SUKABUMIUPDATE.com - Drama korea Wise Resident Life yang merupakan spin-off dari drakor Hospital Playlist dipastikan tidak akan tayang tahun ini, karena permasalahan dunia medis yang terjadi di Korea Selatan saat ini.
Perlu diketahui bahwa dari awal tahun 2024 telah terjadi pemogokan dokter residen di Korea Selatan, hingga menyebabkan beberapa rumah sakit besar kekurangan staf dan tenaga medis. Hal ini disebabkan oleh pemerintah yang akan menambah kuota mahasiswa kedokteran di setiap universitas.
Karena drama korea Wise Resident Life menceritakan kehidupan dan dedikasi para dokter residen yang bekerja di rumah sakit, takutnya akan memicu permasalahan atau kesalahpahaman bila tetap ditayangkan tahun ini.
Baca Juga: 11 Rekomendasi Drama Korea yang Tayang September 2024, Cocok Buat Libur Panjang
Wise Resident Life direncanakan akan tayang pada Mei 2024 untuk menggantikan drama korea Queen of Tears. Namun, harus mengalami penundaan tayang karena permasalahan yang muncul, hingga akhirnya batal ditayangkan tahun ini.
Menghimpun dari Tempo.co, Pengunduran diri massal dilakukan para dokter residen sebagai upaya memprotes rencana pemerintah Korea Selatan untuk meningkatkan jumlah penerimaan sekolah kedokteran. Meningkatnya rasa frustrasi publik terhadap pemogokan telah memperburuk situasi, menimbulkan kekhawatiran bahwa menayangkan drama medis saat ini dapat semakin memicu reaksi negatif.
Aksi mogok kerja yang dilakukan para dokter menyebabkan banyak pasien tidak mendapatkan perawatan yang layak. Hal tersebut memperburuk persepsi publik terhadap profesi medis. Opini publik terhadap para profesional medis saat ini berada pada titik terendah sepanjang masa di Korea Selatan.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Korea September 2024, Tayang di Netflix hingga Disney Hotstar+
Ketika tvN merilis teaser untuk drama Wise Resident Life, banyak netizen yang menuduh jaringan tersebut mengagungkan dokter di situasi kritis ini. Beberapa netizen menyarankan agar drama tersebut menyertakan adegan yang menggambarkan situasi terkini, seperti dokter yang meninggalkan operasi kritis untuk mogok kerja.
CJ ENM Angkat Bicara Soal Jadwal Tayang Wise Resident Life
Drama produksi CJ ENM yang rencananya tayang di tvN ini sekarang ditunda tanpa batas waktu. Seorang perwakilan dari CJ ENM mengakui bahwa mereka masih dalam proses penjadwalan ulang dan sulit untuk menemukan jadwal rilis baru dalam waktu dekat.
"Sulit untuk menyiarkan tahun ini. Kami masih mengoordinasikan jadwalnya," kata perwakilan CJ ENM yang dikutip dari Tempo.co pada Senin (16/9/2024).
Baca Juga: Ada Thriller hingga Fantasi, Berikut 9 Daftar Drama Korea September 2024
Wise Resident Life dibintangi Go Yoon Jung, Kang You Seok, Shin Si Ah, Han Ye Ji, dan Jung Joon Won. Drama ini menggambarkan kehidupan rumah sakit yang realistis serta persahabatan yang penuh gejolak antara dokter dan residen di cabang Jongro dari Yulje Medical Center.
Sutradara Shin Won Ho dan penulis Lee Woo Jung, yang memproduksi Reply dan Hospital Playlist, akan berpartisipasi sebagai kreator dalam proyek baru tersebut. Wise Resident Life juga telah direncanakan untuk dirilis di Netflix, sehingga menimbulkan kekhawatiran tentang potensi hukuman pelanggaran kontrak setelah pembatalan tersebut.
Sumber : Tempo.co