Rekomendasi Film Netflix Terbaru 2023, Moviegoers Yuk Catat!

Senin 06 Februari 2023, 16:00 WIB
Ilustrasi. Menonton Film Netflix Terbaru 2023 (Sumber : pixabay.com)

Ilustrasi. Menonton Film Netflix Terbaru 2023 (Sumber : pixabay.com)

SUKABUMIUPDATE.com - Menonton film termasuk pilihan favorit menghabiskan waktu di akhir pekan.

Menonton Film secara streaming melalui platform media sosial tertentu kerap kerap menjadi pilihan karena praktis, mudah dan murah. Salah satunya platform Netflix dengan berbagai tayangan menariknya.

Rekomendasi Film Netflix terbaru 2023 pun selalu menjadi salah satu pencarian teratas warganet. Tak hanya melepas penat, rekomendasi film juga menjadi sumber referensi pembelajaran. Ya, tergantung genre dan konten film yang ditonton juga tentunya.

Selain legal, film Netflix juga selalu hadir dengan cerita dan alur yang berkualitas. Beragam genre yang dihadirkan pun selalu menarik untuk ditunggu kelanjutan ceritanya. Dari genre drama komedi yang mengocok perut hingga action yang menegangkan siap disajikan Netflix untuk menemani Anda sepanjang tahun 2023.

Berikut rekomendasi film Netflix terbaru 2023 Lengkap untuk moviegoers, seperti dikutip via Tempo.co.

1. You People

Daftar film Netflix terbaru yang pertama adalah film You People. Film ini mengangkat cerita tentang dua orang insan yang jatuh cinta tetapi terhalang oleh perbedaan latar belakang budaya keluarga. Film bergenre komedi garapan Kenya Barris dan Jonah Hill ini juga mengangkat masalah perbedaan generasi dari keluarga baru antar ras. Film ini dibintangi oleh Eddie Murphy ini akan tayang di Netflix pada 27 Januari 2023 mendatang.

Baca Juga: 5 Cara Mencegah Perut Buncit Agar Tampil Lebih PD, Yuk Simak!

2. Infiesto

Infesto menjadi film Netflix terbaru 2023 yang selanjutnya. Film ini bercerita tentang sebuah investigasi yang dilakukan dua orang detektif setelah menemukan seorang wanita yang meninggal secara misterius. Setelah beberapa bulan berlalu, wanita yang ditemukan meninggal ini mendadak muncul lagi. Kedua detektif ini pun akhirnya menemukan sebuah pola penculikan yang menyeramkan. Film ini akan tayang mulai 3 Februari 2023.

3. Unlocked

Unlocked merupakan film Netflix original dari Korea Selatan. Film ini menceritakan tentang kisah seorang karyawan pemasaran yang hidupnya berubah setelah kehilangan ponsel. Meski ponselnya berhasil kembali, namun ternyata ponsel tersebut telah dipasang alat pelacak oleh orang yang menemukannya. Unlocked akan tayang mulai 17 Februari 2023.

4. Dear David

Film Netflix terbaru yang selanjutnya datang dari Indonesia. Dear David menceritakan tentang seorang siswi teladan yang ternyata memiliki hobi menulis cerita fantasi dewasa dalam sebuah blog. Film yang dibintangi oleh Shenina Cinnamon dan Emir Mahira ini akan tayang mulai 9 Februari 2023.

Baca Juga: Kenapa Persib Bandung Dijuluki Pangeran Biru? Ternyata Ini Alasannya

5. Your Place or Mine

Film Netflix terbaru yang selanjutnya adalah Your Place or Mine yang akan tayang pada 10 Februari 2023 mendatang. Film ini bercerita tentang dua orang yang bersahabat namun memiliki kepribadian yang berbeda. Selama beberapa waktu, mereka menjalani kehidupan jarak jauh satu sama lain. Pada suatu hari, mereka memiliki ide untuk bertukar rumah untuk merasakan suasana yang berbeda. Hal ini tentu saja membawa masalah baru untuk keduanya.

6. Luther: The Fallen Sun

Luther: The Fallen Sun merupakan lanjutan dari serial Inggris dengan judul yang sama. Film ini mengisahkan tentang seorang detektif jenius yang sengaja di bebaskan dari penjara untuk menjalankan sebuah misi. Dia ditugaskan mencari psikopat dunia maya dan pembunuh berantai yang tengah meneror kota London. Film yang dibintangi oleh Idris Elba sebagai Luther ini akan tayang mulai 10 Maret 2023 di Netflix.

7. The Mother

Film The Mother menceritakan tentang perjuangan seorang ibu untuk bisa melindungi anak perempuannya. Ibunya ini merupakan seorang assassin yang kabur dari barak militer yang kejam demi untuk melindungi putrinya. Film yang dibintangi oleh Jennifer Lopez ini akan tayang pada 12 Mei 2023 nanti.

Baca Juga: 7 Drakor tvN Terbaru Tahun 2023, Ada Kim Se-Jong dalam The Uncanny Counter 2!

8. They Cloned Tyrone John

Film Netflix terbaru yang selanjutnya berjudul They Cloned Tyrone John. Film bergenre misteri komedi ini menceritakan tentang rangkaian peristiwa mengerikan yang mengarah pada sebuah konspirasi jahat yang dilakukan oleh pemerintah. Dibintangi oleh John Bogeya, Jamie Foxx, dan Teyonah Parris, film ini akan tayang pada 12 Juli 2023.

9. Lift

Lift merupakan film tentang kisah perampokan yang dibintangi oleh Sam Worthington dan Gugu Mbatha Raw. Film ini menceritakan tentang dua orang mantan kekasih yang harus bekerja sama dalam perampokan di pesawat. Film ini akan tayang mulai 25 Agustus 2023.

SUMBER: TEMPO.CO | VIVIA AGARTHA F | RADEN PUTRI

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Food & Travel22 November 2024, 08:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa