SUKABUMIUPDATE.com - Kerja keras tak akan menghianati hasil, kata tersebut cocok disematkan kepada Mutiara Nabila Azmi (15 tahun) yang berhasil meraih medali emas dan mengalahkan lawan-lawannya dalam Kejuaraan Taekwondo Sukabumi Open 2019 yang digelar di GOR Suryakencana, Sabtu (9/3/2019).
Mutiara adalah warga Jalan Sriwijaya Gang Tavip RT 02/02 Kelurahan Gunungpuyuh, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi. Dia merupakan siswa SMK Negeri 1 jurusan teknik menggambar.
BACA JUGA: Sani Rizki Fauzi Naik Pangkat, Ini Ungkapan Syukur Pemain Timnas Asal Sukabumi
Untuk dapat mengikuti kejuaraan tersebut, anak pasangan suami istri, Devi Suprianti dan Taripin Sutrisna, tak mau mengandalkan uang dari orang tuanya. Ia memilih menggunakan tabungan dan hasil mengumpulkan botol plastik dan kaleng.
"Daftarnya Rp 250 ribu. Uang tabungan Rp 100 ribu dan Rp150 ribu dari hasil menjual sampah botol plastik dan kaleng," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Minggu (10/3/2019).
Mutiara mengaku tak mau memberatkan orangtuanya dan belajar mencari uang sendiri untuk mencukupi kebutuhannya.
"Pengen tau aja gimana rasanya pake uang sendiri buat kebutuhan, sekaligus bantu orangtua juga," katanya.
Perempuan yang memiliki hobi membaca buku, bersepeda, dan latihan taekwondo ini berharap debutnya di dunia bela diri tak hanya cukup sampai di situ. Kemenangannya tersebut memicu dirinya agar lebih baik, sehingga kejuaraan selanjutnya dapat kembali mengukir prestasi.
"Alhamdulillah bangga dan menjadi motivasi buat kejuaraan selanjutnya biar dapat medali emas lagi," pungkasnya.