SUKABUMIUPDATE.com - Selasa, (23/02/2022) Ivan Gunawan meluncurkan busana untuk koleksi hari raya di Gedong Putih, Bandung, Jawa Barat. Koleksi ini bertema Time Flies yang disimbolkan dengan kupu-kupu.
Menurut desainer tersebut, kupu-kupu menggambarkan sebuah metamorfosis yang sempurna dari bahan mentah menjadi busana yang memiliki desain berkualitas.
Melansir dari tempo.co, untuk memperkuat tema ini, Ivan Gunawan menghias runway dengan potongan origami kupu-kupu putih yang bersih.Dia juga menghadirkan motif kupu-kupu dalam potongan busana.
“Very simple, nggak terlalu aneh-aneh, karena Lebaran kita belum bisa gaspol seperti tahun-tahun sebelumnya, tetap sifatnya hanya keluarga kecil, banyak yang melakukan perayaan Lebaran di rumah,” kata Ivan usai peragaan busana.
Karena itu, Ivan memakai bahan-bahan yang tidak mudah lecek, seperti cotton embroidery untuk fancy look, soft touch fabric untuk shiny elegance look, sifon untuk fancy look dan flowy shape.
Untuk kerudung, dia memilih bahan yang nyaman dan mudah dibentuk seperti voal premium.
Warna yang dihadirkan juga sangat beragam, mewakili semua skin tone orang Indonesia dari Sabang sampai Merauke.
Koleksi ini menampilkan warna pastel seperti biru muda, hijau, abu-abu, peach dan merah muda, yang ditutup dengan warna hitam dengan motif kupu-kupu putih.
“Jadi teman-teman yang punya kulit berwarna pun nggak takut pakai karena cutting-nya enak dipakai, nyaman dan bikin langsing, walaupun Mandjha dan Prive primadonanya di motif,” kata dia.
Soal motif, Ivan mengatakan bahwa semua motif di koleksi ini dirancang dan dicetak eksklusif sehingga tidak bisa ditemukan di merek lain.
“Semua motifnya nggak ada motif yang kami beli, semua kami buat sendiri karena eksklusif. Jumlahnya pun yang busana Hari Raya sangat limited,” ujar dia.
Meski sama-sama mengeluarkan koleksi Lebaran, Mandjha Hijab dan Prive menampilkan koleksi dari kelas berbeda.
Mandjha hadir dengan motif khas kupu-kupu, sedang Prive menampilkan monogram logo Ivan Gunawan yang elegan sebagai motif utama.
Menurut dia, logo ini adalah simbol yang menunjukkan kelas sosial pemakainya yang dimunculkan dalam berbagai jenis produk seperti tunik, outer, celana, dress dan kerudung.
Ivan Gunawan Prive hadir dalam warna-warna pastel dan monokrom hitam-putih yang tak lekang oleh waktu.
Ada banyak pilihan potongannya, dari one set outfit, dress A line, blouse, outer, belt dengan monogram, pashmina pleats, scarf laser cut, knitted set, knitted dress, dan pants pleats.
Harga yang ditawarkan lini Mandjha mulai dari Rp.199 ribu untuk kerudung mulai dan mulai dari Rp.350 ribu untuk busana.
Adapun Ivan Gunawan Prive mulai dari Rp.399 ribu untuk kerudung dan mulai dari Rp500 ribu untuk busana.
Perbedaan keduanya terletak pada jenis bahan, kualitas bahan, teknik print dan detail.
Nah ibu-ibu yang menyukai busana dari Ivan Gunawan ini mulai menabung dari sekarang yuk. Untuk tampil kece saat hari raya!
source: tempo.co