Wargi Sunda Tahu Si Cepot? Yuk Simak, Pepeling Legend Pewayangan Sunda!

Selasa 03 Januari 2023, 13:00 WIB
Ilustrasi Pepeling Legend Wayang Golek dari  Si Cepot atau Astrajingga (Sumber : Freepik)

Ilustrasi Pepeling Legend Wayang Golek dari Si Cepot atau Astrajingga (Sumber : Freepik)

SUKABUMIUPDATE.com - Masyarakat Sunda tentu sudah tidak asing dengan Si Cepot, salah satu tokoh di Dunia Wayang Golek.

Pada cerita pewayangan, Cepot dikisahkan sebagai satu dari tiga anak punakawan sakti bernama Semar.

Astrajingga atau Si Cepot adalah anak tertua Semar yang identik dengan Ki lurah Bagong, tokoh punakawan dalam kisah pewayangan yang berkembang di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Si Cepot juga memberikan Nasihat atau Pepatah kehidupan bagi para penonton Wayang.

Baca Juga: Sambut 2023, Ini Pepatah Semar Badranaya: Pepeling Tokoh Punakawan Wayang Golek

Berikut Pepeling Diri dari Si Cepot dalam Bahasa Sunda Lengkap dengan Artinya, dikutip dari wayang golek Almarhum Asep Sunandar Sunarya via sundapedia.com.

Pepeling Diri Bahasa Sunda dari Si Cepot Lengkap dengan Artinya

Paingan teu dihargaan ku batur da geus teu bisa ngahargaan diri sorangan. Mandang ka diri batur téh sing sarua mandang ka diri sorangan. Tah éta téh merkosa karya sorangan nu kitu téh, ulah waka nyalahkeun batur.

Artinya : Pantas tidak dihargai oleh orang lain sebab sudah tidak menghargai diri sendiri. Memandang orang lain harus sama seperti memandang diri sendiri. Jangan menyalahkan orang lain terlebih dahulu, itu perilaku rudapaksa karya sendiri.

Ihdinas siratal mustaqim. Éta téh unggal sholat diomongkeun dina Fatihah. Hartina téh muga Gusti nuduhkeun kana jalan anu lempeng.

Artinya : Ihdinas siratal mustaqim. Itu tiap sholat dibacakan dalam Al-Fatihah. Berarti semoga Tuhan menunjukkan pada jalan yang lurus.

Baca Juga: 25 Contoh Pepeling Sunda, Hikmah dan Pepatah Mengarungi Kehidupan

Numatak lamun silaing cilaka téh ulah nyalahkeun ka Pangéran da Pangéran mah méré béja téh lalempeng. Tah anu méngkol mah sia.

Artinya : Makanya kalau kamu celaka jangan menyalahkan pada Tuhan karena Tuhan sudah memberi tahu jalan yang lurus. Yang belok (menyimpang) itu kamu (bukan petunjuk dari Tuhan).

Ari ku Pangéran geus disadiakeun jalan anu lempeng, ari sia mararéngkol waé. Nya puguh atuh tigebrus.

Artinya : Oleh Tuhan sudah disediakan jalan yang lurus, tapi kamu selalu menyimpang. Ya jelas terperosok (celaka).

Ditulisan dina tonggong treuk, “Usahakan Selamat”. Dina tonggong treuk nyelap éta mah. Ari supirna balangah mah angger wé tikusruk. Éta utamakan selamat téh ngilu nonggéng deuih.

Artinya : Ditulis di punggung truk, “Usahakan Selamat”. Itu terselip di punggung truk. (tetapi) Kalau sopirnya lengah ya tetap saja tersungkur. (kata-kata) utamakan selamat itu ikut jatuh.

Baca Juga: Ngajengkang hingga Tiseureuleu, Ini 23 Istilah Jatuh dalam Bahasa Sunda!

Untuk diketahui, Si Cepot atau Astrajingga dalam carita wayang golek memiliki ciri khas fisik yang mudah dikenali, yakni wajahnya berwarna merah dan giginya satu di bagian depan.

Anak tertua Semar Badranaya ini juga selalu pakai iket (ikat kepala), pangsi, dan selendang sarung.

Si Cepot juga diketahui memiliki karakter jenaka.
Meski digambarkan sebagai seorang rakyat jelata yang lucu, namun tak jarang dalang pewayangan kerap menyampaikan pepatah atau pepeling melalui lisan si Cepot.

Sumber : sundapedia.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Internasional15 November 2024, 15:58 WIB

Pimpin Indonesia di COP29, Hashim Djojohadikusumo Pikat Pendanaan Hijau EUR 1,2 M untuk Kelistrikan

Hashim menegaskan Pemerintah berkomitmen untuk mengakselerasi transisi energi.
Hashim Djojohadikusumo bersama Komisaris Utama PLN Burhanuddin Abdullah, Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo, dan Chief of Sustainability Officer KfW Jürgen Kern di Baku, Azerbaijan pada Rabu, (13/11/2024). | Foto: PLN
Entertainment15 November 2024, 15:30 WIB

Terekam Kamera Amatir Penggemar, Penampilan Ariel NOAH Mirip Parto

Sang vokalis grup pelantun lagu Separuh Aku tampak seperti komedian Parto ketika direkam maupun dipotret oleh para penggemar saat berada di sekitar Danau Toba bersama The Dudas Minus One.
Terekam Kamera Amatir Penggemar, Penampilan Ariel NOAH Mirip Parto (Sumber : X/@dailyarielnoah)
Sukabumi15 November 2024, 15:04 WIB

Viral Belum Setahun Tembok Irigasi Ambruk Di Surade Sukabumi, Ini Kata Kades

Tembok irigasi dari program Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum provinsi Jawa Barat, melalui Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A), di Desa Kademangan, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, mengalami ambruk.
Kades dan Kapolsek Surade mengecek perbaikan irigasi | Foto : Istimewa
Inspirasi15 November 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Digital Marketing dengan Penempatan di Kota Sukabumi, Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sebagai Digital Marketing dengan Penempatan di Kota Sukabumi, Cek Kualifikasinya. (Sumber : Istimewa)
Entertainment15 November 2024, 14:45 WIB

Aliando Dikabarkan Pacaran dengan Richelle Skornicki, Netizen Ingatkan Perbedaan Usia

Aktor Aliando Syarief tengah menjadi perbincangan publik usai dikabarkan tengah menjalin hubungan dengan Richelle Skornicki, yang merupakan adik dari Sandrina Michelle.
Aliando Dikabarkan Pacaran dengan Richelle Skornicki, Netizen Ingatkan Perbedaan Usia (Sumber : Instagram/@chelle.gs dan @aliandooo)
DPRD Kab. Sukabumi15 November 2024, 14:40 WIB

Perjalanan Hamzah Gurnita, Dari Keluarga Sederhana Jadi Legislator Muda Sukabumi

Hamzah Gurnita, SH., anggota DPRD Kabupaten Sukabumi periode 2024-2029. Hamzah terpilih untuk mewakili masyarakat Daerah Pemilihan I melalui Partai Kebangkitan Bangsa
Hamzah Gurnita, SH, Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi 2024-2029 | Foto : Sukabumiupdate
Sukabumi15 November 2024, 14:36 WIB

Prioritas di 2025, Respons Disdik Soal Ambruknya Ruang Kelas SDN 3 Cikidang Sukabumi

Eka telah menginstruksikan Kasi Sarpras dan Kabid Pendidikan Dasar.
Kondisi ruang kelas II SDN 3 Cikidang, Desa/Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, yang ambruk pada Jumat (15/11/2024). | Foto: Istimewa
Entertainment15 November 2024, 14:30 WIB

Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh Untuk Song Jae Rim yang Meninggal

Aktris Kim So Eun yang menjadi sorotan setelah kabar Song Jae Rim meninggal, akhirnya muncul dengan menuliskan sebuah pesan perpisahan kepada sang aktor.
Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh Untuk Song Jae Rim yang Meninggal (Sumber : Instagram/@socun89)
Sukabumi15 November 2024, 14:22 WIB

Ada Perumda, SKPD di Kota Sukabumi yang Terima Aduan Lewat E-Lapor pada Oktober

Aplikasi SUPER telah dihentikan layanannya.
(Foto Ilustrasi) Perumda Air Minum Tirta Bumi Wibawa menerima aduan terbanyak pada Oktober 2024. | Foto: Istimewa
Bola15 November 2024, 14:15 WIB

Tempat Nobar Timnas Indonesia vs Jepang di Sukabumi, Yuk Cek Lokasinya Disini!

Lokasi nobar timnas Indonesia vs Jepang Kualifikasi Piala Dunia 2026, di Sukabumi.
Lokasi nobar timnas Indonesia vs Jepang Kualifikasi Piala Dunia 2026, di Sukabumi. (Sumber : X@TimnasIndonesia)