SUKABUMIUPDATE.com - TikTok ramai dengan tren lagu "APT" yang diaransemen ulang dengan sentuhan lagu tradisional Sunda Cing Ciripit oleh kreator konten dengan username TikTok/@ferdohehe.
Dalam Lagu APT versi Cingciripit ini, Ferdo menggabungkan elemen khas Sunda, menambahkan nada-nada kocak yang membuat lagu tersebut lebih unik dan menarik perhatian. Lagu yang awalnya merupakan hits Bruno Mars dan Rose BLACKPINK ini mengalami sedikit "perombakan" lirik di tangan kreatif konten kreator/@ferdohehe.
Lagu APT Rose dan Bruno Mars Versi Cingciripit ini tentu memadukan bahasa dan lirik Sunda dari Cing Ciripit dengan gaya R&B modern khas "APT".
Kombinasi Sunda rasa R&B ini membangkitkan rasa nostalgia, terutama bagi yang familiar dengan lagu tradisional Sunda, dan menciptakan kesan segar bagi lagu hits aslinya. Hasilnya, APT Rose dan Bruno Mars Versi Cingciripit menjadi viral di TikTok karena perpaduan menarik dari dua dunia yang berbeda—musik tradisional Sunda dengan pop Barat.
Baca Juga: Sah! Febby Rastanty Resmi Menikah Dengan Drajat Djumantara
Pantauan sukabumiupdate.com hingga Sabtu (9/11/2024), Lagu APT Rose dan Bruno Mars Versi Cingciripit sudah dilihat lebih dari 2 Million Views di TikTok/@ferdohehe. R&B Sunda Lagu APT ROSE BLACKPINK dan Bruno Mars ini bertajuk "APT versi Bocah Bandung 90-an", serta video serupa lain berjudul "Cover APT versi milenial Bandung".
APT Versi R&B Sunda ini juga menjadi cara bagi banyak pengguna TikTok, khususnya dari budaya Sunda, untuk merayakan identitas budaya mereka sambil tetap relevan dalam budaya pop global. Hal ini sekaligus membuktikan bagaimana media sosial seperti TikTok menjadi platform unik bagi ekspresi kreatif yang lintas budaya.
Sebagai informasi, Cingciripit adalah sebuah lagu permainan tradisional dari Sunda yang biasa dinyanyikan saat anak-anak bermain. Lagu Cingciripit digunakan untuk berhitung dan membantu menentukan siapa yang akan menjadi "kucing" dalam permainan "meng-mengan".
Lirik Lagu Cingciripit Sunda
Cingciripit tulang bajing kacapit,
kacapit ku bulu pare,
bulu pare seuseukeutna,
jol pak dalang mawa wayang jrek jrek nong!
***