Jumbo Berhasil Meraih Kesuksesan, Berikut Film Animasi yang Punya Pesan Moral

Sukabumiupdate.com
Sabtu 12 Apr 2025, 20:00 WIB
Jumbo Berhasil Meraih Kesuksesan, Berikut Film Animasi yang Punya Pesan Moral (Sumber : Instagram/@jumbofilm_id)

Jumbo Berhasil Meraih Kesuksesan, Berikut Film Animasi yang Punya Pesan Moral (Sumber : Instagram/@jumbofilm_id)

SUKABUMIUPDATE.com - Jumbo telah membuktikan bahwa film animasi dapat meraih kesuksesan di bioskop dengan mendapatkan 2,3 juta penonton di hari ke 12 penayangan dan menjadi salah satu film animasi Indonesia terbaik.

Karena film Jumbo tidak hanya memberikan cerita menarik dan seru, tetapi juga menampilkan visual berkualitas sampai mampu menarik perhatian masyarakat untuk menontonnya.

Selain Jumbo, ada beberapa film animasi Indonesia maupun luar negeri yang dapat menghibur sekaligus memberikan pesan-pesan moral mengenai persahabatan, kasih sayang, dan saling menghargai untuk penonton, terutama anak-anak.

Lalu film animasi apa saja yang memiliki pesan moral? Berikut daftarnya yang dikutip dari Tempo.co.

Baca Juga: Daftar Pengisi Suara Film Jumbo, yang Berhasil Meraih 1,8 Juta Penonton

1. Up

Mengutip dari Tempo.co, film Up dirilis pertama kali pada 2009 dan merupakan produksi Pixar Animation Studios. Film ini berkisah tentang Carl Fredricksen, seorang pria tua berusia 78 tahun, yang memutuskan untuk memenuhi janji kepada mendiang istrinya, Ellie, dengan menerbangkan rumahnya ke Amerika Selatan menggunakan ribuan balon helium.

Dalam perjalanannya, ada anak laki-laki berusia 8 tahun bernama Russell yang tidak sengaja ikut terbang di rumahnya. Carl dan Russell bersama-sama menghadapi berbagai petualangan saat menerbangkan rumah Carl.

Film ini tidak hanya menyajikan petualangan seru, tetapi juga menyentuh tema-tema mendalam seperti cinta, kehilangan, dan pentingnya menjalani hidup dengan penuh makna.

2. Coco

Masih dari produksi Pixar Animation Studios, film Coco menjadi salah satu film animasi yang bagus ditonton bersama keluarga.

Film ini bercerita tentang Miguel Rivera, seorang anak laki-laki berusia 12 tahun yang bercita-cita menjadi musisi terkenal seperti Ernesto de la Cruz. Namun, ia terlahir di keluarga yang melarang musik karena trauma masa lalu di keluarganya.

Pada perayaan Día de los Muertos atau Hari Orang Mati, Miguel secara tak sengaja masuk ke dunia arwah setelah mencuri gitar peninggalan Ernesto. Di dunia itu, ia bertemu arwah leluhurnya dan berteman dengan Héctor. Ia pun berhasil mengungkap kebenaran tentang sejarah keluarganya.

Lagu ‘Remember Me’ merupakan lagu ikonik di film ini dan jadi simbol kuat dari kenangan, cinta keluarga, dan pengaruh musik dalam menyatukan generasi.

3. Toy Story

Toy Story bercerita tentang mainan anak-anak yang memiliki kehidupan sendiri ketika manusia tidak melihat. Woody adalah mainan koboi kayu favorit Andy. Woody juga menjadi pemimpin dari para mainan lainnya di kamar Andy.

Kehidupan Woody mulai berubah ketika Andy mendapat mainan baru: Buzz Lightyear, seorang figur aksi luar angkasa yang canggih. Rasa cemburu dan persaingan pun muncul antara Woody dan Buzz.

Dalam prosesnya, mereka belajar tentang persahabatan, kepercayaan, dan arti menjadi mainan yang dicintai. Film Toy Story memiliki sekuel hingga Toy Story 4. Setiap sekuel memiliki kisah cerita masing-masing yang unik.

4. Turning Red

Film animasi Turning Red memadukan tema pubertas, hubungan ibu-anak, dan budaya Asia, khususnya Tionghoa-Kanada.

