Borong 7 Piala Citra, Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Kembali Tayang di Bioskop

Rabu 18 Desember 2024, 20:00 WIB
Borong 7 Piala Citra, Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Kembali Tayang di Bioskop (Sumber : Instagram/@sheiladaisha)

Borong 7 Piala Citra, Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Kembali Tayang di Bioskop (Sumber : Instagram/@sheiladaisha)

SUKABUMIUPDATE.com - Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film kembali tayang di bioskop Indonesia setelah berhasil memborong tujuh piala dalam ajang penghargaan Festival Film Indonesia (FFI) 2024.

Festival Film Indonesia telah sukses digelar pada Rabu, 20 November 2024 di ICE BSD, Tangerang. Dalam ajang penghargaan bergengsi tersebut sejumlah insan perfilman Tanah Air memenangkan piala citra.

Menariknya film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film memenangkan nominasi lain di antaranya Pemeran Utama Pria Terbaik, Pemeran Utama Perempuan Terbaik, Penulis Skenario Asli Terbaik, Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik, Pemeran Pendukung Pria Terbaik, Film Cerita Panjang Terbaik, dan Pencipta Lagu Tema Terbaik.

Oleh karena itu, film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film sebagail film tersukses sampai mencatat rekor meraih penghargaan terbanyak. Bahkan, nominasi Film Cerita Panjang Terbaik berhasil diraih oleh film yang dimainkan oleh Nirina Zubir dan Ringgo Agus Rahman itu.

Baca Juga: Ada The Architecture of Love Hingga Siksa Kubur, Daftar Nominasi Piala Citra FFI 2024

Untuk merayakan kemenangan, Imaginary selaku rumah produksi film tersebut memutar kembali Jatuh Cinta Seperti di Film-Film di bioskop beberapa kota di Indonesia pada Kamis, 12 Desember 2024.

Mengutip dari Tempo.co, film yang memadukan drama, komedi, dan romansa ini pertama kali rilis di bioskop pada 30 November 2023. JESEDEF resmi pamit dari bioskop setelah 64 hari tayang dengan total 651.074 penonton. Yandy Laurens sebagai sutradara sekaligus penulis skenario film Jatuh Cinta Seperti di Film-film menyebut kesempatan kedua ini lebih dari sekadar penayangan ulang.

"Waktu tahu Jatuh Cinta Seperti di Film-film tayang ulang di bioskop, saya merasa sangat bersyukur film ini masih diapresiasi dan diberi kesempatan lagi untuk bertemu penonton di layar lebar. Setelah setahun berlalu dipercaya banyak penonton hingga Festival Film Indonesia 2024, semoga kali ini Jatuh Cinta Seperti di Film-film menjadi pengalaman yang manis bagi penonton bioskop di akhir tahun untuk kedua kalinya," ujarnya sebagaimana dikutip dari Tempo.co pada Rabu (18/12/2024).

Hal serupa juga disampaikan oleh produser Suryana Paramita. "Bisa membawa film ini kembali ke bioskop adalah kebahagiaan besar. Di layar lebar, sinema benar-benar hidup. Mengutip Pak Yoram (Alex Abbad) dalam dialog film: seperti terlahir kembali," ucapnya.

Lokasi Bioskop yang Kembali Tayangkan Jatuh Cinta Seperti di Film-film

Jatuh Cinta Seperti di Film-film akan kembali hadir di layar bioskop pilihan di berbagai kota. Lokasi penayangannya antara lain di Jakarta: Senayan City XXI, Blok M XXI, Kota Kasablanka XXI, Kelapa Gading XXI, CGV Grand Indonesia, dan CGV Central Park. Bandung: Ciwalk XXI dan CGV 23 Paskal. Yogyakarta: Empire XXI dan CGV Jwalk. Bali: Level 21 XXI. Makassar: Panakkukang XXI. Medan: Ringroad City Walk XXI. Surabaya: Tunjungan 3 XXI dan CGV BG Junction.

Baca Juga: Daftar Pemenang Piala Citra 2024, Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Borong 7 Penghargaan

Sinopsis Jatuh Cinta Seperti di Film-film

Jatuh Cinta Seperti di Film-film mengikuti kisah seorang penulis skenario bernama Bagus (Ringgo Agus Rahman). Setelah selalu sukses dengan skenario adaptasi yang telah ia tulis, Bagus akhirnya mencapai impian besarnya yaitu menulis skenario asli. Namun, karena kesulitan menemukan ide orisinal, ia diam-diam memutuskan untuk menciptakan naskah berdasarkan kisah cintanya dengan Hana (Nirina Zubir), sahabatnya dari masa SMA yang baru-baru ini menjadi janda.

