SUKABUMIUPDATE.com - Amanda Manopo akhirnya kembali membintangi film layar lebar yang berjudul Kupu-Kupu Kertas.
Selain Amanda Manopo, film Kupu-Kupu Kertas juga dibintangi oleh Reza Arap, Chicco Kurniawan, Iwa K, dan masih banyak lagi aktor dan aktris yang berpartisipasi dalam film tersebut.
Walaupun belum tayang di bioskop, alur cerita film Kupu-Kupu Kerta yang produksi Denny Siregar Production dan Maxima Pictures ini sukses menyita perhatian warganet.
Baca Juga: Terjemahan Lagu In The Stars Benson Boone, Cocok Masuk Playlist Galau Kamu
Diketahui, film ini terinspirasi dari pemberontakan G30S PKI dan juga pembantaian pada 18 Oktober 1965.
Dalam film tersebut Amanda Manopo berperan sebagai Ning, perempuan simpatisan PKI. Penasaran seperti apa film terbaru yang akan dibintangi Amanda Manopo ini? Berikut sinopsis dan ulasannya di bawah ini seperti menghimpun dari Suara.com.
Sinopsis Kupu-Kupu Kerta
Baca Juga: Terjemahan Lagu Car’s Outside - James Arthur, yang Lagi Viral di TikTok
Berlatar Banyuwangi tahun 1965, film Kupu Kupu Kertas berkisah tentang Ikhsan yang berasal dari keluarga NU. Ia menjalin kedekatan dengan wanita bernama Ning yang berasal dari anggota PKI.
Awalnya Ikhsan tidak peduli dengan perbedaan latar belakang keluarga mereka. Hingga suatu ketika, keluarga Ikhsan menjadi salah satu korban pembantaian.
Ikhsan lantas dihadapkan kebimbangan, balas dendam atau menyelamatkan nyawa Ning. Mana yang akhirnya menjadi pilihan Ikhsan?
Karakter Amanda Manopo dan Reza Arap
Keikutsertaan Amanda Manopo dan Reza Arap dalam film Kupu-Kupu Kertas paling mencuri perhatian.
Pasalnya Amanda Manopo sudah dua tahun tak muncul di layar lebar, sedangkan Reza Arap baru pertama kali main film.
Amanda Manopo berperan sebagai Ning yang merupakan anak dari simpatisan Partai Komunis Indonesia (PKI). Peran yang cukup sensitif tersebut membuat Amanda Manopo awalnya takut dan khawatir.
Amanda Manopo akhirnya menerima peran tersebut untuk mengajak generasi muda lebih mengetahui yang terjadi di tahun 1965.
Sutradara dan para pemain yang akan berperan dalam film Kupu-Kupu Kertas juga menjadi pertimbangan mantan kekasih Billy Syahputra itu.
Sedangkan Reza Arap untuk pertama kalinya berakting. Dalam film debut layar lebarnya ini, Reza Arap berperan sebagai karakter antagonis bernama Muso yang merupakan kaki tangan karakter yang diperankan Iwa K.
Itu lah sinopsis film Kupu-Kupu Kertas yang rencananya akan tayang pada bulan Desember 2023 mendatang.
Sumber: Suara.com (Neressa Prahastiwi)