SUKABUMIUPDATE.com - Bulan Maret bakal kedatangan drama korea terbaru yang bakal menghibur penonton. Pastinya akan menghadirkan kisah-kisah menarik seru untuk ditonton dan diikuti.
Drama korea yang hadir di bulan Maret 2025 hadir dengan berbagai macam genre dari romantis, drama, misteri, aksi, thriller, hingga medis. Sayang sekali kalau sampai terlewatkan oleh para pecinta drakor.
Sudah pasti drakor-drakor yang hadir Maret 2025 dibintangi sejumlah aktor dan aktris ternama Korea Selatan, dari Lee Sun Bin, Kang Tae Oh, Lee Dong Wook, Lee Je Hoon, Park Bo Gum, dan lainnya.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Drama Korea yang Aman Ditonton saat Puasa, Buat Ngabuburit
Berikut adalah drama korea baru yang bakal tayang di Maret 2025 dikutip dari Soompi.
1. The Potato Lab
Drama korea yang dibintangi oleh Lee Sun Bin, Kang Tae Oh, Lee Hak Joo, Kim Ga Eun, Shin Hyun Seung tayang perdana pada Sabtu, 1 Maret 2025, dan memberikan kisah romantis menarik.
The Potato Lab menceritakan tentang sebuah lembaga penelitian kentang di pedesaan bernama The Potato Lab. Di sana ada seorang peneliti Kim Mi Kyung (Lee Sun Bin) yang hidupnya hanya berputar di sekitar kentang.
Kemudian, bertemu dengan So Baek Ho (Kang Tae Ho) yaitu seorang pragmatis dingin yang bergabung dengan lembaga tersebut sebagai kepala baru. Kisa romantis keduanya bermula melalui pertemuan selama pekerjaan.
2. Mother and Mom
Mother and Mom adalah drama korea terbaru yang dibintangi oleh Jeon Hye Jin, Jo Min Soo, Jung Jin Young, Jeon Suk Ho mulai tayang pada Senin, 3 Maret 2025 dengan membawa kisah menarik tentang seorang ibu.
Drama korea ini menceritakan seorang ibu pekerja Lee Jung Eun (Jeon Hye Jin) meminta ibunya Yoon Ji Ah (Jo Min Soo) untuk mengantar putrinya yang masih kecil Seo Yoon (Kim Sa Rang) ke akademi sebagai persiapan untuk ujian masuk kelas Bahasa Inggris terbaik.
3. When Life Gives You Tangerines
Drama korea original Netflix When Life Gives You Tangerines yang dibintangi oleh IU , Park Bo-Gum , Moon So-Ri , Park Hae-Joon bakal tayang pada Jumat, 7 Maret 2025.
Drakor ini menceritakan kisah cinta dan petualangan pemberontak yang luar biasa Ae Sun (IU) dan besi yang pantang menyerah Gwan Sik (Park Bo Gum) melalui empat musim yang penuh warna di Pulau Jeju.
4. The Art of Negotiation
Lee Je Hoon akan comeback bermain drama korea The Art of Negotiation bersama dengan Kim Dae Myeung, Sung Dong Il, dan Jang Hyun Sung, yang bakal tayang perdana pada Sabtu, 8 Maret 2025.
The Art of Negotiation berkisah pada Yoon Joo No (Lee Je Hoon), seorang ahli M&A yang dikenal sebagai negosiator legendaris. Saat ia memimpin timnya melalui tantangan perusahaan berisiko tinggi.
Baca Juga: 5 Drama Korea Tema Sekolah Penuh Aksi dan Ketegangan yang Harus Kamu Tonton!
5. Hyper Knife
Park Eun Bin tahun ini membintangi drama bergenre medis bersama dengan aktor ternama Sul Kyung Gu , Yoon Chan Young , Park Byung Eun berjudul Hyper Knife yang bakal tayang pada Rabu, 19 Maret 2025 di Disney+.
Hyper Knifeg menggambarkan persaingan sengit dan perkembangan Dokter Jeong Se Ok (Park Eun Bin), yang pernah memiliki masa lalu menjanjikan, dan mantan mentornya Choi Deok Hee (Sol Kyung Gu), yang menyebabkannya jatuh ke titik terendah.
6. Villains Everywhere
Villains Everywhere adalah drama korea terbaru Oh Na Ra bersama dengan So Yoo Jin, Seo Hyun Chul, Song Jin Woo, Park Young Gyu, Choi Ye Na, Han Sung Min, Jung Min Gyu, Eunchan.
Drama korea yang bakal tayang pada Rabu, 19 Maret 2025 menceritakan kehidupan sehari-hari yang liar namun hangat dari dua saudara perempuan penuh semangat, Oh Na Ra (Oh Na Ra) dan Oh Yoo Jin (So Yoo Jin), dan keluarga mereka yang eksentrik.
7. Heo’s Diner
Xiumin EXO bakal membintangi drama korea terbaru berjudul Heo’s Diner bersama Chu So Jung (Exy), Lee Sae On , Lee Soo Min yang dijadwalkan tayang perdana pada Senin, 24 Maret 2025.
Heo's Diner yang mengusung genre komedi romantis fantasi tentang peristiwa yang terjadi saat Heo Gyun (Xiumin), tokoh dari era Joseon melakukan perjalanan 400 tahun ke masa sekarang dan secara tidak sengaja membuka restoran.
8. The Divorce Insurance
Lee Dong Wook, Lee Joo Bin, Lee Kwang Soo, Lee Da Hee, bakal bermain drama korea bareng berjudul The Divorce Insurance yang dijadwalkan tayang secara perdana pada Senin, 31 Maret 2025.
The Divorce Insurance mengusung genre romantis komedi mengenai Noh Ki Jun (Lee Dong Wook), seorang aktuaris asuransi di tim pengembangan produk inovatif di Plus Insurance yang telah mengalami tiga kali perceraian.
Sumber: Soompi