Sinopsis Film Kembang Api, Angkat Topik Tentang Isu Kesehatan Mental

Jumat 10 Februari 2023, 15:00 WIB
Sinopsis Film Kembang Api, Angkat Topik Tentang Isu Kesehatan Mental. | (Sumber : Instagram/@falconpictures_).

Sinopsis Film Kembang Api, Angkat Topik Tentang Isu Kesehatan Mental. | (Sumber : Instagram/@falconpictures_).

SUKABUMIUPDATE.com - Falcon Pictures kembali merilis film terbaru bertemakan isu kesehatan mental yang berjudul Kembang Api. Berikut sinopsis Kembang Api yang akan tayang di bioskop Indonesia mulai 2 Maret 2023.

Film Kembang Api di sutradarai oleh Herwin Novanto dan dibintangi aktor dan aktris kenamaan tanah air seperti Donny Damara, Ringgo Agus Rahman, Marsha Timothy dan Hanggini.

Menurut Falcon Pictures, film Kembang Api mengangkat isu kesehatan mental agar masyarakat Indonesia tahu dan lebih menyadari dengan masalah mental.

Baca Juga: 2 Anak Gadis yang Hilang di Cireunghas Sukabumi Ternyata Ikut Komunitas Anjal

Nah bagi kamu yang penasaran dengan film satu ini, sebaiknya simak terlebih dulu sinopsisnya. Mengutip Tempo.co, adapun sinopsis Kembang Api yakni sebagai berikut.

Sinopsis Film Kembang Api

Kembang Api menceritakan tentang empat orang yang berniat bunuh diri bersama dengan meledakkan diri menggunakan sebuah bola besar berisi kembang api. Tapi anehnya, setiap kali meledak, mereka tidak mati dan kembali ke kondisi awal.

Ringgo Agus Rahman yang berperan sebagai orang yang putus asa berharap film ini bukan sekedar tontonan, tapi juga tuntunan." Saya berharap film ini bisa jadi tuntunan bagi orang-orang yang menontonnya, agar bisa aware sama lingkungan sekitar dan tidak meremehkan kondisi mental seseorang dalam bentuk apapun," ujarnya, "Sudah saatnya kita menghilangkan bullying yang bisa menekan mental seseorang jatuh."

Baca Juga: 13 Fakta Goa Kutamaneuh Sukabumi, Peristirahatan Prabu Siliwangi Sampai Johny Indo

Adapun Marsha Timothy, berperan sebagai ibu yang depresi dan ingin bunuh diri, mengungkapkan kesulitan yang dialami saat produksi film Kembang Api. "Latihan kami membutuhkan konsentrasi tinggi, baik dialog ataupun blocking. Seperti naskahnya, satu scene itu panjang sekali," ucapnya.

Menurut Marsha Timothy, saat hendak mengambil gambar, mereka benar-benar berlatih serius, seperti tengah latihan teater. "Kami dibantu mas Herwin dan acting coach, berlatih per scene itu tidak bisa dipotong potong, jadi harus run through," ujar istri Vino G. Bastian, yang bermain amat cemerlang di film Miracle in Cell No. 7 itu.

Hanggini yang di film ini memerankan sosok remaja korban perundungan juga berharap film ini bisa memberikan makna. "Semoga orang-orang yang merasa sendiri atau sedang merasa berada di titik terendah, bisa bangkit kembali karena kalian tidak sendiri. Semoga banyak pesan-pesan yang bisa kalian ambil dari film ini, untuk bisa bangkit lagi," tuturnya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate