Fakta Menarik Drama Korea Song of the Bandits yang Penuh Aksi dan Petualangan

Kamis 28 September 2023, 21:30 WIB
Fakta Menarik Drama Korea Song of the Bandits yang Penuh Aksi dan Petualangan | Sumber: Instagram /@netflixkr

Fakta Menarik Drama Korea Song of the Bandits yang Penuh Aksi dan Petualangan | Sumber: Instagram /@netflixkr

SUKABUMIUPDATE.com - Song of the Bandits merupakan salah satu drama korea Netflix yang sudah tayang pada 22 September 2023 lalu. Meski sudah seminggu berlalu tapi drakor ini masih dibicarakan oleh penggemar.

Karena latar belakang cerita mengambil tahun 1920 dengan mengisahkan petualangan penuh aksi sekumpulan orang yang melawan para penguasa karena diusir dari rumah tanah, dan keluar di tempat itu.

Drakor Song of the Bandits semakin menarik perhatian karena dibintangi oleh aktor ternama Kim Nam Gil, Seohyun Girls Generation, Yoo Jae Myung, Lee Hyun Wook, dan Lee Ho Jung.

Baca Juga: 10 Ciri-ciri Orang yang Iri dengan Kita, Terlihat dari Sikapnya

Saat ini, para pemain drakor ini sedang melakukan serangkaian tur promosi. Drama korea Song of the Bandits sudah menayangkan 9 episodenya sekaligus di Netflix dan siap memberikan perjalanan penuh ketegangan dari aksi para pemainnya.

Biar semakin penasaran ada lima fakta menarik tentang drama korea Song of the Bandits yang dirangkum dari Tempo.co.

5 Fakta Menarik Drama Korea Song of the Bandits

1. Menggaet Kim Nam Gil sebagai Pemeran Utama

Kim Nam Gil dikenal sebagai aktor paling berpengaruh di Korea Selatan. Ia dikenal sudah memerankan banyak tokoh di berbagai drama, seperti Bad Guy, Island, dan The Fiery Priest. Di drama Song of the Bandits, Kim berperan sebagai Lee Yoon, pemimpin dari kelompok pencuri. Selain itu, ia juga mantan budak yang menjadi tentara Jepang berkat arahan majikannya. Kemudian, suatu hari, Lee harus menjalani hidup barunya sebagai bandit di daerah Gando.

Baca Juga: 10 Ciri Orang yang Merasa Lelah dengan Kehidupan Karena Selalu Gagal

2. Memiliki Trailer yang Penuh Aksi

Sebelum tayang perdana, Netflix memberikan penggemar sebuah teaser dari Song of the Bandits dan berdurasi 1 menit. Pada menit awal, video tersebut memperlihatkan Lee Yoon yang sedang memegang sebuah tembakan sambil mengendarai kuda. Video tersebut juga memunculkan adanya aksi perlawanan intens yang terjadi di Gando.

3. Seohyun SNSD Tampil Sebagai Aktivis Kemerdekaan

Seohyun SNSD ditunjuk menjadi tokoh bernama Nam Hee Shin. Nam adalah wanita yang memiliki identitas ganda, yaitu kepala departemen kereta api dan seorang aktivis kemerdekaan. Nam Hee Shin juga dikenal sebagai wanita yang selalu tersenyum kepada siapapun. Seohyun memberikan penjelasan bahwa tokoh yang ia perani dapat memikat para tentara Jepang. Akibatnya, Nam sangat mudah untuk mendapatkan sebuah informasi penting.

4. Memiliki OST yang Dinyanyikan Oleh Karina Aespa

Song of the Bandits menarik perhatian para penggemar Aespa. Sebab, Karina Aespa menjadi salah satu pengisi soundtrack dalam drama tersebut. Karina membawakan lagu dengan judul Sad Waltz dan dirilis pada 22 September. Pada lagu tersebut, Karina berhasil mengeluarkan suaranya yang sangat emosional sehingga membawa pendengar dalam alur cerita Song of the Bandits.

Baca Juga: 9 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Memiliki Sikap Tanggung Jawab

5. Mendapatkan Support dari Anggota SNSD

Ketika Song of the Bandits masih dalam tahap syuting, Yoona dan Taeyeon SNSD memberikan dukungan lewat kopi. Sebab, salah satu anggotanya sedang terlibat dalam drama ini. Mereka berdua mengirimkan sebuah truk kopi ke lokasi syuting. Seohyun yang menerima dukungan tersebut mengucapkan terima kasih dan merasa tersentuh atas perhatian mereka. Seohyun mengunggah foto truk kopi yang diberikan oleh teman-temannya melalui Instagram.

Itulah 5 fakta menarik drama korea Song of the Bandits. Yuk, nontonnya drakornya di Netflix dan rasakan sensasi petualangan penuh aksinya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)