SUKABUMIUPDATE.com - Ujang Hasbulloh (23 tahun), penyumbang medali emas Asian Games 2018 pada cabang olahraga dayung di nomor pertandingan Men's Lightweight Eight (LM 8) atau ringan delapan putra, tiba di kampung halamannya, Senin (27/8/2018) sekitar pukul 14.45 WIB.
Kedatangan atlet ini disambut begitu meriah saat tiba di MAN 3 Sukabumi, jalan Lapang Lodaya Setra, Kelurahan Surade, Kecamatan Surade Kabupaten Sukabumi. Ujang merupakan alumni MAN 3 Sukabumi tahun 2014.
"Ujang Hasbulloh, merupakan alumni MAN 3 Sukabumi tahun 2014, kami bangga, semoga Ujang bisa jadi motivasi bagi adik adiknya. Ini satu kebanggaan bagi kami, juga warga Surade dan Kabupaten Sukabumi, "kata wakil bidang humas MAN 3 Sukabumi, Dadang Sadrah, kepada sukabumiupdate.com.
Dari sekolah tersebut, ujang kemudian diarak ke kantor Kecamatan Surade diiringi drum band dari MAN 3 Sukabumi kemudian diterima Muspika Surade.
Arak-arakan menyambut kedatangan Ujang dilanjutkan dari Kantor Kecamatan Surade ke kampung halamannya, Kampung Sukasirna, Desa Pasiripis, Kecamatan Surade dengan disambut drum band SMPN 3 Surade dan MI Sukasirna.
BACA JUGA: Pemuda Surade Sukabumi Dapat Emas Asian Games, Kampung Halaman Persiapkan Sambutan
Kasi Trantibum Kecamatan Surade Jajang Sudarjat, mengungkapkan dirinya mewakili pimpinan mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Ujang Hasbulloh yang telah menyumbangkan medali emas untuk Indonesia.
"Tentunya ini merupakan aset daerah yang telah mengukir prestasi di level internasional," pungkasnya.