Salah Satunya di Sukabumi, Ini 5 Pantai Favorit Di Jabar Versi Smiling West Java

Sabtu 29 Oktober 2022, 07:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Selatan dan Utara Jawa Barat memang berbatasan langsung dengan lautan, hal itu menyebabkan Jabar memiliki banyak sekali destinasi wisata pantai yang indah termasuk di Sukabumi.

Setiap pantai memiliki keunikan masing-masing yang siap memanjakan setiap wisatawan yang mengunjunginya.

Ada banyak sekali pantai yang bisa dikunjungi di Jawa Barat dari mulai yang sudah terkenal seperti Pantai Pangandaran dan Palabuhanratu hingga pantai-pantai yang masih belum terjamah. Namun kali ini kita akan membahas lima pantai di Jawa Barat yang menjadi favorit pengunjung menurut Smiling West Java.

Kelima pantai ini mungkin bisa menjadi referensi kamu untuk mengisi libur akhir pekan. Berikut lima pantai favorit versi Smiling West Java dikutip dari laman resmi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat.

1. Pantai Karanghawu (Kabupaten Sukabumi)

Pantai Karanghawu, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi.
Pantai Karanghawu, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi.

Pantai Karanghawu.terletak di bagian selatan Kabupaten Sukabumi. Dengan berbagai keindahanya, Pantai Karanghawu menjadi salah satu destinasi favorit masyarakat.

Setelah dilakukan revitalisasi, pantai ini semakin cantik karena memiliki beberapa spot foto. Salah satunya adalah tulisan raksasa ‘Pantai Karanghawu’ yang menjadi ikon dari destinasi ini. Wisatawan bisa melakukan sejumlah kegiatan seperti berselancar, memancing, atau wisata kuliner di bibir pantai.

Namun pengunjung tidak disarankan untuk berenang, sebab Pantai Karanghawu memiliki ombak yang cukup besar.

2. Pantai Sayang Heulang (Kabupaten Garut)

Pantai Sayang Helang | Foto: YouTube UDAR1DER CHANNEL
Pantai Sayang Helang | Foto: YouTube UDAR1DER CHANNEL

Pantai Sayang Heulang berlokasi di Kecamatan Pameumpeuk Kabupaten Garut. Pantai ini merupakan salah satu destinasi wisata populer khususnya di wilayah Jawa Barat bagian selatan. Pemandangan Pantai Sayang Heulang sangat luar biasa indah.

Wisatawan bisa melihat luasnya pantai yang terhubung langsung dengan Samudera Hindia. Selain itu wisatawan juga bisa berfoto di beberapa titik yang sangat instagramable. Tak jauh dari Pantai Sayang Heulang, terdapat wisata lainnya yaitu Pantai Santolo Garut.

Ketika musim libur tiba, keduanya selalu ramai dikunjungi wisatawan dari dalam dan luar kota.

3. Pantai Cimanuk (Kabupaten Tasikmalaya)

Pantai Cimanuk | Foto: pantainesia.com
Pantai Cimanuk | Foto: pantainesia.com

Pantai Cimanuk jadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Tasikmalaya. Di pantai ini terdapat tebing tinggi yang jika berdiri di sana, wisatawan dapat melihat landscape pemandangan yang begitu mempesona.

Alam di pantai Cimanuk juga masih terjaga dengan sangat asri sehingga menjadi pilihan cocok jika ingin relaksasi. Suasana semakin syahdu saat melihat keindahan matahari tenggelam di ujung lautan.

4. Pantai Batu Karas (Kabupaten Pangandaran)

Pantai Batu Karas | Foto: portal.pangandarankab.go.id
Pantai Batu Karas | Foto: portal.pangandarankab.go.id

Pantai ini memiliki ombak yang cukup besar sehingga sering dikunjungi oleh peselancar kelas dunia. Lokasinya tidak jauh dari Pantai Pangandaran dan Green Canyon yang merupakan wisata favorit di Jawa Barat.

Selain berselancar, banyak kegiatan lainnya yang bisa dilakukan wisatawan di Pantai Batu Karas. Contohnya adalah bermain banana boat, memancing, atau menikmati keindahan laut di atas perahu. Soal fasilitas sarana dan prasarana, wisatawan tak perlu khawatir.

Sebab sudah berdiri banyak penginapan dan rumah makan yang dikelola masyarakat sekitar Pantai Batu Karas.

5. Pantai Madasari (Kabupaten Pangandaran)

Pantai Madasari | Foto: disparbud.jabarprov.go.id
Pantai Madasari | Foto: disparbud.jabarprov.go.id

Pantai Madasari mulai ramai dikunjungi wisatawan. Awalnya pantai ini cukup sepi karena kalah eksis dari Pantai Pangandaran.

Namun soal keindahan alam, Pantai Madasari dianugerahi potensi yang sangat menakjubkan. Wisatawan bisa berkemah di bibir pantai dan merasakan keasrian alam di Pantai Madasari.

#SHOWRELATEBERITA

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug
Musik18 Januari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ - Icha Yolanda dan Om Nirwana

Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral.
Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral. (Sumber : Screenshot YouTube/ iYon Nirwana).
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).