SUKABUMIUPDATE.com - Kondangan menjadi salah satu acara formal yang tidak boleh menggunakan sembarang jenis pakaian.
Saat ke kondangan, tak hanya perempuan, para pria pun perlu memperhatikan penampilan terutama pakaian agar sesuai dengan tema acara.
Setidaknya ada tujuh fashion item pria yang harus dihindari saat datang ke kondangan agar tidak dinilai aneh nantinya.
Berikut tujuh item yang harus dihindari tersebut seperti dilansir dari akun Instagram @teracuni.id.
Baca Juga: 8 Tips Menjadi Pria Idaman, Tak Cuma Modal Penampilan
1. Hindari pakaian jeans
Meski pakaian berbahan denim atau jeans terlihat keren saat digunakan para pria, namun pakaian jenis ini sebaiknya tidak digunakan ke acara formal seperti kondangan pernikahan.
Pasalnya pakaian jenis ini akan memberikan kesan kasual pada penampilan yang artinya hanya cocok kamu pakai saat sedang bersantai.
Baca Juga: 5 Etika Berpakaian Untuk Pria, Tampil Rapi Agar Mudah Disukai Lawan Jenis
2. Hindari memakai sandal
Sandal dan alas kaki lain yang tidak tertutup tidak cocok digunakan ke acara formal seperti acara pernikahan.
Alas kaki ini akan memberikan kesan kurang sopan untuk menghadiri acara penting. Selain itu, kamu juga akan terkesan terlalu santai jika datang ke kondangan menggunakan sandal.
3. Hindari jaket atau hoodie
Menggunakan jaket akan mengurangi penampilan rapi kamu, jadi saat ke kondangan usahakan untuk melepas outer kamu itu dan jangan dipakai ke dalam ruang acara.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Laundry Pakaian di Kota Sukabumi, Cocok Untuk yang Males Nyuci!
4. Hindari Sneaker olahraga
Hindari menggunakan sneakers atau sepatu olahraga saat kondangan. Selain sneakers olahraga lebih cocok dipakai saat kamu sedang berolahraga, sneakers olahraga biasanya memiliki warna yang terlalu mencolok, sehingga terlalu menarik perhatian tamu undangan lainnya.
5. Hindari kaos berkerah
Sebaiknya gunakan kemeja saja, karena kancing pada kemeja lebih terkesan rapi dan formal dibanding kaos berkerah. Bahkan kemeja tanpa kerah juga terkesan lebih rapi daripada kaos berkerah.
Baca Juga: Rekomendasi Warna Pakaian Saat Cuaca Panas, Bukan Baju Hitam!
6. Hindari batik dengan motif tertentu
Motif batik yang perlu kamu hindari saat ke pernikahan di antaranya adalah motif batik slobog. Motif batik ini digunakan untuk datang melayat ke rumah orang yang meninggal karena memiliki arti berduka, sehingga tidak cocok dipakai saat menghadiri pesta pernikahan.
7. Aksesoris berlebihan
Terakhir jangan menggunakan aksesoris terlalu berlebihan. Pilihlah aksesoris sederhana seperti sebatas jam tangan dan gelang atau cincin untuk melengkapi penampilan. aksesoris yang berlebihan juga akan mengganggu penampilan kamu yang sudah rapi.