Sinopsis Drama Korea A Virtuous Business, Kisah Empat Wanita yang Mulai Berbisnis

Selasa 12 November 2024, 12:30 WIB
Sinopsis Drama Korea  A Virtuous Business, Kisah Empat Wanita yang Mulai Berbisnis (Sumber : Instagram/@jtbcdrama)

Sinopsis Drama Korea A Virtuous Business, Kisah Empat Wanita yang Mulai Berbisnis (Sumber : Instagram/@jtbcdrama)

SUKABUMIUPDATE.com - A Virtuous Business merupakan drama korea terbaru yang mempunyai cerita unik serta menarik untuk disaksikan dan telah tayang pada 12 Oktober 2024 lalu.

Drama korea A Virtuous Business menceritakan tentang empat orang wanita yang hidup di tahun 1992 mencoba untuk berjualan produk dewasa. Dimana saat itu ‘seks’ masih dianggap sebagai hal tabu oleh beberapa kalangan dan pasangan.

Mereka berempat berusaha untuk menjual produk tersebut dengan baik, meski banyak konflik yang harus dialami. Terutama ketika ada pihak yang menentang produk yang dijual oleh mereka.

Drakor yang mengusung genre komedi, drama, dan bisnis ini merupakan remake dari serial televisi Inggris berjudul Brief Encounters. Menariknya A Virtuous Business dibintangi sederet aktor serta aktris ternama dari Kim So Yeon, Yeon Woo Jin, Kim Sung Ryung, Kim Sun Young, hingga Lee Se Hee.

Daripada penasaran, berikut sinopsis dan daftar pemain drama korea A Virtuous Business

Baca Juga: Sinopsis Serial Indonesia 10 PM, Tentang Teror Siaran Radio yang Menyeramkan

Sinopsis Drama Korea A Virtuous Business

Mengutip dari asiawaki, drama korea A Virtuous Business menceritakan tentang empat wanita mulai berjualan produk dewasa dari pintu ke pintu di sebuah desa Geumje pada tahun 1992.

Mereka punya alasan yang berbeda untuk melakukan bisnis tersebut. Keempat wanita itu ingin mendapatkan kemandirian finansial dan membangun persahabatan yang lebih kuat melalui pekerjaan tersebut.

Han Jeong-Suk ( Kim So-Yeon ) adalah seorang ibu rumah tangga yang pernah menjadi juara kedua dalam kontes kecantikan lokal dan kemudian menikahi pria yang merupakan cinta pertamanya.

Hidupnya sederhana dan biasa saja, tetapi ia mengalami kesulitan keuangan sampai tidak mampu membeli tas baru untuk putra satu-satunya. Selain itu, Jeong Suk khawatir tidak dapat membayar sewa bulanannya.

Hal ini membuatnya tersadar untuk segera terjun memulai bisnis berjualan produk dewasa impor dari pintu ke pintu. Ia merasa telah menemukan bakat dalam pemasaran dan penjualan melalui bisnis ini.

Baca Juga: Sinopsis Film Anak Kolong, Mengangkat Kisah Kehidupan Remaja Anak TNI/Polri

Oh Geum-Hui ( Kim Sung-Ryoung ) adalah seorang wanita yang tumbuh dari keluarga kaya dan lulusan universitas wanita bergengsi. Ia menikah melalui perjodohan yang dibuat oleh keluarganya.

Ia pindah ke Geumje, yang merupakan kampung halaman suaminya. Di sana, ia menjalani kehidupan yang membosankan. Untuk membantu Han Jeong-Suk, yang pernah bekerja sebagai pembantu rumah tangganya, ia mulai bekerja sebagai penjual produk dewasa impor dari pintu ke pintu. Hal ini membuatnya melakukan refleksi diri yang tak terduga.

Seo Young-Bok ( Kim Sun-Young ) adalah seorang ibu dari 4 orang anak. Hubungannya dengan sang suami baik dan mereka tampak seperti keluarga yang bahagia, tetapi keluarganya menderita kemiskinan.

Keenam anggota keluarga tidur bersama dalam satu kamar. Untuk menyediakan kamar terpisah bagi keempat anaknya, Seo Young-Bok mulai bekerja sebagai penjual produk dewasa impor dari pintu ke pintu.

Lee Ju-Ri ( Lee Se-Hee ) adalah seorang ibu tunggal yang membesarkan putranya sendirian. Ia yang mengelola salon kecantikan mulai mencoba untuk berjualan produk dewasa impor dari pintu ke pintu.

Karena ia yakin bahwa hal itu akan menjadi sesuatu menyenangkan untuk dilakukan dalam kehidupannya yang membosankan. Karena mempunyai kepribadian menarik ia berhasil membangkitkan semangat 3 wanita lainnya saat mereka menghadapi situasi yang membuat frustasi.

Sementara itu, Kim Do-Hyeon ( Yeon Woo-Jin ) adalah seorang polisi, yang tumbuh dari keluarga kaya di Korea Selatan dan lulus dari sekolah Ivy League di Amerika Serikat. Setelah kembali ke Korea Selatan, ia mulai bekerja sebagai polisi dan dengan cepat dipromosikan di Kantor Polisi Gangnam, Seoul. Ia kemudian pindah ke Geumje dan mulai bekerja di Kantor Polisi Geumje. Ia tampaknya tidak memiliki hubungan dengan daerah itu, tetapi ia memiliki rahasia.

Baca Juga: Sinopsis Film Santet Segoro Pitu yang Diangkat dari Kisah Nyata di Semarang

Daftar Pemain Drama Korea A Virtuous Business

1. Kim So Yeon sebagai Han Jung Sook
2. Yeon Woo Jin sebagai Kim Do Hyun
3. Kim Sung-Ryoung sebagai Oh Geum-Hee
4. Kim Sun Young sebagai Seo Young Bok
5. Lee Se Hee sebagai Lee Joo Ri
6. Kim Won Hae sebagai Choi Won Bong
7. Choi Jae Rim sebagai Kwon Seong Su
8. Im Chul Soo sebagai Park Jong Seon
9. Kang Ae Shim sebagai Lee Bok Sun
10. Joo In Young sebagai Cheol Mul
11. Kim Jung Jin sebagai Um Dae Geun

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi