SUKABUMIUPDATE.com - Film parodi, pada umumnya adalah film yang mengadaptasi dari sebuah film lain yang diubah menjadi drama komedi. Film genre ini juga bisa menjadi film sindiran dari film yang ada sebelumnya.
Film parodi memiliki kekuatan pada genre komedinya, hal itu menjadi salah satu syarat penting untuk sebuah film parodi. Meski genre ini sering diabaikan, namun film parodi dapat menguntungkan di Box Office Hollywood.
Baca Juga :
Di Hollywood sendiri, studio-studio besar banyak memproduksi ratusan bahkan ribuan film dengan beragam jenis genre. Namun, cerita dan genre yang paling menarik dan unik salah satunya yaitu film parodi. Hollywood juga banyak memproduksi dan merilis film-film bergenre parodi.
Kali ini, Sukabumiupdate.com telah merangkum Tujuh Film Parodi Hollywood yang bisa bikin kamu ngakak sampe susah nafas, ini dia :
1. Vampire Sucks ( Parodi Twilight)
‘Vampire Sucks’ merupakan film parodi yang terinspirasi dari film terkenal ‘Twilight’. Film ini terkenal di Negara Hollywood karena latar belakang Film Twilight yang penuh dengan genre romantis, fantasi.
Dalam film ini, genre tersebut diubah menjadi drama komedi yang alur ceritanya sama namun sedikit nyeleneh.
Bercerita tentang Vampire yang kuat dan romantis, Film parodi ini yang pastinya dapat membuat kamu tertawa sampai menangis. Meski bergenre parodi, film ini tetap menghadirkan drama di dalamnya.
2. The Starving Game (Parody The Hunger Game)
Selanjutnya, Film Parodi Hollywood berjudul ‘The Starving Game’. Film yang diadaptasi dari cerita-cerita dalam film terkenal yang dirilis pada tahun 2012 dan disutradarai oleh Gary Ross yaitu ‘The Hunger Game'.
Dalam film aslinya, menceritakan tentang seorang gadis berusia 16 tahun yang tinggal di sebuah Distrik 12 yang merupakan daerah terakhir dalam 12 Distrik.
Di daerah tersebut, terdapat sebuah kompetisi maut yang diadakan oleh Ibu Kota Negaranya yang selanjutnya dinamakan ‘The Hunger Game’.
Kompetisi ini mengharuskan anggotanya membunuh satu dengan yang lainya untuk mendapatkan kemenangan. Film ini membuat penonton tegang dan merasa ketakutan.
Di Film parodinya sendiri, cerita ini diubah menjadi penuh drama komedi yang bisa membuat kamu tertawa dan tidak merasakan takut.
3. Shaun Of The Dead (Parodi Dawn Of The Dead)
‘Dawn Of The Dead’ merupakan film zombie yang sangat terkenal dan melegenda bergenre Creepy dan menantang.
Sedangkan, ‘Shaun Of The Dead’ adalah film zombie yang sama-sama terkenal namun tidak membuat penonton merasa ketakutan, lantaran zombie dalam film yang memparodikan ‘dawn of the dead’ ini memiliki zombie yang bisa membuat kamu tertawa sampai gak bisa berhenti.
Umumnya zombie adalah makhluk yang tidak dapat mati dengan mudah setelah terkena infeksi virus zombie yang dapat menular jika menggigit makhluk lain. Di Film Parodi ini, zombie menjadi makhluk yang absurd, benar-benar mempunyai kehadiran yang sangat gak jelas.
Karena ketidak jelasannya tersebut, membuat para penonton tertawa. Akan tetapi, film ini tetap mempertahankan alur cerita yang ada pada film aslinya.
4. Superhero Movie (Parody Superhero Marvel dan DC)
‘Superhero Movie’ adalah bentuk Film parodi dari film-film yang cukup sukses di seluruh dunia Superhero Marvel dan DC.
Menceritakan tentang kehidupan para Superhero dalam karakter Marvel dan DC, film ini dijamin bikin kamu gak berhenti tertawa pada setiap adegannya.
Salah satu cerita dalam film Parodi ini yang mengadaptasi dari film Marvel berjudul Spider-Man.
Jika Peter Parker bermula dengan digigit laba-laba lalu menjadi seorang Spider-Man, dalam Film Parodi ini bercerita tentang seorang pria yang digigit lalat radioaktif dan berakhir menjadi Superhero dengan kostum yang sama dengan lalat.
5. Spaceballs (Parodi Film-film Luar Angkasa)
Film parodi yang satu ini mengapresiasi dari film-film bertemakan luar angkasa seperti; Star Wars, Space Odyssey dan Star Track.
Dalam Film parodinya tetap bertemakan luar angkasa dengan jalan cerita yang sedikit berbeda. Di setiap adegannya ada saja hal konyol dan mengundang gelak tawa.
Properti luar angkasa yang juga mereka ubah menjadi bentuk-bentuk yang kocak.
6. Young Frankenstein (Parodi Frankenstein)
Walaupun film ini dibuat pada tahun 1974, tapi pembuat film-film parodi tidak merasa kesulitan untuk menceritakan ulang dengan genre yang lebih segar dan alami ditambah dengan adegan-adegan yang super kocak.
Film parodi ini memiliki kekuatan pada dialog para pemainya. Sama dengan judulnya film ini menceritakan tentang Frankenstein.
7. Scary Movie (Parodi Scary Movie)
'Scary Mobie' merupakan film parodi series yang dibuat sama dengan yang aslinya. Film aslinya sendiri sangat terkenal, termasuk bentuk parodinya juga sangat terkenal karena merupakan pionir dari film komedi dengan genre horor modern.
Film parodi series ini sudah menghasilkan Empat Film yang seluruhnya kocak dan tentunya bisa membuat penonton terhibur.
Writer: Widiya Novilanti