Sinopsis Drama Korea 7 Escape, Aksi Balas Dendam dan Kebohongan yang Mendebarkan

Kamis 07 September 2023, 20:30 WIB
Sinopsis dan daftar pemain drama korea 7 Escape, aksi balas dendam dan kebohongan yang mendebarkan | Sumber: Instagram:  /@sbsdrama.official

Sinopsis dan daftar pemain drama korea 7 Escape, aksi balas dendam dan kebohongan yang mendebarkan | Sumber: Instagram: /@sbsdrama.official

SUKABUMIUPDATE.com - 7 Escape atau The Escape of the Seven adalah salah satu drama korea dari SBS dengan genre thriller dan misteri yang akan tayang akan 15 September 2023.

Drama korea 7 Escape akan tayang setiap hari jumat dan sabtu menggantikan The First Responders season 2. Drakor ini begitu dinantikan oleh penggemar karena sutradara Joo Dong Min dan penulis Kim Soon Ok kembali bekerjasama sama setelah sukses besar menggarap trilogi drama The Penthouse.

Kehadiran Uhm Ki Joon di drama 7 Escape juga menarik perhatian pecinta drakor. Banyak penggemar yang penasaran dengan peran aktor berusia 47 tahun sebagai Matthew Lee.

Baca Juga: 12 Ciri Seseorang Mengalami Gangguan Kesehatan Mental, Apa Kamu Salah Satunya?

Selain Uhm Ki Joon, sejumlah aktor dan aktris ternama yang bermain di drama korea 7 Escape akan menunjukkan kemampuan terbaik aktingnya untuk membuat balas dendam dalam cerita drakor ini mendebarkan penonton.

Daripada penasaran lebih baik simak sinopsis dan daftar pemain dari drama korea 7 Escape yang dikutip dari tempo.co.

Sinopsis Drama Korea 7 Escape

Melansir dari tempo.co, drama 7 Escape menceritakan tujuh orang yang terlibat kasus hilangnya seorang gadis. Saat berusaha melarikan diri terjadi insiden ledakan dan membuat mereka berkumpul di satu tempat. Selama disana rahasia dan kebohongan dari ketujuh orang ini terbongkar sehingga memiliki keinginan untuk balas dendam.

Baca Juga: 6 Ciri Anak Trauma Karena Sering Dimarahi, Perilaku Sosial Tidak Sehat

Matthew Lee (Uhm Ki Joon) adalah seorang pengelola perusahaan platform seluler terbesar di Korea Selatan dengan identitas yang misterius. Dia terlibat dalam kasus aneh yang membawanya untuk mengungkapkan siapa dirinya ke publik.

Geum Ra Hee (Hwang Jung Eum) yang merupakan CEO perusahaan produksi drama sangat terampil dan agresif dalam pekerjaannya. Dia menghargai uang dan kesuksesan serta akan melakukan apapun untuk mencapai keduanya. Untuk menerima warisan yang besar, dia berusaha menemukan putrinya yang sudah ditinggalkan 15 tahun lalu.

Min Do Hyuk (Lee Joon) adalah mantan gangster yang tidak memiliki mimpi atau harapan untuk hidup. Jika dia mempercayai seseorang sekali saja, maka dia akan mempercayainya selamanya. Hal inilah yang membuat hidupnya dipenuhi dengan pengkhianatan.

Baca Juga: 11 Cara Menghadapi Orang Silent Treatment, Tetap Sabar Ya!

Han Mo Ne (Lee Yoo Bi) bercita-cita untuk menjadi idola yang dikagumi oleh teman-temannya. Dia memiliki penampilan yang menawan dan berasal dari keluarga kaya. Sayangnya, kelemahan dia adalah selalu berbohong.

Cha Joo Ran (Shin Eun Kyung) adalah dokter kandung yang tinggal bersama pria kaya bernama Bang Chil Sung (Lee Deok Hwa). Dia terlibat perang psikologis dengan Geum Ra Hee atas kekayaan yang dimiliki Bang Chil Sung.

Yang Jin Mo (Yoon Jong Hoon) adalah CEO Cherry Entertainment yang selalu bersikap lembut. Tetapi, jika amarahnya meledak, tidak ada yang bisa menghentikannya. Dia juga sangat rakus dan akan melakukan apa saja demi keuntungannya.

Baca Juga: 15 Tips Agar Kita Lebih Dihormati dan Dihargai Orang Lain, Yuk Lakukan

Terakhir, Go Myung Ji (Jo Yoon He) seorang guru seni yang menciptakan kebohongan untuk melindungi sesuatu yang berharga baginya. Dia menyebar rumor aneh di sekolah untuk menyembunyikan kelemahannya.

Daftar Pemain 7 Escape

  • Uhm Ki Joon sebagai Matthew Lee
  • Hwang Jung Eum sebagai Geum Ra Hee
  • Lee Joon sebagai Min Do Hyuk
  • Lee Yoo Bi sebagai Han Mo Ne
  • Shin Eun Kyung sebagai Cha Joo Ran
  • Yoon Jong Hoon sebagai Yang Jin Mo
  • Jo Yoon Hee sebagai Go Myung Ji
  • Jo Jae Yoon sebagai Nam Chul Woo
  • Lee Deok Hwa sebagai Bang Chil Sung
  • Park Jung Eon sebagai ibu Jun Hyeok
  • Jung Lael sebagai Bang Da Mi
  • Han Bo Reum sebagai Noh Paeng Hee

Drama korea 7 Escape akan memiliki dua season yang tayang pada tahun 2024. Namun, untuk tanggal pastinya belum diberitahu.

Baca Juga: 10 Sikap Elegan yang Membuatmu Tidak Dipandang Rendah Orang Lain

Bagi, pecinta drakor Indonesia yang ingin menonton drama korea 7 Escape bisa melalui platform streaming Viu.

Sumber: Tempo.co (RADEN PUTRI)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 11:06 WIB

Diskominfo Rilis Laporan 2024: SP4N-Lapor Kota Sukabumi Terima 106 Aduan Masyarakat

Mei menjadi bulan tertinggi dengan 15 aduan.
(Foto Ilustrasi) Diskominfo Kota Sukabumi merilis data yang masuk ke SP4N Lapor sepanjang 2024. | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:47 WIB

Kembalikan Ikon Wisata Lokal, Pemdes dan Warga Bersihkan Curug Caweni di Cidolog Sukabumi

Sejak pandemi Covid-19, jumlah wisatawan Curug Caweni mengalami penurunan.
Kondisi Curug Caweni di Kampung Cilutung, Desa/Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 10:12 WIB

Akses Kendaraan Lumpuh! Longsor Kembali Tutup Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Akses kendaraan untuk roda empat atau mobil lumpuh total.
Material longsor menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Food & Travel18 Januari 2025, 10:00 WIB

Menyatu dengan Alam di Curug Sawer, Hanya 30 Menit dari Kota Sukabumi

Tersembunyi di tengah hutan yang rimbun, Curug Sawer ini menawarkan keindahan alam yang masih asri dan suasana yang tenang.
Curug Sawer adalah salah satu destinasi wisata alam yang menarik di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. (Sumber : Screenshot YouTube/@Kemanapedia).
Entertainment18 Januari 2025, 09:50 WIB

Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra Usai 4 Tahun Menikah

Kabar mengejutkan datang dari kehidupan rumah tangga penyanyi Sherina Munaf dan musisi Baskara Mahendra. Setelah hampir empat tahun menikah, Sherina resmi menggugat cerai Baskara ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra Usai 4 Tahun Menikah (Sumber : Twitter/@akuratco)
Sukabumi18 Januari 2025, 09:12 WIB

Bangunan Rusak-Warga Panik Keluar Rumah, Penjelasan BMKG: Gempa Darat M4.3 di Sukabumi

Ade langsung membangunkan istrinya dan membawa anak mereka keluar rumah.
(Foto Ilustrasi) Warga Kabupaten Sukabumi dikejutkan dengan gempa bumi 4.3 magnitudo pada Sabtu (18/1/2025) pukul 00.44 WIB. | Foto: Pixabay
Sehat18 Januari 2025, 09:00 WIB

dr. Zaidul Akbar Bagikan Cara untuk Mengatasi Darah Tinggi dan Kolesterol

dr. Zaidul Akbar bagikan resep untuk membantu atasi masalah tekanan darah tinggi dan kolesterol.
dr. Zaidul Akbar bagikan resep untuk membantu atasi masalah tekanan darah tinggi dan kolesterol. | (Sumber : Tangkapan Layar YouTube/dr. Zaidul Akbar Official)
Nasional18 Januari 2025, 08:56 WIB

Gempa Tektonik M 4,3 Guncang Sukabumi, BMKG: Kedalaman 38 Km Zona Subduksi Lempeng

Gempa Darat M 4,3 Guncang Sukabumi Pada Dinihari dan Dilaporkan Warga Dinding Rumah Retak
Gempa Darat M 4,3 Guncang Sukabumi Pada Dinihari dan Dilaporkan Warga Dinding Rumah Retak (Sumber : BMKG).
Inspirasi18 Januari 2025, 08:00 WIB

Rekrutmen Pegawai Kontrak di Perusahaan Makanan, Syarat: Usia Maksimal 25 Tahun

Updaters yang Masih Menganggur, Yuk Daftar Loker Kontrak di Perusahaan Makanan Ini!
Ilustrasi. Info Rekrutmen Pegawai Kontrak di Perusahaan Makanan (Sumber : Freepik/@benzoix)
Food & Travel18 Januari 2025, 07:00 WIB

Resep Cirawang Kuah Chili Oil, Jajanan Sekolah Viral yang Terbuat dari Aci

Cirawang Kuah Chili Oil bisa disajikan dengan topping seperti bawang goreng, daun bawang, atau biji wijen untuk menambah aroma dan rasa.
Ilustrasi. Resep Cirawang Kuah Chili Oil, Jajanan Sekolah Viral yang Terbuat dari Aci. Foto: IG/@kedai_rinibohay