Rekomendasi 5 Anime Genre Komedi Terbaik, Dijamin Bikin Ngakak!

Sabtu 18 Maret 2023, 21:00 WIB
Back Street Girls: Gokudolls - Rekomendasi 5 Anime Genre Komedi Terbaik, Dijamin Bikin Ngakak!. | (Sumber : wallpapercave.com.)

Back Street Girls: Gokudolls - Rekomendasi 5 Anime Genre Komedi Terbaik, Dijamin Bikin Ngakak!. | (Sumber : wallpapercave.com.)

SUKABUMIUPDATE.com - Anime memiliki genre yang cukup beragam mulai dari romansa, shonen, isekai, action, ecchi hingga comedy. Dari beberapa genre itu, anime dengan genre komedi memiliki penggemar setianya tersendiri.

Anime genre komedi selalu menyuguhkan tontonan yang dapat mengocok perut bagi para penggemarnya. Malahan, beberapa anime genre komedi itu menampilkan alur cerita yang tak masuk akal atau absurd.

Kalau kamu saat ini sedang mencari anime genre komedi, berikut rekomendasi 5 anime paling absurd sekaligus kocak yang cocok ditonton saat santai yang dikutip via Yoursay.suara.com (Portal Suara.com).

1. Back Street Girls: Gokudolls (2018)

Apa jadinya jika anggota yakuza menjalani operasi ganti kelamin dan bertransformasi menjadi grup idol terkenal?

Baca Juga: 7 Mitos di Indonesia yang Hingga Kini Masih Dipercaya Masyarakat

Back Street Girls: Gokudolls bercerita tentang tiga anggota yakuza yang terpaksa menjalani operasi ganti kelamin karena gagal menjalankan tugas. Setelah berganti kelamin, mereka berlatih menjadi idol dan tak disangka popularitas mereka malah menanjak.

Back Street Girls: Gokudolls dapat ditonton di Netflix, Crunchyroll

2. Sekkou Boys (2016)

Hanya di Sekkou Boys, patung gipsum dapat menjadi grup idol paling populer dan beken di Jepang.

Sekkou Boys mengisahkan keseharian grup idol beranggotakan empat patung gipsum yaitu sang prajurit "Saint George", Dewa Perang "Mars", multitalenta "Hermes", dan selebriti "Medici", bersama seorang produser bernama Miki yang seorang lulusan sekolah seni.

Baca Juga: PSM Makassar Kian Dekat Dengan Gelar Juara Liga 1, Butuh Dua Poin Lagi!

Sekkou Boys dapat ditonton di Crunchyroll.

3. Sakamoto Desu Ga? (2016)

Plot anime ini sederhana, yaitu menampilkan sosok Sakamoto sebagai siswa SMA yang keren, lebih keren, dan paling keren dari semua siswa SMA di dunia.

Sakamoto Desu Ga? menceritakan keseharian Sakamoto sebagai siswa SMA yang cerdas, baik hati, dan atletis. Setiap gerakan yang ia lakukan, selalu tampak keren. Hal-hal keren yang terlampau tidak masuk akal inilah yang membuat Sakamoto Desu Ga? menjadi kocak.

Sakamoto Desu Ga? dapat ditonton di Crunchyroll dan Bstation.

4. Punch Line (2015)

Bayangkan dunia akan kiamat hanya karena kamu tidak sengaja melihat celana dalam wanita.

Hal inilah yang dialami oleh protagonis dalam anime Punch Line. Setelah menjadi roh akibat insiden pembajakan bus, ia menyadari bahwa dunia akan kiamat ketika ia secara sengaja maupun tidak sengaja melihat celana dalam wanita selama dua kali berturut-turut.

Baca Juga: Dangdut Resmi Didaftarkan Jadi Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) ke Unesco

Punch Line dapat ditonton di Crunchyroll.

5. Saint Young Men (2012)

Apakah kamu pernah membayangkan, bagaimana jika Yesus Kristus dan Buddha Gautama berkunjung ke bumi untuk menikmati waktu berlibur di Jepang?

Saint Young Men merupakan film anime yang mengisahkan keseharian Yesus dan Buddha saat singgah di Tokyo. Sama seperti turis pada umumnya, mereka berwisata, mencicipi kuliner, membuat blog, dan bermain permainan video.

Baca Juga: 5 Wisata Kuliner Sukabumi yang Cocok Untuk Puas-Puasin Sebelum Ramadan

Saint Young Men dapat ditonton di DVD.

Itu dia rekomendasi anime dengan tema absurd, nyeleneh, sekaligus kocak yang siap menghiburmu. Tunggu apa lagi, tandai anime incaranmu dan selamat menonton!

Sumber: Yoursay.suara.com (Portal Suara.com)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)