Film Horor Perempuan Tanah Jahanam Masuk Nominasi Oscar 2021, Baca Sinopsisnya Yuk!

Rabu 11 November 2020, 05:48 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Kabar keren datang dari dunia perfilman tanah air. Salah satu film bergenre horror klasik karya anak bangsa, Perempyan Tanah Jahanam masuk nominasi Piala Oscar 2021. 

Film karya sutradara Indonesia, Joko Anwar ini jadi wakil Indonesia dalam kategori Best International Feature Film, yang dulunya bernama Best Foreign Film, dalam ajang Academy Awards ke-93.

Dikutip dari suara.com, "Sesuai pedoman Komite Seleksi Oscar di Indonesia dan regulasi Academy of Motion Picture Arts and Sciences (AMPAS), setelah dilakukan penilaian, komite menetapkan film berjudul Perempuan Tanah Jahanam menjadi wakil Indonesia sebagai film pilihan di kategori International Feature Film," ujar Ketua Komite Seleksi Oscar Indonesia Garin Nugroho, Selasa (10/11).

Bukan tanpa alasan, keberhasilan Perempuan Tanah Jahanam masuk nominasi Oscar tak lain karena film Indonesia tersebut sudah memenuhi kriteria seperti skenario dan penyutradaraan.

Garin Nugroho juga menilai bahwa film ini punya banyak unsur menarik. "Dalam film ini ada yang menarik. Mulai dari unsur-unsur yang telah teruji, hingga latar belakang budaya terkait mistisme di Indonesia juga menjadi swadaya kuat dari film ini," kata Garin.

Sementara, sutradara Perempuan Tanah Jahanam, Joko Anwar juga ikut menyampaikan kabar gembira ini melalui akun Twitter dan Instagram. "Impetigore (Perempuan Tanah Jahanam) is Indonesia's official submission for the 93rd ACADEMY AWARDS," bunyi unggahan akun @jokoanwar.

Joko Anwar [Suara.com/Herwanto]

Dalam id.bookmyshow.com, synopsis film ini dipaparkan dengan singkat dan menarik. Tak ada jalan lagi bagi Maya (Tara Basro). Sebuah peristiwa buruk menghantui malamnya yang sudah kelam. Hidupnya sudah pelik ketika di Ibukota. Berjualan baju di pasar pun tak menolong. Maya hanya ingin hidupnya lebih baik dari sebelumnya.

Berbekal sebuah foto, Maya bertanya-tanya tentang kehidupan masa kecilnya. Ia tak pernah melihat kedua wajah orang tuanya, kecuali di dalam foto. Bersama Dini (Marissa Anita) mereka berdua mencoba menelusuri masa lalu Maya yang tak terjamah sama sekali.

Hutan, deru air sungai yang mengalir, jalan-jalan setapak dan rumput-rumput tinggi di sebelah kanan dan kiri menjadi pertanda Maya sudah tiba di kampung halamannya. Sebuah desa terpencil yang jauh dari hiruk-pikuk gemerlapnya kota.

Tak ada satu pun yang bisa dikenali Maya. Satu-satunya yang ia ketahui adalah sebuah gambar dari foto yang didapatnya. Namun, ia tak pernah bisa mengingat dengan jelas semuanya. Pelan-pelan Maya mencoba mencari tahu. Menelusuri setiap titik di desa itu.

Sayangnya, Maya tak pernah menyadari ada yang aneh dari desa ini. Sampai pada waktu dimana Maya menyadari bahwa ia sendirian. Dini yang selama ini selalu riwil di sebelahnya sudah tak ada lagi. Maya kini sendirian di sebuah desa antah-berantah.

Tak kenal siapa pun. Ia terjebal dalam lingkaran yang terjadi dua puluh tahun yang lalu. Bisakah Maya menemukan siapa dirinya yang sebenarnya? Dihantam dengan gambar-gambar mencekam, dan benar-benar Gore.

BookMyShow menyebut ini adalah salah satu film horor terbaik sepanjang tahun 2019. 

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:39 WIB

Puji Penampilan Asep Japar-Andreas Di Debat Terakhir: Ojang: Mumpuni Bervisi Jelas

Juru Kampanye Tim Pemenangan Pasangan nomor urut 2, Ojang Apandi, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran pelaksanaan debat yang diatur oleh KPU Kabupaten Sukabumi dan pihak terkait.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:03 WIB

Ketua KPU Sukabumi: Terima Kasih Polres Bandung

Debat Publik Pilkada Kabupaten Sukabumi antara paslon 01, Iyos Somantri - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas digelar hari ini Jumat (22/11/2024), bertempat di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung
Kasmin Belle, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi | Foto : Capture video Youtube
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida