Rilis Mini Album Like a Flower November 2024, Irene Red Velvet Bakal Debut Solo

Selasa 12 November 2024, 18:30 WIB
Rilis Mini Album Like a Flower November 2024, Irene Red Velvet Bakal Debut Solo (Sumber : Instagram/@redvelvet.smtown)

Rilis Mini Album Like a Flower November 2024, Irene Red Velvet Bakal Debut Solo (Sumber : Instagram/@redvelvet.smtown)

SUKABUMIUPDATE.com - Irene akan menjadi member keempat girl grup Red Velvet yang memulai debut sebagai penyanyi solo dengan merilis mini album Like A Flower pada 26 November mendatang.

Sebelum Irene Red Velvet, ada Joy dengan mengeluarkan lagu Hello pada 31 Mei 2021, lalu Wendy dengan album Like Water di 5 April 2022, kemudian Seulgi yang merilis 28 Reasons pada 4 Oktober 2022.

Member tertua dari grup pelantun Ice Cream Cake itu mengunggah banyak sekali foto dirinya di akun instagram pribadinya menjelang debut sebagai solois. Kabar ia akan mengeluarkan album solo langsung disambut antusias penggemar.

Pada Senin, 11 November 2024 malam, akun media sosial resmi Red Velvet telah merilis video serta foto teaser untuk debut solo Irene. Postingan itupun memperlihatkan kecantikan sang member dengan tema air.

Baca Juga: Seulgi Red Velvet Akan Menggelar Pameran Fotografi Pertamanya

Mengutip dari Tempo.co, Sebelum debut solonya, Irene, juga telah debut dalam sub-unit bersama Seulgi, dengan duo tersebut telah merilis album mini pertama mereka Monster pada 6 Juli 2020. Lagu ini mencapai puncak tangga lagu album iTunes di 45 negara.

Meski extended play atau EP ini menjadi penanda debut solo dia, namun sebelumnya Irene telah menggarap lagu-lagu sebagai solois. Salah satunya adalah A White Night yang ia dinyanyikan untuk soundtrack film Double Patty pada 2021 yang dibintangi oleh dia dengan Shin Seung Ho.

Selain judul mini album, Irene melalui Instagram @renebaebae turut membagikan sebuah teaser foto dari album mini. Tampak seorang perempuan yang berpakaian putih seperti tokoh komik dengan warna rambut berwarna kehijauan. Tokoh tersebut juga dikelilingi oleh bunga putih dan kupu-kupu.

Red Velvet memulai debutnya pada 1 Agustus 2014, naungan SM Entertainment dengan empat anggota dan menyambut anggota baru Yeri pada 2015. Kini grup ini beranggota lima orang. Anggotanya Irene, Wendy, Seulgi, Joy, dan Yeri. Grup ini dikenal dengan lagu-lagu hit Red Flavor (2017), Psycho (2019), dan Feel My Rhythm (2022).

Meskipun detail tentang album tersebut masih terbatas, SM Entertainment, agensi yang menaungi Red Velvet, telah mengungkapkan bahwa album tersebut akan menampilkan delapan lagu. Penantian seputar debut,Irene, makin meningkat karena para penggemar berspekulasi tentang gaya dan konsep musikal album tersebut.

Baca Juga: Lirik Lagu Cosmic dari Red Velvet, I’m Riding On Your Rhythm

Pengumuman itu dengan cepat menjadi viral di forum-forum Korea, khususnya di TheQoo. Popularitas Irene dan pengaruhnya di dunia K-Pop tercermin dalam respons yang luar biasa, dengan banyak warganet mengenang masa-masa awal Red Velvet dan mengungkapkan keinginan mereka untuk mendengar suara solonya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Science15 November 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 15 November 2024, Siang Hari Potensi Hujan Ringan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 15 November 2024.
Ilustrasi. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 15 November 2024. | Foto: Pixabay/adege
Sukabumi14 November 2024, 23:53 WIB

Tepat Malam Jumat, Ini Penyebab Pohon Trembesi Tumbang di Palabuhanratu Sukabumi

Sebuah pohon Trembesi setinggi 10 meter tumbang di Jalan Raya Ahmad Yani, tepatnya di depan RSUD Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Kamis (14/11/2024) malam atau malam Jumat sekitar pukul 22.00 WIB.
Petugas Gabungan melakukan evakuasi pohon Trembesi yang tumbang di depan RSUD Palabuhanratu Sukabmi  | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi14 November 2024, 23:39 WIB

Dinas PU Sukabumi Lakukan Pemeliharaan Jalan Ruas Babakan Pari - Tangkil

Kepala UPTD PU Wilayah III Cicurug, Uus Iskandar, perbaikan ini dilakukan pada bagian-bagian jalan yang mengalami kerusakan dengan total luas area sekitar 2.400 meter persegi.
Pemeliharaan ruas jalan Babakan Pari - Tangkil oleh Dinas PU Kabupaten Sukabumi, Selasa (14/11/2024) | | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi14 November 2024, 23:30 WIB

Perumdam TJM Cidahu Sukabumi Pastikan Distribusi Air Lancar Selama Musim Hujan

Perumdam TJM Kabupaten Sukabumi Cabang Cidahu sudah menyiapkan berbagai langkah antisipasi untuk menjaga distribusi air bersih tetap berjalan lancar.
Erna Herlinawati, Kepala Perumdam TJM Sukabumi Cabang Cidahu | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi14 November 2024, 23:24 WIB

Kondisi Terkini 5 Santri yang Luka Akibat Longsor di Ponpes Yaspida Sukabumi

Berikut kondisi terkini korban luka akibat longsor di Ponpes Yaspida Sukabumi.
Lokasi longsor di Ponpes Darussyifa Al-Fithroh Yaspida di Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Asep Awaludin
Jawa Barat14 November 2024, 22:15 WIB

Reses di Kota Sukabumi, M. Jaenudin Serap Aspirasi Soal Pendidikan dan Kesehatan

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar kegiatan Reses I Tahun Sidang 2024-2025 di Kelurahan Cikondang, Kecamatan Citamiang
Anggota DPRD Jabar Muhammad Jaenudin saat menyampaikan materi reses di Cikondang Kota Sukabumi | Foto : Dok. Tim Asistensi M. Jaenudin
Keuangan14 November 2024, 21:24 WIB

BPR Cicurug Sukabumi Tingkatkan Kepercayaan Nasabah dengan Layanan Prima

BPR Sukabumi Cabang Cicurug menawarkan berbagai produk tabungan, yang masing-masing memiliki keunggulannya.
Suasana kantor Perumda BPR Sukabumi cabang Cicurug, Kamis (14/11/2024). (Sumber : SU/Ibnu)
Entertainment14 November 2024, 21:00 WIB

Dimakamkan Hari Ini, Berikut Profil Song Jae Rim yang Meninggal di Usia 39 Tahun

Aktor asal Korea Selatan, Song Jae Rim meninggal dunia pada Selasa, 12 November 2024 sore kemarin. Ia menghembuskan nafas terakhirnya di usia 39 tahun.
Dimakamkan Hari Ini, Berikut Profil Song Jae Rim yang Meninggal di Usia 39 Tahun (Sumber : Istimewa)
Sukabumi14 November 2024, 20:26 WIB

Pemuda Cibeureum Sukabumi Ditangkap Usai Transaksi Narkoba, 5 Paket Sabu Disita

Bawa 5 paket sabu dalam bungkus rokok, pemuda Cibeureum Sukabumi diringkus polisi.
Barang bukti 5 paket sabu yang disita dari pemuda Cibeureum Sukabumi. (Sumber Foto: Istimewa)
Film14 November 2024, 20:00 WIB

Sinopsis Series Zona Merah, Ketika Wabah Zombie Menghantui Kehidupan Manusia

Zona Merah merupakan series terbaru bergenre thiller yang menegangkan serta penuh aksi dari platform streaming Vidio dan telah tayang sejak Jumat, 8 November 2024.
Sinopsis Series Zona Merah, Ketika Wabah Zombie Menghantui Kehidupan Manusia (Sumber : Instagram/@vidiooriginals)