Sinopsis Film Wonderland yang Dibintangi Suzy dan Park Bo Gum

Kamis 04 Juli 2024, 16:30 WIB
Sinopsis Film Wonderland yang Dibintangi Suzy dan Park Bo Gum (Sumber : Instagram@/acemaker.movie)

Sinopsis Film Wonderland yang Dibintangi Suzy dan Park Bo Gum (Sumber : Instagram@/acemaker.movie)

SUKABUMIUPDATE.com - Film bergenre romantis yang dibalut fiksi ilmiah berupa AI yaitu Wonderland berhasil menyita perhatian masyarakat begitu diumumkan akan tayang pada 5 Juni 2024 lalu. Kini, film tersebut akan hadir Netflix pada bulan Juli ini.

Film Wonderland memang sangat dinantikan karena bertabur bintang-bintang ternama Korea Selatan, seperti Bae Suzy, Park Bo Gum, Choi Woo Shik, Tang Wei, Jung Yumi, hingga Gong Yoo.

Selain itu, Wonderland memang sudah diumumkan dan diproduksi dari tahun 2020, namun baru bisa ditayangkan pada 5 Juni 2024. Film ini berada dibawah naungan distributor Acemaker Movieworks dan digarap oleh sutradara Kim Tae Yong.

Baca Juga: 10 Ciri Pasangan Sudah Tidak Bahagia Meski Saling Mencintai

Sang sutradara mengatakan bahwa penundaan film Wonderland karena dibutuhkan kefokusan tinggi mengenai ceritanya yang mengangkat teknologi di masa depan. Sehingga ketelitian untuk menciptakan agar terasa nyata membutuhkan waktu cukup lama.

Ketika film Wonderland menggelar pemutaran perdana pada Jumat 31 Mei 2024, tidak hanya dihadiri oleh para pemain saja, tetapi juga sederet aktor, idol, dan aktris ternama Korea Selatan, dari Byun Woo Seok, Hyeri, Seohyun SNSD, S.coups, Hoshi, Seungkwan Seventeen, Im Siwan, Yeo Jin Goo, Kim So Hyun, Park So Dam, Nam Ji Hyun, Kwak Dong Yeon, hingga Kim Soo Hyun.

Daripada penasaran berikut sinopsis dan daftar pemain film Wonderland yang dikutip dari Tempo.co.

Sinopsis Film Wonderland

Mengutip dari Tempo.co, Film Wonderland menceritakan tentang berbagai kisah mengenai cara berkomunikasi dengan orang terkasih yang telah tiada. Ini adalah dunia simulasi yang menggunakan kecerdasan buatan (AI) dan memungkinkan seseorang terhubung dengan orang yang telah tiada.

Salah satu ceritanya adalah tentang pasangan muda, Jeong In dan Tae Joo. Kehidupan mereka berubah drastis saat Tae Joo mengalami koma. Jeon In begitu ingin bertemu dengan kekasihnya. Ia pun rela beralih ke Wonderland untuk berinteraksi dengan Tae Joo. Hubungan mereka pun hidup kembali dengan bantuan AI.

Baca Juga: 7 Cara Membangun Kepercayaan Diri Anak yang Pemalu, Yuk Bunda Lakukan!

Di sisi lain, Hae Ri dan Hyun Soo mengawasi berbagai peristiwa di dalam Wonderland. Mereka pun dengan cermat mengendalikan dan membentuk pengalaman para pengunjungnya. Peran mereka sangat penting dalam memastikan bahwa pertemuan virtual ini membawa kenyamanan dan penyelesaian bagi penggunanya.

Sementara itu, seorang pria berusia 40-an merasa sangat terpuruk karena kehilangan istri tercintanya, Bai Li. Untuk mengatasi rasa sedihnya, ia pun mencari pelipur lara di Wonderland.

Di aplikasi itu, ia meminta bertemu dengan mendiang istrinya dan berharap untuk melihatnya sekali lagi untuk menemukan kedamaian. Melalui pertemuan yang menyayat hati ini, Wonderland menjadi tempat perlindungan bagi mereka yang ingin berhubungan kembali dengan masa lalu mereka dan memberikan pengalaman pahit manis dalam satu waktu sekaligus.

Baca Juga: 10 Kebiasaan Cerdas Orang Sukses yang Harus Ditiru dan Tips Memulainya

Daftar Pemain Film Wonderland

1. Bae Suzy sebagai Ku Jeong In
2. Park Bo Gum sebagai Park Tae Joo
3. Tang Wei sebagai Bai Li
4. Jung Yu Mi sebagai Seo Hae Ri
5. Choi Woo Sik sebagai Kim Hyeon Soo
6. Tang Jong Sang sebagai Choi Jin Ku
7. Sung Byoung Sook sebagai Song Jeong Ran
8. Choi Moo Sung sebagai Lee Yong Sik
9. Gong Yoo sebagai Sung Joon
10. Lee Eol sebagai Harry Boo
11. Nina Paw sebagai Hwa Ran
12. Jeon Soo Ji
13. Kang Ae Shim

Tentang Film Wonderland

- Judul: Wonderland
- Genre: Romantis, Drama, Sains Fiksi (Sci-Fi)
- Tanggal tayang di bioskop: 5 Juni 2024
- Durasi: 1 jam 53 menit (113 menit)
- Tempat tayang: Netflix
- Sutradara: Kim Tae Yong
- Penulis skenario: Kim Tae Yong, Min Ye Ji
- Produser: Lee Seung Bok
- Sinematografer: Kim Seung Jin, Park Hong Yeol
- Rating usia: Remaja di atas usia 15 tahun
- Bahasa: Korea
- Negara Asal: Korea Selatan
- Distributor: Acemaker Movie Works

Sumber: Tempo.co | Raden Putri

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa