SUKABUMIUPDATE.com - Konser grup band asal JYP Entertainment, DAY6 yang semula berlokasi di Jakarta International Stadium (JIS) secara resmi dipindahkan ke Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta.
Mecimapro selaku promotor merilis pernyataan resmi mengenai alasan pemindahan lokasi konser dari JIS ke Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta pada Jumat, 21 Maret 2025 di seluruh sosial media resminya.
Pihak promotor mengatakan bahwa adanya jadwal pertandingan Liga 1 Indonesia antara Persija Jakarta vs Semen Padang FC menjadi alasan konser grup band pelantun Congratulations itu dipindahkan ke Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta.
Keputusan pemindahan venue konser DAY6 yang awalnya bakal digelar di Jakarta International Stadium diambil setelah pihak promotor melakukan diskusi dan pertimbangan dengan manajemen JIS.
"Keputusan ini diambil setelah pertimbangan dan diskusi antara kami sebagai penyelenggara dengan manajemen venue Jakarta International Stadium (JIS) Untuk mengakomodasi serta mendukung pertandingan sepak bola yang akan berlangsung di JIS pada 27 April 2025, sesuai dengan arahan dari pemerintahan daerah DKI Jakarta," tulis Mecimapro dikutip pada Senin, (24/03/2025).
Baca Juga: Sukses di Tiga Kota Besar Indonesia, DAY6 Bakal Gelar Konser Lagi di JIS Tahun Depan
Meski lokasinya dipindahkan ke Stadion Madya Gelora Bung Karno Jakarta, promotor memastikan kalau konser DAY6 tidak ada perubahan dan akan tetap dilaksanakan pada 3 Mei 2025.
Selain Mecimapro, PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro selaku pengelola Jakarta International Stadium juga merilis surat pernyataan mengenai pemindahan lokasi konser DAY6 di Jakarta pada Mei nanti.
Dalam surat tersebut, pihak pengelola menjelaskan bahwa persiapan konser beranggotakan Dowoon, Young K, Sungjin, dan Wonpil membutuhkan waktu sekitar satu minggu yang dimulai dari 24 April sampai 2 Mei 2025.
Sementara, pertandingan Persija Jakarta vs Semen Padang FC akan berlangsung pada 27 April 2025 di JIS. Jadi, pihak pengelola dan promotor perlu mempertimbangkan standar operasional yang dibutuhkan untuk pertandingan sepak bola dan persiapan konser.
“Dengan mempertimbangkan standar operasional yang diperlukan untuk pertandingan sepak bola dan persiapan konser, diperlukan penyesuaian jadwal agar kedua acara dapat berjalan dengan optimal tanpa mengurangi kualitas dan pengalaman terbaik bagi semua pihak,” tulis tulis Jakpro.
Karena adanya perubahan lokasi konser, maka dari itu denah tempat duduk ikut berubah. Meski begitu, Mecimapro memastikan untuk tiket yang sudah dibeli tetap berlaku di lokasi baru nanti.
Baca Juga: Siap Gebrakan Panggung Jakarta Hari Ini dan Besok, Berikut Setlist Konser DAY6
Para pemilik tiket akan menerima email resmi dari promotor mengenai detail pembaruan tempat duduk yang disesuaikan dengan lokasi konser DAY6 yang baru. Berikut adalah denah tempat duduk baru konser DAY6:
- ORANGE EAST menjadi ORANGE A or ORANGE B
- BLUE EAST menjadi BLUE Aor BLUE B
- BLUE SOUTH menjadi BLUE A (TRIBUNE)
- BLUE NORTH menjadi BLUE B (TRIBUNE)
- PURPLE EAST menjadi PURPLE A (FLOOR) or PURPLE B (FLOOR)
- PURPLE SOUTH menjadi PURPLE A (TRIBUNE)
PURPLE NORTH menjadi PURPLE B (TRIBUNE)
- YELLOW EAST menjadi YELLOW A or YELLOW B
YELLOW SOUTH menjadi YELLOW A
- YELLOW NORTH menjadi YELLOW B
- GREEN EAST menjadi GREEN A or GREEN B
- GREEN SOUTH menjadi GREEN A
GREEN NORTH menjadi GREEN B
GRAY EAST menjadi GRAY A or GRAY B
- GRAY SOUTH menjadi GRAY A
- GRAY NORTH menjadi GRAY B
Untuk kategori PINK SOUNDCHECK, ORANGE SOUNDCHECK, BLUE A (FLOOR), serta BLUE B (FLOOR) tidak ada perubahan nama dan letaknya akan tetap berada di paling depan stage.