SUKABUMIUPDATE.com - Film Evil Dead Rise akhirnya telah merilis tanggal tayang resminya di Bioskop yang tentunya dapat mengobati kerinduan penggemar pada franchise dari series Evil Dead.
Sementara itu, diketahui untuk series Evil Dead seri keempat sendiri muncul 10 tahun lalu, tepatnya pada tahun 2013.
Namun, jika kamu adalah orang yang tidak mengikuti film sebelumnya tak perlu khawatir karena film Evil Dead Rise bukan cerita lanjutan dari seri sebelumnya.
Baca Juga: 9 Rekomendasi Hotel di Sukabumi Beserta Harganya, Untuk Staycation Libur Lebaran
Satu benang merah dari franchise ini adalah buku yang berisi mantra roh jahat. Lantas, sudah siapkah Anda menjelajah film Evil Dead Rise? Simak ulasan berikut ini seperti menghimpun dari Suara.com.
Film Evil Dead Rise ditulis dan disutradarai Lee Cronin, seorang sineas asal Irlandia yang memenangkan penghargaan film pendek di judul Ghost Train.
Dengan pengalamannya tersebut, Lee Cronin cukup berhasil membawa kengerian. Jangan lupakan pula adanya kekejaman lewat aksi brutal atau horor slasher.
Baca Juga: Ini 5 Manfaat Masker Kopi dan Cara Membuatnya, Wajah Glowing saat Lebaran
Cerita diawali tiga remaja yang sedang berlibur. Namun salah satu di antara mereka sakit, dan ternyata hal itu adalah ulah roh jahat.
Hanya saja, cerita tidak berfokus pada tiga remaja tersebut. Melainkan satu hari sebelum mereka berlibur.
Seorang ibu, Ellie (Alyssa Sutherland) tinggal bersama tiga anaknya. Mereka adalah Dany (Morgan Davies), Bridget (Gabrielle Echols) dan si bungsu (Kassie).
Suatu hari, adik Ellie, Beth (Lily Sullivan) datang, mengunjungi kakaknya yang tinggal di apartemen tua. Untuk menyambut sang adik, Ellie meminta tiga anaknya membeli pizza.
Di sinilah teror roh jahat dimulai. Di mana Dany menemukan kitab Necronomicon dan membangkitkan setan yang terbelenggu.
Sasaran mengarah kepada Ellie dan menjadikannya sebagai setan sadis. Ia yang kerasukan roh jahat berusaha menghabisi nyawa adik dan anak-anaknya.
Secara garis besar, film dengan peringkat 17+ ini memang terbilang sadis. Aksi mencabik tubuh hingga darah dimana-mana menjadi pemandangan film berdurasi 97 menit.
Evil Dead Rise juga punya banyak kesempatan menghadirkan jumpscare. Cerdiknya, tim produksi seakan tidak berlebihan menimbulkan efek kejut.
Namun perlu diingat, meski tak banyak jumpscare, film ini cukup menakutkan. Apalagi dengan tatapan serta senyuman dari Ellie yang membuat merinding.
Kendati ini bergenre horor, film ini ada sedikit bumbu komedinya. Tapi, sama seperti jumpscare, sang sutradara juga tidak berlebihan menyisipkan kelucuan di film Evil Dead.
Sebagai sedikit bocoran, harap perhatikan saat Ellie ditutup matanya di kasur. Penasaran seperti apa cerita Evil Dead Rise? Harap bersabar karena film ini baru tayang di bioskop pada 5 Mei 2023.
Sumber: Suara.com