Berhasil Tembus 7 Juta Penonton, Jumbo Masuk Tiga Besar Film Terlaris Indonesia

Sukabumiupdate.com
Minggu 27 Apr 2025, 11:00 WIB
Berhasil Tembus 7 Juta Penonton, Jumbo Masuk Tiga Besar Film Terlaris Indonesia (Sumber : Instagram/@visinemaid)

Berhasil Tembus 7 Juta Penonton, Jumbo Masuk Tiga Besar Film Terlaris Indonesia (Sumber : Instagram/@visinemaid)

SUKABUMIUPDATE.com - Film animasi kembali mencatatkan sejarah baru di dunia perfilman Tanah Air dengan berhasil menembus 7 juta penonton bioskop pada Sabtu, 26 April 2025.

Tentu saja dengan prestasi baru ini menjadikan film animasi yang disutradarai oleh Ryan Adriandhy masuk ke jajaran lima besar film Indonesia terlaris sepanjang masa dan menempati posisi ketiga.

Pencapaian Jumbo ini sukses menggeser tiga film terlaris Indonesia yang sempat menduduki lima besar cukup lama, yaitu Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 yang berhasil mendapatkan 6.858.616 dan kini menempati posisi keempat.

Lalu, film horor Pengabdi Setan 2: Communion karya Joko Anwar yang menembus 6.391.982 saat tayang sekarang menempati posisi kelima sebagai film terlaris Indonesia sepanjang masa.

Film Dilan 1990 yang sebelumnya menempati posisi kelima karena berhasil meraih 6.315.664 saat tayang di bioskop. Kini, berada di nomor enam begitu Jumbo masuk ketiga besar.

Hal ini membuktikan kalau cerita serta visual yang disajikan dengan oleh film Jumbo mampu menarik perhatian banyak orang, sehingga menjadikannya sebagai salah satu film terlaris Indonesia. Apalagi ratusan kreator Tanah Air ikut berpartisipasi dalam film animasi tersebut.

Baca Juga: Daftar Original Soundtrack Film Jumbo, yang Tembus 6 Juta Penonton

Film Animasi Lokal dengan Capaian Internasional

Mengutip dari Suara.com, Jumbo merupakan film animasi fantasi yang diproduksi oleh Visinema Studios, bekerja sama dengan Springboard dan Anami Films. Tayang perdana pada 31 Maret 2025, film ini langsung disambut hangat oleh penonton dari berbagai kalangan.

Dalam tujuh hari pertama penayangannya saja, film ini sudah berhasil meraih satu juta penonton, dan terus melonjak. Menariknya, "Jumbo" juga berhasil menggeser posisi "Frozen 2" sebagai film animasi terlaris sepanjang masa di Indonesia.

Bahkan, "Jumbo" menjadi film animasi produksi Asia Tenggara dengan pendapatan tertinggi, yakni lebih dari 8 juta dolar AS, melampaui "Mechamato Movie" dari Malaysia (2022).

Film ini dijadwalkan tayang di 17 negara mulai Juni 2025, termasuk Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, Rusia, Ukraina, negara-negara Baltik, dan kawasan Asia Tengah. Langkah ini menandai pencapaian penting bagi film animasi Indonesia untuk semakin dikenal secara global.

Baca Juga: Berikut Film Animasi Indonesia, Ada Jumbo yang Berhasil Raih 5 Juta Penonton

Kisah Inspiratif yang Menyentuh

Film "Jumbo" mengangkat kisah seorang anak yatim piatu bernama Don, yang berusia 10 tahun dan sering kali diremehkan karena tubuhnya yang besar. Don memiliki sebuah buku dongeng warisan orang tuanya yang tidak hanya menjadi kenangan, tetapi juga pelarian dari dunia nyata yang kejam.

Kehidupannya berubah drastis ketika dia bertemu dengan Meri, seorang peri kecil misterius yang sedang mencari orang tuanya. Petualangan penuh keajaiban pun dimulai, yang membawa Don ke dalam dunia dongeng yang selama ini hanya dia baca.

Dalam perjalanannya, Don menemukan makna sejati dari persahabatan, keberanian, dan kepercayaan diri. Cerita yang menyentuh ini berhasil dikemas dengan animasi berkualitas tinggi yang tidak kalah dari produksi luar negeri.

Dengan visual yang memukau, karakter yang kuat, dan alur cerita yang emosional, "Jumbo" menjadi tontonan yang bukan hanya menghibur, tetapi juga memberikan pesan mendalam bagi semua usia.

Sumber: Suara.com

Berita Terkait
Berita Terkini