Review Film Meg 2: The Trench, Sedang Tayang di Bioskop!

Kamis 03 Agustus 2023, 14:00 WIB
Review Film Meg 2: The Trench, Sedang Tayang di Bioskop! (Sumber : Instagram/@cinema.21)

Review Film Meg 2: The Trench, Sedang Tayang di Bioskop! (Sumber : Instagram/@cinema.21)

SUKABUMIUPDATE.com - The Meg 2: The Trench adalah kelanjutan dari film The Meg sebelumnya yang telah tayang 2018 lalu. Film ini diadaptasi dari novel karya Steve Alten berjudul The Trench.

Film The Meg 2: The Trench tayang perdana di Bioskop pada Rabu, 2 Agustus 2023 kemarin.

Film The Meg 2: The Trench masih mendapuk Jason Statham sebagai bintang utama yang berperan menjadi Jonas Taylor.

Baca Juga: 20 Contoh Babasan Sunda dan Artinya: Ngarasa Ieu Aing Alias Adigung

Apakah Updaters sudah menonton Film The Meg 2: The Trench? Jika belum yuk simak Review-nya berikut ini!

Review Film Meg 2: The Trench

Jonas Taylor merupakan penyelam andal yang tergabung dengan kumpulan para peneliti bawah air bernama Mana One. Beberapa di antaranya: Jiuming (Wu Jing), DJ (Page Kennedy), Mac (Cliff Curtis) dan yang lainnya.

Pada seri sebelumnya, Jonas Taylor diceritakan mampu menaklukkan megalodon. Di mana akhirnya akan menjadi binatang peliharaan Jiuming. Ya, Jonas Taylor memang bak ksatria di film ini yang berhasil menaklukkan megalodon.

Meski di luar nalar, bahwa manusia bisa mengalahkan hewan purba, tetapi cerita ini masih bisa dinikmati. Apalagi dengan bumbu action dan humor yang pas.

Baca Juga: Paus Santapan Megalodon, Inilah Jejak Penemuan Fosil Purba di Sukabumi

Diceritakan, geng Mana One akan menyelami kedalaman laut 2.600 meter untuk melakukan penelitian di bawah laut. Mereka juga dibantu dengan Meiying, keponakan Jiuming yang berusia 14 tahun.

Meski masih remaja, Meiying mampu mengoperasikan komputer untuk penelitian.

Saat melakukan penjelajahan bawah laut, seekor megalodon berukuran besar datang menghantam kapal selam kru Mana One. Akan tetapi di sana mereka menemukan kapal lain.

Meski dalam kondisi kosong, Jonas CS menemukan ada sekumpulan orang jahat yang melakukan penambangan ilegal. Kru Mana One kemudian dihadapkan pada situasi menghadapi Megalodon raksasa lainnya dan orang-orang yang mau menghabisi nyawa mereka.

Jonas Taylor mengambil alih dua tanggung jawab besar ini. Tapi bukan hanya itu, ia juga harus menjaga keponakan Jiuming yang diam-diam ikut dalam penjelajahan bawah laut.

Ada hal yang terasa manis setiap Jonas Taylor dan keponakan Jiuming, Meiying berinteraksi. Contohnya saja saat ia meminta agar bocah remaja itu tidak membuat ulah.

Baca Juga: 39 Contoh Paribasa Sunda dan Artinya, "Dibere Sabuku Menta Sajeungkal"

Sebelum Jonas Taylor menghadapi Megalodon, ia berkata kepada Meiying, "aku tidak bisa berpikir kalau aku mengkhawatirkanmu." seperti dikutip via Suara.com, Kamis (3/8/2023).

Seperti apa kelanjutan kisahnya? Saksikan hanya di bioskop!

Namun untuk diketahui, penonton harus bersiap menyaksikan pertempuran manusia vs binatang yang tadinya dikira punah. Sebab bukan hanya ada megalodon, tetapi hewan lain yang membuat penonton tercengang!

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)