Sinopsis Film Pabrik Gula, Kisah Horor Para Buruh Dapat Teror Kerajaan Demit

Sukabumiupdate.com
Sabtu 29 Mar 2025, 16:00 WIB
Sinopsis Film Pabrik Gula, Kisah Horor Para Buruh Dapat Teror Kerajaan Demit (Sumber : Instagram/@pabrikgulafilm)

Sinopsis Film Pabrik Gula, Kisah Horor Para Buruh Dapat Teror Kerajaan Demit (Sumber : Instagram/@pabrikgulafilm)

SUKABUMIUPDATE.com - Pabrik Gula merupakan salah satu film horor terbaru Indonesia yang bakal tayang di seluruh bioskop Tanah Air pada Lebaran 2025 mendatang, dan akan memberikan ketegangan menyeramkan kepada penonton.

Film Pabrik Gula yang ditulis oleh Simple Man ini menceritakan tentang sekelompok buruh musiman yang bekerja di sebuah pabrik gula tua agar membantu proses penggilingan tebu lebih cepat saat musim panen. Namun, selama ada di sana mereka dibuat curiga dengan peraturan yang ada di sana.

Di mana ada jam malam yang tidak boleh dilanggar dan para buruh harus tetap ada di rumah ketika malam hari. Akan tetapi, kehidupan mereka mulai terganggu ketika mengalami kejadian aneh serta teror mistis dari makhluk halus.

Selain itu, film Pabrik Gula dibintangi oleh sederet aktor serta aktris ternama Indonesia seperti Arbani Yasiz, Ersya Aurelia, Erika Carlina, Bukie B. Mansyur, Wavi Zihan, Moch. Arif Alfiansyah, hingga Benidictus Siregar.

Daripada penasaran, berikut adalah sinopsis dan daftar pemeran film Pabrik Gula yang dirangkum dari berbagai sumber.

Baca Juga: Sinopsis Film Qodrat 2, Horor Mencekam yang Bakal Tayang di Bioskop Lebaran 2025

Sinopsis Film Pabrik Gula

Mengutip dari laman XXI, film Pabrik Gula menceritakan Endah (Ersya Aurelia), Fadhil (Arbani Yasiz), Dwi (Moch. Arif Alfiansyah), Hendra (Bukie B. Mansyur), Wati (Wavi Zihan), Ningsih (Erika Carlina), dan Franky (Benidictus Siregar) berangkat bersama puluhan orang lainnya ke sebuah pabrik gula tua untuk bekerja sebagai buruh musiman.

Pabrik gula tua tersebut memang dikenal setiap tahun selalu mempekerjakan banyak orang dari desa-desa yang ada di sekitar untuk mempercepat proses penggilingan tebu ketika memasuki musim panen.

Pada awalnya kehidupan para buruh berjalan dengan normal dan tidak ada kejadian apa pun, hingga suatu malam Entah terbangun dan keluar dari tempatnya menginap selama kerja di sana untuk membuntuti sosok misterius.

Sejak kejadian malam itu, para buruh mulai mengalami teror menyeramkan setiap harinya, dari mulai kecelakaan kerja yang menimpa salah satu buruh, sampai tewasnya seorang buruh secara mengenaskan di sumur belakang.

Para buruh yang penasaran mencoba mencari tahu di balik teror menyeramkan tersebut. Akhirnya, terungkap bahwa pabrik gula tersebut berdampingan dengan kerajaan demit. Karena ada sesuatu yang telah membuat para demit marah sampai mereka menuntut nyawa para buruh.

Baca Juga: Sinopsis Film Komang, Kisah Cinta yang Diangkat dari Lagu Karya Raim Laode

Daftar Pemeran Film Pabrik Gula

Arbani Yasiz sebagai Fadhil
Ersya Aurelia sebagai Endah
Erika Carlina sebagai Naning
Bukie B. Mansyur sebagai Hendra
Wavi Zihan sebagai Wati
Moch. Arif Alfiansyah sebagai Dwi
Benidictus Siregar sebagai Franky
Sadana Agung sebagai Karno
Yono Bakrie sebagai Rono
Vonny Anggraini sebagai Marni
Budi Ros sebagai Mbah Samin
Dewi Pakis sebagai Mbah Jihan
Azela Putri sebagai Rani
Gilang Devialdy sebagai Eko

Itulah sinopsis dan daftar pemeran film Pabrik Gula yang segera tayang di bioskop pada Lebaran 2025 mendatang. Jangan sampai ketinggalan.

Berita Terkait
Berita Terkini