Dikisahkan, Meilin Lee adalah seorang gadis 13 tahun yang tinggal di Toronto, Kanada. Ia dikenal sebagai anak berprestasi dan sangat patuh pada ibunya, Ming.

Hidup Mei berubah total ketika suatu pagi ia bangun dan menemukan dirinya telah berubah menjadi seekor panda merah raksasa. Ia segera mengetahui bahwa ini adalah warisan dari keluarganya, sebuah kutukan yang menimpa para perempuan di keluarganya saat mereka mengalami emosi yang kuat.

Dengan dukungan dari sahabat-sahabatnya, Mei belajar bahwa menerima dirinya sendiri, termasuk sisi liarnya, adalah bagian penting dari tumbuh dewasa.

5. Encanto

Di pegunungan Kolombia, terdapat sebuah keluarga bernama Madrigal yang tinggal di rumah ajaib yang disebut Casita. Setiap anggota keluarga memiliki kekuatan magis. Namun, ada anggota keluarga yang tidak memiliki kekuatan apa pun, yakni Mirabel.

Meskipun merasa berbeda dan terpinggirkan, Mirabel tetap mencintai keluarganya. Namun suatu hari, ia mulai menyadari bahwa kekuatan ajaib keluarganya mulai melemah dan Casita mulai retak. Dalam pencariannya, Mirabel mengungkap rahasia yang tersembunyi. Ia mulai menyadari bahwa kekuatan sejati datang bukan dari sihir, tapi dari penerimaan, cinta, dan keberanian untuk menjadi diri sendiri.

Baca Juga: Fakta Menarik Film Jumbo yang Berhasil Tembus 1 Juta Penonton di Bioskop

6. Jumbo

Film ini mengisahkan tentang Don, seorang anak laki-laki berusia 10 tahun yang kerap dipanggil Jumbo karena tubuhnya yang besar. Don sering merasa rendah diri akibat ejekan dan perundungan dari teman-temannya.

Untuk membuktikan kemampuannya, Don bertekad mengikuti pertunjukan bakat di sekolah dengan menampilkan sandiwara panggung yang terinspirasi dari buku dongeng peninggalan orang tuanya.

Dalam perjalanannya, Don menghadapi berbagai tantangan, termasuk pencurian buku dongeng oleh temannya, Atta. Dengan dukungan dari nenek dan sahabat-sahabatnya, Nurman dan Mae, Don berusaha mengatasi rasa takut dan membuktikan bahwa dirinya mampu.

7. My Neighbor Totoro

Satsuki dan Mei adalah kakak beradik yang pindah ke pedesaan Jepang bersama ayah mereka untuk lebih dekat dengan rumah sakit tempat ibu mereka dirawat.

Di rumah baru, Mei menemukan makhluk hutan ajaib berbulu besar yang disebut Totoro. Totoro menjadi teman rahasia mereka, membawa mereka ke dalam dunia penuh keajaiban, mulai dari menumpangi Catbus (bus berbentuk kucing raksasa) hingga menanam benih yang tumbuh jadi pohon raksasa semalam.

Persahabatan mereka dengan Totoro mengajarkan mereka tentang keberanian, harapan, dan kekuatan imajinasi di tengah kesulitan.

8. NUSSA The Movie

Nussa adalah seorang anak laki-laki berusia 9 tahun yang dikenal sebagai juara bertahan dalam kompetisi sains di sekolahnya. Ia berambisi mempertahankan gelarnya dengan merancang roket bersama ayahnya, Abba.

Namun, eksperimen roket Nussa mengalami kegagalan, dan pada saat yang sama, muncul siswa baru bernama Jonni yang memiliki roket canggih. Situasi ini membuat Nussa merasa terpinggirkan dan menghadapi tantangan emosional.

Film ini menggambarkan perjalanan Nussa dalam menghadapi rasa iri, kekecewaan, dan usahanya untuk memahami makna sejati dari prestasi dan dukungan keluarga.

9. Wall-E

Film animasi ini mengangkat isu lingkungan, saat bumi menjadi planet yang tak layak huni karena banyaknya sampah.

Dikisahkan, umat manusia telah meninggalkan planet ini dan tinggal di luar angkasa di atas kapal raksasa bernama Axiom, sementara robot pembersih bernama WALL-E (Waste Allocation Load Lifter: Earth-Class) ditinggalkan di bumi untuk membersihkan sisa-sisa peradaban.

Selama ratusan tahun bekerja sendiri, WALL-E menjadi hidup, mengembangkan rasa ingin tahu dan kepribadian unik. Ia mengumpulkan benda-benda menarik dari sampah dan berteman dengan seekor kecoa kecil.

10. Finding Nemo

Film ini bercerita tentang Marlin, seekor ikan badut yang sangat protektif terhadap putra semata wayangnya, Nemo.

Nemo secara tidak sengaja tertangkap oleh penyelam dan dibawa ke akuarium di kantor dokter gigi di Sydney. Marlin pun memulai perjalanan panjang dan penuh bahaya melintasi lautan untuk menyelamatkannya. Dalam perjalanannya, Marlin bertemu dengan Dory, seekor ikan biru yang ramah tapi pelupa, yang menjadi partner perjalanannya.

Finding Nemo adalah cerita tentang keberanian, cinta orang tua, kepercayaan diri, dan pentingnya melepaskan rasa takut berlebihan.

Baca Juga: Sinopsis Film Jumbo, Kisah Anak Laki-Laki Ingin Membuat Pentas dari Buku Dongeng

11. Raya and The Last Dragon

Film animasi ini terinspirasi dari budaya Asia Tenggara, dengan nuansa yang kental dari negara-negara seperti Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Filipina.

Dikisahkan, terdapat dunia fantasi bernama Kumandra, manusia dan naga hidup berdampingan dalam harmoni. Namun, ketika makhluk jahat bernama Druun menyerang dan mengubah makhluk hidup menjadi batu, para naga mengorbankan diri mereka demi menyelamatkan umat manusia.

500 tahun kemudian, ancaman Druun kembali. Raya, seorang pejuang muda dari suku Heart, memulai perjalanan untuk menemukan naga terakhir bernama Sisu, demi menyatukan kembali bagian-bagian dari kristal naga yang telah pecah.

Dalam perjalanannya, Raya harus belajar bekerja sama dengan orang-orang dari berbagai suku yang dulunya saling berseteru.

12. Luca

Luca Paguro adalah monster laut muda yang tinggal di bawah laut bersama keluarganya. Ia penasaran dengan dunia manusia di atas permukaan.

Suatu hari, Luca bertemu dengan Alberto, sesama monster laut yang sudah lebih dulu berani menjelajahi daratan. Didorong oleh rasa ingin tahu dan semangat petualangan, Luca dan Alberto pergi ke kota manusia bernama Portorosso. Mereka pun memulai petualangan bersama.

13. Zootopia

Dikisahkan, terdapat kota metropolis bernama Zootopia. Di kota tersebut, semua hewan hidup berdampingan secara damai. Judy Hopps, seekor kelinci, bercita-cita menjadi polisi. Setelah lulus dari akademi kepolisian, Judy ditempatkan di Zootopia, tetapi hanya ditugaskan sebagai penulis tilang.

Tak ingin diremehkan, ia nekat menerima misi mencari mamalia yang hilang, dan bekerja sama dengan Nick Wilde, seekor rubah penipu jalanan yang cerdik dan sinis. Seiring penyelidikan mereka berjalan, Judy dan Nick mengungkap konspirasi besar.

14. The Incredibles

Bob Parr atau Mr. Incredible dulunya adalah superhero legendaris, kini hidup sebagai pegawai asuransi dan merindukan masa kejayaannya. Ia tinggal bersama istrinya, Helen dan ketiga anak mereka, Violet, Dash, dan Jack-Jack.

Hidup Bob berubah ketika ia menerima tawaran rahasia untuk menjalankan misi di sebuah pulau misterius. Namun, itu ternyata jebakan dari Syndrome, mantan penggemar yang berubah menjadi musuh.

15. Ponyo

Seorang anak laki-laki berusia lima tahun bernama Sosuke menemukan seekor ikan kecil aneh yang terjebak dalam botol kaca. Ia menyelamatkannya dan menamainya Ponyo.

Namun, Ponyo bukanlah ikan biasa, ia sebenarnya makhluk ajaib, putri dari penyihir laut bernama Fujimoto dan dewi laut. Keputusan Ponyo untuk meninggalkan laut menyebabkan ketidakseimbangan alam dan membangkitkan badai besar yang mengancam dunia.

Sumber: Tempo.co

Berita Terkait
Berita Terkini