5 Rekomendasi Film Horor yang Mengangkat Sosok Hantu Kuyang

Kamis 07 Maret 2024, 16:00 WIB
Film Kuyang - Hantu Kuyang menjadi salah satu hantu yang populer di Indonesia karena ceritanya yang menarik dan menyeramkan. (Sumber : Instagram/@kuyangfilm).

Film Kuyang - Hantu Kuyang menjadi salah satu hantu yang populer di Indonesia karena ceritanya yang menarik dan menyeramkan. (Sumber : Instagram/@kuyangfilm).

SUKABUMIUPDATE.com - Hantu Kuyang adalah legenda yang populer di Kalimantan, khususnya di Kalimantan Timur. Hantu ini digambarkan sebagai wanita yang memiliki ilmu hitam dan dapat memisahkan kepalanya dari badannya untuk terbang mencari mangsa. Mangsa Kuyang biasanya adalah darah bayi, wanita hamil, atau orang yang sedang sakit.

Kuyang digambarkan sebagai sosok wanita dengan rambut panjang dan usus terburai. Saat terbang, Kuyang hanya membawa kepalanya dan organ dalamnya, sedangkan badannya tertinggal di rumah.

Menurut legenda, Kuyang adalah manusia yang mempelajari ilmu hitam untuk mencapai kehidupan abadi. Namun, sebagai konsekuensinya, mereka harus memakan darah manusia untuk mempertahankan kekuatannya.

Baca Juga: Daftar 5 Sekuel Film Horor Luar Negeri yang Segera Tayang di Tahun 2024

Nah, banyak juga para sineas dalam dan luar negeri yang membuat film tentang Kuyang. Biasanya film ini memiliki cerita yang menarik dan penuh dengan adegan-adegan yang menegangkan dan menyeramkan. Hal ini membuat film-film tersebut disukai oleh para penggemar film horor.

Berikut adalah daftar film horor yang mengangkat sosok hantu Kuyang yang dikutip dari Tempo.co.

1. Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai

Tayang mulai, Kamis, 7 Maret 2024. Film ini bercerita tentang sepasang suami istri Bimo (diperankan Dimas Aditya) dan Sriatun (Alyssa Abidin) yang menantikan kelahiran buah hati mereka. Di alur cerita, Bimo yang bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) ditugaskan untuk bekerja di desa terpencil di Kalimantan.

Baca Juga: Vino G Bastian Bintangi Film Kang Mak Adaptasi Film Horor Thailand Pee Mak

Ia memboyong istrinya yang tengah hamil. Setibanya mereka di desa itu, Sriatun yang dalam kondisi hamil justru jadi incaran oleh sekutu iblis atau dikenal dengan sebutan Kuyang. Film ini berdurasi 1 jam 37 menit garapan sutradara Yongki Ongestu.

2. Kuyang The Movie

Rilis perdana pada 20 Mei 2021, alur cerita film karya sutradara Sonny Gumelar ini hampir serupa dengan film Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai. Alur cerita dimulai dari pasangan suami-istri yang dibintangi oleh Arie Dwi Andhika dan Zora Vidyanata.

Mereka baru pindah ke sebuah desa di Kalimantan karena ingin mendapat suasana tenang di desa. Sayangnya, tujuan mereka untuk mendapat ketenagan justru berakhir dengan teror Kuyang yang mencoba menginjar calon bayi mereka.

Baca Juga: Sinopsis Kereta Berdarah, Film Horor Terbaru yang Menyajikan Cerita Mencekam

3. Leak

FIlm horor berlatar etnik Bali ini menceritakan sosok Leak. Kisah mistis makhluk menakutkan yang dipercaya sering menculik dan memakan anak kecil. Garapan sutradara, Mimi Jegon ini dirilis pada 2019 lalu. Leak dimainkan oleh artis-artis lokal Bali, diantaranya: Mangku Tedja Kandel, Galuh Bilen dan Hai Puja.

4. Palasik

Dirilis pada 2015 silam, film yang dibintangi oleh penyanyi dangdut Siti Badriah ini mengangkat sosok Palasik atau Kuyang, legenda di Sumatera Barat. Film besutan sutradara Dedy Mercy ini mengangkat cerita tentang sebuah desa yang diteror oleh Palasik.

5. The Krasue

Serupa dengan legenda Kuyang di Indonesia, film horor asal Thailand ini juga mengisahkan sosok misterius, lantaran saat siang ia berwujud sebagai manusia. Namun di malam hari, ia berubah menjadi Krasue. Krasue adalah hantu di Thailand yang tampak seperti manusia di siang hari dan saat malam, bagian kepala dan isi perutnya melepaskan diri dari anggota badan. Ia berkeliling mengincar polasenta bayi. Karya sutradara Yuthglert Sippak ini mengambil latar belakang rumah sakit sebagai alur cerita. The Krasue dikisahkan sebagai seorang perawat. Film ini dirilis pada 2006.

Sumber: Tempo.co (Jihan Ristiyanti)

 

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Mewujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).