Black Panther: Wakanda Forever Sukses Raup Rp 5,1 Triliun Pada Pekan Perdana Penayangan

Senin 14 November 2022, 17:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Black Panther: Wakanda Forever adalah film terbaru dari marvel yang saat ini berhasil sedang menduduki puncak box office. Menurut laporan Variety pada Minggu, 13 November 2022, sejak debutnya, film ini telah meraup 330 juta dolar AS atau sekitar Rp 5,1 Triliun di seluruh dunia.

Dihimpun dari Tempo.co, secara global, petualangan pahlawan super ini menghasilkan 330 juta dolar AS dengan 180 juta dolar AS dari Amerika Utara dan 150 juta dolar AS berasal dari 55 pasar luar negeri. 

Black Panther: Wakanda Forever berhasil melampaui rekor pendapatan tertinggi pada November di Amerika Utara milik The Hunger Games: Catching Fire (2013) dengan 158 juta dolar AS pada pekan debutnya.

Sutradara sekaligus penulis Ryan Coogler mengubah Black Panther: Wakanda Forever menjadi penghargaan untuk mendiang aktor pemeran Black Panther, Chadwick Boseman yang meninggal pada 2020 karena kanker. 

Dalam film terbaru ini, kerajaan Wakanda bergulat dengan kematian Raja T'Challa yang memberikan resonansi emosional yang lebih besar pada film tersebut.

Selama pembuatan Black Panther: Wakanda Forever, ada beberapa kendala yang terjadi. Produksi yang menelan biaya 250 juta dolar AS ini diambil di tengah pandemi dan juga harus menghadapi cedera pada salah satu bintangnya, Letitia Wright, yang mengharuskan pembuatan film ditangguhkan sementara waktu.

Ketika Black Panther muncul di layar lebar empat tahun lalu, Cina dan Rusia masih menjadi pasar film utama. Tetapi Cina menjadi lebih tidak dapat diakses oleh film Hollywood dan invasi Rusia ke Ukraina membuat film studio tidak lagi diputar di negara tersebut. 

Sehingga Black Panther: Wakanda Forever akan menjadi pembangkit global, tetapi mungkin tidak akan mencapai angka 1,4 miliar dolar AS yang dicapai pendahulunya.

Black Panther: Wakanda Forever bercerita tentang Ratu Ramonda (Angela Bassett), Shuri (Letitia Wright), M'Baku (Winston Duke), Okoye (Danai Gurira) dan Dora Milaje (termasuk Florence Kasumba) yang berjuang untuk melindungi bangsa mereka dari campur tangan kekuatan dunia setelah kematian Raja T'Challa. 

Ketika orang-orang Wakanda berusaha untuk merangkul babak berikutnya, para pahlawan harus bersatu dengan bantuan War Dog Nakia (Lupita Nyong'o) dan Everett Ross (Martin Freeman) dan menempa jalan baru untuk kerajaan Wakanda.

Film ini akan memperkenalkan Tenoch Huerta Mejía sebagai Namor, penguasa negara bawah laut yang tersembunyi. Ryan Coogler berkata, “Dalam cerita kami, Namor mewakili Talokan, peradaban bawah laut tersembunyi versi kami dari dunia Atlantis yang ada di dalam komik. 

Hadirnya Namor di dalam film ini menunjukkan bahwa Wakanda tidak seaman yang mereka kira, dan dia mengajukan tawaran kepada Ramonda dan Shuri.”

Sumber: Tempo.co

#SHOWRELATEBERITA

Writer: Ikbal Juliansyah

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Inspirasi25 November 2024, 08:00 WIB

Info Loker Jabodetabek Berikut Terbuka untuk Lulusan SMK/D3, Yuk Daftar!

Penempatan Wilayah Tangerang, Berikut Info Loker Lulusan SMK/D di Jabodetabek.
Ilustrasi. Penerimaan Karyawan. Info Loker Jabodetabek Berikut Terbuka untuk Lulusan SMK/D3, Yuk Daftar! (Sumber : Freepik/@yanalya)
Food & Travel25 November 2024, 07:00 WIB

Resep Membuat Lapis Legit, Kue Tradisional Jadul yang Populer Sejak Zaman Belanda

Kue Lapis Legit juga dikenal dengan nama Spekkoek dalam bahasa Belanda karena diperkenalkan oleh para penjajah Belanda di Indonesia.
Resep Kue Lapis Surabaya 4 Telur, Stok Camilan Manis di Rumah untuk Keluarga. Foto: IG/barecamagazine
Science25 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 25 November 2024, Awal Pekan Hujan di Siang Hari

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan beberapa diantaranya hujan deras disertai petir saat siang hari pada 25 November 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan beberapa diantaranya hujan deras disertai petir pada 25 November 2024. | (Sumber : Foto: Freepik.com)
Sukabumi24 November 2024, 23:11 WIB

Mobil Jazz Merah Ngebut, Penyebab Kecelakaan Beruntun Maut di Sukaraja Sukabumi

Peristiwa kecelakaan beruntun maut di Sukabumi yang melibatkan empat mobil dan satu motor itu mengakibatkan satu orang tewas dan 6 orang lainnya terluka.
Mobil Honda Jazz merah penyebab kecelakaan beruntun di Sukaraja Sukabumi saat dievakuasi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi24 November 2024, 22:51 WIB

Kecelakaan Beruntun di Sukaraja Sukabumi Libatkan 5 Kendaraan, 1 Korban Meninggal

Berikut kronologi kecelakaan beruntun di Sukaraja Sukabumi yang libatkan 5 kendaraan.
Kondisi kendaraan yang terlibat kecelakaan di Sukaraja Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Nasional24 November 2024, 22:15 WIB

Siap-siap, Harga Rumah Diproyeksi Bakal Naik Imbas Kebijakan PPN 12 Persen

Kenaikan tarif PPN 12 Persen mulai tahun depan ini disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam rapat kerja dengan komisi XI DPR pekan lalu.
Ilustrasi rumah. (Sumber : Shutterstock)
DPRD Kab. Sukabumi24 November 2024, 21:24 WIB

Reses Loka Tresnajaya di Desa Kutajaya Sukabumi, Infrastruktur Mendominasi Aspirasi

Menurut Loka, Desa Kutajaya adalah salah satu desa terluas di Cicurug namun masih memiliki sejumlah wilayah yang belum tersentuh aspal.
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Partai Golkar, H.M. Loka Tresnajaya menggelar reses di Kampung Pereng, Desa Kutajaya, Kecamatan Cicurug, Sabtu 23 November 2024. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 November 2024, 21:02 WIB

Tukak Lambung Pada Anak : Ketahui Gejala dan Penyebabnya

Tukak lambung atau yang juga dikenal sebagai tukak peptik diketahui sangat jarang terjadi pada anak-anak dibandingkan orang dewasa, tetapi ternyata hal ini terjadi lebih sering daripada yang dibayangkan.
Ilustrasi seorang anak menderita tukak lambung (Sumber : Freepik/@freepik)
Sukabumi24 November 2024, 20:23 WIB

10 Penumpang Terluka, Kronologi dan Dugaan Penyebab Bus Terguling di Lingsel Sukabumi

Berikut kronologi dan dugaan penyebab bus terguling di jalur Lingkar Selatan atau Lingsel Kota Sukabumi.
Bus yang terguling di Jalur Lingkar Selatan Kota Sukabumi saat dievakuasi oleh mobil derek. (Sumber Foto: Istimewa)
Life24 November 2024, 20:00 WIB

3 Legenda Curug Sanghyang Taraje, Tapak Sangkuriang Hingga Tangga Menuju Kayangan

Konon, Sangkuriang ingin mengambil bintang untuk Dayang Sumbi, ibu yang sangat dicintainya. Untuk mencapai bintang, Sangkuriang melewati Curug Sanghyang Taraje, yang dianggap sebagai tangga menuju kayangan.
Curug Sanghyang Taraje. Foto: IG/smiling.westjava