SUKABUMIUPDATE.com - Sebagian orang Indonesia menyukai makanan pedas, oleh sebab itu pasti ada yang kurang saat menyantap makanan tidak ada sambal.
Faktanya rasa pedas pada makanan ini memang terbukti bisa meningkatkan selera makan, serta bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh karena kandungan vitamin yang ada di dalamnya.
Tak heran jika banyak orang Indonesia yang mengolah cabai menjadi sambal sebagai pendamping makanan.
Dan inilah beberapa resep sambal ekonomis yang wajib kamu coba yang kami lansir dari Suara.com.
1. Sambal Pepaya
Bahan-bahan :
- 150 gr pepaya matang
- Terasi secukupnya
- 4 sdm BonCabe level 30
- 3 siung bawang merah
- 50 ml air
- 3 sdm minyak goreng
Cara Membuat:
- Masukkan papaya, terasi, dan air. Blender hingga halus
- Panaskan minyak, lalu tumis bawang merah dan tuang pepaya yang sudah diblender.
- Masukkan BonCabe level 30 masak hingga airnya asat, cek rasa
- Sambal Pepaya siap disajikan
2. Sambal Minyak Bawang
Bahan-bahan :
- 100 ml minyak goreng
- 4 sdm bawang merah goreng
- 6 sdm BonCabe level 30
Cara Membuat :
- BonCabe dan bawang goreng aduk rata dalam mangkok tahan panas
- Panaskan minyak & dituangkan kedalam mangkok
- Sambal Minyak Bawang siap disajikan
3. Sambal Tomat Segar
Bahan-bahan:
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 4 sdm BonCabe level 15
- 2 buah tomat ukuran sedang
- ½ sdt terasi
- ½ sdt garam
- 2 sdt gula
Cara Membuat :
- Semua bahan yang diatas tuang semua ke dalam ulekan, haluskan dan cek rasa
- Sambal Tomat segar siap disajikan
4. Sambal Labu Super Pedas
Bahan-bahan :
- 150 gr labu (rebus)
- 4 sdm BonCabe level 50
- 3 siung bawang merah
- 50 ml air
- 3 sdm minyak goreng
- Garam secukupnya
- 1 sdm gula putih
Cara Membuat :
- Masukkan labu rebus, air, lalu blender hingga halus
- Panaskan minyak dan tumis bawang merah dan tuang labu yang sudah diblender dan masukkan juga BonCabe level 50, tambahkan garam, gula, dan masak hingga airnya asat, lalu cek rasa
- Sambal Labu Super Pedas siap disajikan
5. Resep Sambal kecap Boncabe
Bahan-bahan:
- 8 siung bawang merah ( rajang halus )
- 1 pc jeruk nipis
- 1 pc tomat buang bijinya dan potong kotak kotak kecil
- 100 ml kecap manis
- 5 sdm BonCabe level 15
Cara Membuat:
- Ambil satu wadah masukkan BonCabe level 15, bawang merah, air jeruk nipis, aduk rata kemudian masukkan tomat dan kecap manis aduk rata.
- Sambal Kecap BonCabe siap disajikan
SOURCE: SUARA.COM