Bagus sangat berharap agar hubungannya dengan Hana tetap harmonis, sementara juga berusaha menyempurnakan naskah yang ia tulis. Namun, semuanya menjadi rumit ketika Hana tanpa sengaja menemukan naskah tersebut dan merasa kecewa. Hana sangat kesal, karena menurut pandangannya, apa yang Bagus lakukan adalah hal yang salah. Berdurasi hampir dua jam, 80 persen film ini akan menampilkan visual hitam putih.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 23:13 WIB

5 Tempat Jogging Nyaman Di Sekitar Kota Sukabumi untuk Menjaga Kesehatan

Bagi warga Sukabumi yang ingin menikmati manfaat olahraga ini, berikut adalah delapan tempat jogging yang nyaman dan cocok untuk meningkatkan kesehatan:
Rekomendasi tempat jogging yang ada di sekitar Kota Sukabumi | Foto : Istimewa
Nasional18 Januari 2025, 22:24 WIB

MUI Tolak Dana Zakat Dipakai untuk Makan Bergizi Gratis

Wakil Ketua MUI, Anwar Abbas menolak anggaran program MBG diambil dari dana zakat. Menurutnya menggunakan dana zakat untuk mendukung program unggulan Presiden Prabowo tersebut bakal berpotensi menimbulkan masalah dan perbedaan
Kegiatan Dapur Umum Makan Bergizi Gratis Badan Gizi Nasional. Foto: IG/@badangizinasional.ri
Sukabumi18 Januari 2025, 20:39 WIB

Mulai Tahun Ini, Dinsos Sukabumi Akan Labelisasi Rumah Milik Peserta PBI

ebanyak 5.000 rumah warga tidak mampu di Kabupaten Sukabumi yang terdaftar sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) penerima bantuan iuran (PBI) dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)
Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi akan labelisasi rumah milik warga penerima PBI ABPB | Foto : shutterstock.com
Gadget18 Januari 2025, 20:00 WIB

Spesifikasi HP Oppo Reno 13 yang Dibekali CPU Mediatek Dimensity 8350 dengan RAM 12 GB

Oppo Reno 13 hadir sebagai salah satu seri Reno terbaru yang menawarkan desain elegan, performa tinggi, dan fitur-fitur menarik lainnya.
Oppo Reno 13 hadir sebagai salah satu seri Reno terbaru yang menawarkan desain elegan, performa tinggi, dan fitur-fitur menarik lainnya. (Sumber : oppo.com).
Keuangan18 Januari 2025, 19:54 WIB

Jelantah Bisa Jadi Rupiah, Begini Cara Jual Minyak Goreng Bekas Ke Pertamina Rp 6000 / Liter

Minyak jelantah yang biasanya dibuang, kini bisa menjadi rupiah, dengan cara dijual ke Pertamina. Untuk apa Pertamina mengumpulkan minyak jelantah dan bagaimana cara menjualnya ke Petamina?
Cara jual jelantah ke Pertamina | Foto : Dok. Pertamina
Sukabumi18 Januari 2025, 18:29 WIB

Dinkes Apresiasi Operasi Katarak Gratis Polres Sukabumi, Sasar 200 Pasien

Ratusan pasien mengidap katarak melaksanakan oprasi di Mako polres Sukabumi yang berada di raya Jajaway, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025).
Puluhan pasien sedang antri untuk melaksanakan oprasi katarak di Mako Polres Sukabumi, Minggu (18/1/2024)  |  Foto : Ilyas Supendi
Life18 Januari 2025, 18:00 WIB

Amalkan Doa Ini Insya Allah Rezeki datang dari Segala Penjuru!

Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.
Ilustrasi berdoa - Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.(Sumber : Foto: Pixabay.com)
Sukabumi18 Januari 2025, 17:55 WIB

Sidak Peternakan Sapi Tak Berizin Di Cicurug, Ini Arahan DPMPTSP Sukabumi

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sukabumi melakukan inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai ternak sapi di Kampung Nangklak, RT 06/06, Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug
DPMPTSP Kabupaten Sukabumi inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai kandang sapi di Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Sabtu (18/1/2025) | Foto : Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 17:34 WIB

Terdampak Gempa Magnitudo 4,3, Tembok Rumah Warga Ambruk Di Loji Sukabumi

Satu unit rumah warga di Kampung Babakan, RT 014/RW 010, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, mengalami kerusakan akibat gempa bumi yang terjadi pada Sabtu (18/1/2025).
Tembok rumah warga ambruk di Loji Sukabumi, akibat diguncang gempa magnitudo 4,3  | Foto : Ilyas
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug