5 Drakor tentang Bullying di Sekolah, Kejamnya Bikin Emosi Penonton

Selasa 20 Februari 2024, 18:21 WIB
Poster Song Hye Kyo pada Drama Korea atau Drakor berjudul The Glory yang tayang di Netflix. (Sumber : Instagram/@kyo1122)

Poster Song Hye Kyo pada Drama Korea atau Drakor berjudul The Glory yang tayang di Netflix. (Sumber : Instagram/@kyo1122)

SUKABUMIUPDATE.com - Bullying atau perundungan merupakan masalah kejahatan yang serius. Bullying biasanya terjadi di lingkungan sekolah, tetapi tak menutup kemungkinan di lingkungan lainnya pun ada.

Bullying menjadi isu yang sensitif di banyak negara. Korea Selatan adalah salah satu negara yang tingkat perundungannya tinggi. Oleh karena itu, dunia industri hiburannya banyak mengangkat isu bullying dan menjadikannya sebuah film atau drama.

Drama Korea yang mengangkat isu bullying selalu menarik perhatian penontonnya. Berikut ada 5 rekomendasi drakor tentang bullying yang kejamnya bikin emosi:

Who are You: School 2015 (2015)

Drama Korea ini berlatar belakangkan kehidupan sekolah anak SMA di Korea. Bercerita tentang saudara kembar identik Lee Eun Bi dan Go Eun Byeol diperankan oleh Kim So Hyun yang memiliki nasib berbeda.

Lee Eun Bi besar di panti asuhan dan menjadi sasaran empuk dari para para penindas. Sedangkan, Go Eun Byeol diadopsi dan besar di Seoul. Go Eun Byeol juga bersekolah di kawasan elit Gangnam.

Keduanya pun bertemu untuk pertama kalinya lagi ketika karyawisata. Kemudian sebuah insiden terjadi yang membuat mereka bertukar nasib. Lee Eun Bi dikira Go Eun Byeol, kemudian orang-orang membawa Lee Eun Bi ke Seoul.

Drakor ini juga dibintangi oleh Nam Joo Hyuk berperan sebagai Han Yi Ahn dan Yook Sung Jae (Sungjae BTOB) yang berperan sebagai Goo Tae Kwang. Keduanya adalah teman dari Go Eun Byeol. Keduanya mulai menyukai sifat baru Go Eun Byeol, yang sebenarnya adalah kembarannya Lee Eun Bi.

Class of Lies (2019)

Bercerita tentang seorang pengacara bernama Ki Moo Hyeok yang diperankan oleh Yoon Kyun Sang menyamar menjadi guru di sekolah SMA Cheon Myeong. Ki Moo Hyuk ditunjuk untuk mempermudah penyelidikan kasus terbunuhnya siswi yang bernama Jung Su Ah.

Ada seorang siswa bernama Kim Han Su terlihat memegang pisau yang berada di perut Jung Su Ah. Oleh karena itu, Kim Han Su dianggap bersalah. Ki Moo Hyeok hadir untuk membela Kim Han Su dan mencari tahu pelaku sebenarnya.

Ki Moo Hyeok dibantu oleh seorang guru Ha So Hyeon diperankan oleh Keum Sae Rok, menggali dan menguak fakta tersembunyi di SMA Cheon Myeong.

True Beauty (2020)

Drama ini diperankan oleh Moon Ga Young sebagai Im Ju Gyeong, Cha Eun Woo sebagai Lee Su Ho, Hwang In Yeop berperan sebagai Park Seo Jun dan Park Yoo Na memerankan Su Jin.

Berkisahkan Im Ju Gyeong yang memiliki paras kurang bagus menjadi korban bully di sekolah lamanya. Im Ju Gyeong sangat bertekad untuk menjadi seorang tata rias.

Setelah pindah dari sekolah lamanya, Im Ju Gyeong menjadi siswi populer yang sangat cantik berkat handalnya dalam bertata rias.

Para siswa tidak ada yang mengetahui paras asli Im Ju Gyeong kecuali Lee Su Ho. Lee Su Ho adalah siswa populer yang terkenal dengan parasnya yang tampan dan unggul pada bidang akademik.

Weak Hero Class (2022)

Park Jihoon berperan sebagai Yeon Shi Eun adalah siswa yang cerdas di bidang akademik. Siswa lainnya yang merasa iri dan cemburu pun menargetkan Yeon Shi Eun sebagai target perundungan.

Yeon Shi Eun yang terlihat lemah ternyata pandai bela diri dan mampu melawan para penindas. Yeon Shi Eun pun berteman dengan Ahn Su Ho (Choi Hyun Wook) dan Oh Beom Seok (Hong Kyung).

Oh Beom Seok merasa Ahn Su Ho mengabaikannya sebagai teman. Hal ini yang membuat Yeon Shi Eun harus membuat mereka bersama dan tidak menyakiti satu sama lainnya.

The Glory (2022)

Aktris ternama Song Hye Kyo menjadi peran utama di drama ini. Memiliki alur cerita yang unik, ditambah akting para pemain yang hebat, drakor ini berhasil menarik perhatian para penonton.

Song Hye Kyo berperan sebagai Moon Dong Eun seorang guru SD yang memilki kisah kelam. Saat SMA, dia menjadi target bullying oleh beberapa siswa. Para pelaku pun tak segan untuk selalu merundung dan melukai Moon Dong Eun.

Moon Dong Eun dibantu Joo Yeo Jeong (Lee Do Hyun) bertekad membalaskan dendam lamanya kepada para perundungnya saat SMA.

Pyramid Game (2024)

Drama yang akan tayang pada 29 Februari 2024 ini berceritakan tentang Sung Su Ji yang diperankan oleh Bona WJSN yang baru pindah ke SMA khusus wanita.

Di sekolah ini terdapat sebuah tradisi voting popularitas. Siswa yang memiliki vote terendah akan mendapatkan nilai F dan menjadi target bullying.

Sebagai murid pindahan, Sung Su Ji menjadi target bullying. Tidak terima dengan tradisi ini, Sung Su Ji pun berusaha untuk memberontak.

Penulis: Ullima Iffah Shandana

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)