6 Menu Sahur untuk Penderita Asam Lambung, Agar Puasa Jadi Nyaman

Rabu 29 Maret 2023, 03:00 WIB
Ilustrasi. 6 Menu Sahur untuk Penderita Asam Lambung, Agar Puasa Jadi Nyaman (Sumber : Pexels/Life Of Pix)

Ilustrasi. 6 Menu Sahur untuk Penderita Asam Lambung, Agar Puasa Jadi Nyaman (Sumber : Pexels/Life Of Pix)

SUKABUMIUPDATE.com - Asam lambung naik tentunya menjadi sebuah tantangan untuk penderita maag selama menjalani puasa di bulan Ramadan ini.

Saat asam lambung naik, penderitanya mungkin akan merasa tidak nyaman pada area sekitar dada, mual, suara serak, hingga rasa nyeri pada tenggorokan saat menelan.

Asam lambung sendiri disebabkan oleh sfingter esofagus yang ada pada bagian bawah dan bisa sangat lemah pada waktu yang tidak tentu. 

Baca Juga: Kisah Nabi Isa AS Beserta Mukjizat yang Diberikan oleh Allah SWT

Akibatnya, asam lambung akan naik ke kerongkongan sehingga menyebabkan kondisi yang tidak nyaman bagi para penderitanya. 

Jika kondisi tersebut dibiarkan begitu saja, tentunya akan mengganggu ibadah puasa di bulan Ramadan.

Oleh karenanya, penderita asam lambung wajib mengetahui menu sahur yang dipercaya dapat menurunkan asam lambung seperti melansir dari Suara.com.

Menu Sahur untuk Penderita Asam Lambung 

1. Oatmeal 

17 Easy Oatmeal Recipes - Insanely Good

Makanan yang tinggi serat seperti oatmeal bisa membuat perut terasa kenyang. Oleh karena itu, penderita asam lambung dapat menjadikan oatmeal sebagai menu sahur, sebab bisa menyerap asam di dalam perut.

Selain itu, penderita asam lambung juga dapat mengonsumsi makanan tinggi serat lainnya seperti roti gandum utuh, nasi merah, dan juga sayuran hijau. 

2. Alpukat 

Avocado a Cubetti 1kg - New Teosidos

Alpukat merupakan salah satu buah yang mengandung lemak sehat. Selain itu buah berbentuk lonjong ini juga membuat kenyang lebih lama dan sangat aman dikonsumsi bagi penderita asam lambung

3. Pisang 

Spotlight on Bananas - Cannon Logistics

Agar tetap bisa menjalankan puasa dengan nyaman, para penderita asam lambung disarankan untuk rutin mengonsumsi pisang ketika makan sahur. 

Buah berwarna kuning ini, bisa membantu dalam menetralkan asam lambung dengan lapisan esofagus yang teriritasi. 

Selain itu, ada juga serat larut yang membantu untuk menjaga makanan mengalir secara baik di dalam saluran pencernaan. 

Makan satu buah pisang saat sahur juga bisa membuat penderita asam lambung merasa kenyang jauh lebih lama, bahkan hingga waktu buka puasa

4. Kurma 

Identik dengan Ramadan, Ini 5 Manfaat Kurma untuk Kesehatan

Kurma menjadi satu menu sahur yang aman untuk penderita asam lambung. Makanan yang satu ini sangat identik dengan bulan Ramadan.

Tidak hanya dikonsumsi ketika sahur saja, namun kurma juga bisa mengonsumsi saat berbuka. Kurma merupakan jenis makanan yang kaya akan gula, serat, kalium, dan juga magnesium, sehingga sangat baik untuk penderita maag. 

5. Kacang Almond 

Kenali 5 Manfaat Kacang Almond untuk Asupan Sehari-hari yang Menyehatkan  Tubuh | Royco

Kacang almond atau susu almond juga dapat dijadikan menu sahur untuk penderita asam lambung

Baik dikonsumsi saat masih berbentuk kacang-kacangan maupun susu, kacang almond sama-sama baiknya bagi tubuh. Hal ini lantaran keduanya tetap mengandung protein dan serat yang tinggi. 

6. Yogurt 

5 Key Nutrients in Greek Yogurt Explain Why It's so Good for You

Mengonsumsi yogurt saat sahur juga sangat baik bagi penderita asam lambung. Hal ini karena yogurt mampu melapisi esofagus, sehingga tidak akan merasakan asam yang mengiritasi lapisannya. 

Namun, jangan sembarangan dalam memilih produk yogurt yang dikonsumsi. Lebih baik jika memilih yogurt yang rendah lemak, untuk menurunkan risiko asam lambung naik. 

Demikian menu sahur untuk penderita asam lambung. Beberapa menu di atas bisa dikonsumsi secara rutin setiap hari oleh penderita asam lambung agar tetap lancar menjalani ibadah puasa.

Sumber: Suara.com (Putri Ayu Nanda Sari)

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa