Keren! Mahasiswi Tunanetra Ini Merilis 3 Novel dalam 1 Tahun

Senin 14 Februari 2022, 20:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Huriyah Dhawy Febrianti, mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga (UNAIR) sudah terbiasa mengasah kemampuan menulis. Hebatnya, ia sudah menghasilkan tiga novel dalam kurun satu tahun saja meski ia seorang tunanetra. 

Dikutip dari tempo.co, mahasiswi yang akrab disapa Dhawy ini sebenarnya sudah lama ingin menulis novel. Baru pada 2019 keinginannya itu terealisasi. 

Sebelumnya, ia terbiasa menulis puisi. Bahkan ia berhasil menerbitkan beberapa buku kumpulan puisi sejak 2017. 

“Aku mencoba untuk keluar dari zona nyamanku. Ikut parade menulis novel, menantang diri sendiri, ternyata setelah dijalani seru juga,” ungkap Dhawy.

Dalam karyanya, Dhawy berusaha menyuarakan berbagai isu sosial yang terjadi di masyarakat. Novel pertamanya yang berjudul 'Keterpurukan Kedua' mengangkat tema kesehatan mental yang seringkali dialami oleh remaja. Sejak 2020, Dhawy aktif menjadi relawan yang menyuarakan kepentingan kesehatan mental.

Sekalipun mengangkat isu mengenai emosi dan mental, Dhawy menuliskannya dengan gaya bahasa yang ringan dan jenaka. 

“Pergaulan remaja itu kan sangat kental dengan bullying. Dalam novelku, aku membahas tentang bagaimana seorang teman harusnya bersikap dan menjadikan remaja itu diterima, bukan di-bully,” katanya.

Pada novel keduanya yang berjudul 'Creative Life, Creative Project', Dhawy masih membahas kehidupan remaja. 

Dhawy mengangkat tema kehidupan berorganisasi. Sebagai mahasiswi yang juga aktif berorganisasi di luar kampus, Dhawy mengakui bahwa pengalaman selama berorganisasi tidak selalu baik. Terkadang, kata dia, seseorang mengalami penolakan dalam beroganisasi.

“Sebagai penulis aku ingin menyuarakan dan mengembangkan suka dukanya berorganisasi. Tidak selalu dari pengalamanku, tapi juga dari cerita teman dan pengalaman orang,” tuturnya.

Sedangkan karya terbarunya yang berjudul 'Real Child vs Childish' membahas mengenai isu keluarga. Dhawy tertarik mengangkat isu tersebut karena masih banyaknya orang tua sering membandingkan anak-anaknya satu sama lain. 

Selesaikan Satu Novel dalam Satu Bulan

Mengikuti parade menulis membuat Dhawy harus menyelesaikan novel-novelnya dalam kurun waktu 30 hari. 

Setiap hari, Dhawy harus menyetorkan minimal satu bab. Awalnya, hal tersebut membuatnya hampir menyerah dan menangis setiap malam.

“Sehari enggak setor bakal didiskualifikasi. Aku pernah setiap lima menit sekali ketiduran dan selalu dibangunin mama. Bahkan, aku hampir mau menarik naskah, tetapi mama selalu kasih dukungan ke aku untuk tidak menyerah dan meyakinkan kalau aku bisa,” kenangnya.

Dhawy mengaku sempat kehabisan ide dalam menyelesaikan novelnya. Berbagai upaya dia lakukan untuk memancing idenya seperti membaca buku jenaka dan menonton film. 

Ia pun kembali bangkit dan ide-ide mengalir untuk menyelesaikan novelnya. Novelnya kini tersedia di google playbook. Sedangkan fisiknya bisa langsung pesan ke Dhawy langsung.

Multitalenta

Selain jago menulis, perempuan kelahiran 12 Februari 2002 ini sudah lebih dahulu mengasah kemampuan menyanyi sejak lama. Sejak duduk di bangku Sekolah Dasar Luar Biasa, Dhawy sudah mengikuti kompetisi bernyanyi mewakili sekolahnya dan berhasil meraih juara pertama.

Mahasiswi UNAIR ini berpesan kepada remaja sekalipun memiliki keterbatasan jangan lelah untuk mencoba dan berusaha. 

"Keresahan yang muncul karena dianggap remeh mungkin akan berdampak luar biasa jika rasa kekhawatiran dapat dikelola dengan baik," pungkasnya.

Sumber: tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Mewujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa