi pilihan cocok bagi pengunjung yang hobi jalan dan menginginkan liburan sehat di daerah Bandung.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)
Life21 November 2024, 18:00 WIB

Doa Selamat Perjalanan, Amalkan Saat Bepergian Keluar Rumah Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan membaca doa selamat perjalanan, kita memohon perlindungan Allah dari segala macam bahaya dan kesulitan yang mungkin kita hadapi selama aktivitas di luar rumah.
Bacaan Doa Selamat Perjalanan, Yuk Amalkan Sebelum Pergi Untuk Beraktivitas (Sumber : Freepik.com /@fanjianhua).