5 Serial Anime dengan Animasi Terbaik Sepanjang Tahun 2022

Jumat 23 Desember 2022, 19:30 WIB
Anime Chainsaw Man - Serial Anime dengan Animasi Terbaik Sepanjang Tahun 2022. | (Sumber : Foto: wallpaperaccess.com).

Anime Chainsaw Man - Serial Anime dengan Animasi Terbaik Sepanjang Tahun 2022. | (Sumber : Foto: wallpaperaccess.com).

SUKABUMIUPDATE.com - Serial anime di tahun 2022 ini sangat memanjakan para penikmatnya dengan visual ciamik dan juga menawan. Tak hanya itu saja, banyak serial-serial di tahun ini menunjukan kualitas terbaik dan saling bersaing dengan satu sama lainnya.

Animasi bagi sebuah anime merupakan aspek paling penting yang mempengaruhi sukses dan tidaknya serialnya. Saking pentingnya, kualitas animasi bisa mematahkan kepopuleran serial tersebut.

Dikutip dari Yoursay.suara.com (Portal Suara.com) yang merangkum Sportkeeda, ini dia serial anime tahun 2022 yang disebut punya animasi terbaik.

1. Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba

Anime Demon Slayer. |Anime Demon Slayer. | wallpaperaccess.com

Demon slayer: kimetsu no Yaiba layak menempati peringkat teratas serial anime yang punya animasi terbaik. Bahkan penonton yang bukan penggemar anime pun bisa jatuh cinta dengan serial ini. Apalagi serial yang ditulis oleh Kayaharu Gotouge punya penceritaan yang menarik.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime Sepakbola, Cocok Ditonton Bareng Piala Dunia 2022

Di awal tahun 2022, Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba merilis season 2-nya, Distric Entertainment. Arc ini membuktikan bahwa Ufotable serius menggarap ceritanya. Visual dari arc ini memiliki animasi paling bersih dalam sejarah. Tak salah jika banyak penonton yang bukan penggemar anime tertarik dengan serialnya.

2. Attack on Titan

Anime Attack on Titan. |Anime Attack on Titan. | wallpaperaccess.com

Attack on Titan mengikuti Demon Slayer dalam peringkat serial anime dengan animasi terbaik di tahun 2022. Saat ada serial ini diserahkan oleh Witt ke MAPPA, secara keseluruhan kualitas animasinya tidak banyak berubah.

Baca Juga: Viral Filter Al Manga di TikTok Bikin Kamu Jadi Anime, Begini Cara Pakainya

Perbedaan yang kentara dari pergantian studio ini adalah penggunaan CGI 3D untuk karakter Titan-nya. CGI 3D yang dipakai MAPPA mempunyai kualitas luas biasa. Meskipun demikian, muncul kritikan dari timing penggunaannya, bukan dari segi visualnya.

3. Chainsaw Man

Anime Chainsaw Man. |Anime Chainsaw Man. | wallpaperaccess.com

Chainsaw Man baru merilis beberapa episodenya, tapi anime satu ini langsung punya banyak penggemar. Kualitas animasi yang dipunyai oleh anime ini adalah salah satu faktor penyebabnya. Chainsaw Man menggabungkan animasi 2D dan 3D dengan sangat mahir. Animasi 2D-nya halus sampai dikira itu adalah CGI 3D.

Baca Juga: Ada Attack On Titan, Ini 12 Rekomendasi Anime Terbaik yang Bisa Kamu Tonton di Netflix

Dengan ini, reputasi MAPPA sebagai salah satu studio dengan kualitas animasi terbaik semakin kukuh, dan Chainsaaw Man memang layak disebut anak emas MAPPA. Seiring episodenya berjalan, kualitas animasinya bahkan semakin meningkat.

4. Bleach: Thousand Year Blood War

Anime Bleach. |Anime Bleach. | wallpaperaccess.com

Bleach: Thousand Year Blood War baru merilis beberapa episode saja. Tapi, kualitas animasinya terbukti layak disebut yang terbaik. Terlepas dari banyaknya kritikan terhadap serial aslinya, Studio Pierrot memberikan level tinggi untuk aspek animasi pada serial ini.

Baca Juga: Wibu Merapat, Inilah 4 Alternatif Situs Nonton Anime Legal yang Aman

Selain itu pula, serial anime ini berhasil membungkam kritikan yang mengenai kurangnya movement. Meskipun dalam kondisi statis, karakternya tampak bergerak luwes dan bergerak. Dengan kualitas animasi yang meningkat, Thousand Year Blood War bisa lebih percaya diri memamerkan aspek animasinya.

5. One Piece

Anime One Piece. |Anime One Piece. | wallpaperaccess.com

Sejak arc Wano, Toei Animation tampak memberikan perubahan pada praktik gaya dan animasi untuk One Piece. Serial ini masuk ke arc penting dalam sejarah One Piece, dan penggemar bisa memprediksi langkah yang akan dilakukan. Tapi, penggemar tidak menduga bahwa kualitas anime yang dirilis mingguan ini menampilkan level kualitas yang lebih baik.

Toei Animation tampak bersemangat menggarap episodenya sebab kualitas animasinya makin ciamik setiap minggu. Meskipun masih ada adegan yang lebih diunggulkan, tapi kualitas dan kehalusan animasi keseluruhan tidak bisa dikatakan buruk.

Baca Juga: Bingung Bikin Nickname di Game? Simak 100 Nama Karakter Anime Unik dan Keren

Nah, itulah serial anime tahun 2022 yang disebut punya animasi terbaik. Selain cerita, tak bisa dibantah lagi bahwa animasi adalah hal pertama yang dilihat oleh penonton. Kalau sejak awal kualitas animasinya buruk, penonton bisa mundur teratur.

Sumber: Yoursay.suara.com (Portal Suara.com)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)