Perkara Jonathan Alden Ambil Water Heater, Brisia Jodie Disindir Awkarin

Rabu 06 November 2024, 11:30 WIB
Perkara Jonathan Alden Ambil Water Heater, Brisia Jodie Disindir Awkarin (Sumber : Istimewa)

Perkara Jonathan Alden Ambil Water Heater, Brisia Jodie Disindir Awkarin (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Perseteruan yang terjadi antara Brisia Jodie dan selebgram Awkarin tengah menjadi sorotan publik. Keduanya ramai dibicarakan oleh netizen di berbagai media sosial, salah satunya X.

Semua itu berawal dari Brisia Jodie yang curhat melalui story eksklusif instagramnya pada Selasa, 5 November 2024 kemarin. Ia merasa telah disindir oleh Awkarin, karena kekasihnya Jonathan Alden mengambil water heater dari rumah sang selebgram.

Sang pelantun lagu Aku Memilihmu menceritakan sekaligus memberikan klarifikasi mengenai yang sebenarnya terjadi mengenai Alden mengambil water heater di rumah Awkarin.

Mengutip dari Suara.com, curhatan ini disampaikan Brisia Jodie dalam story eksklusif Instagram-nya. Sang penyanyi bercerita awal mula kekasihnya mengambil water heater di rumah Awkarin.

"Alden kan pindahan, nah dia itu ada barang yang masih di kantor mantannya yaitu water heater, karena katanya masih baru dan lain-lain," tulis Brisia Jodie yang dikutip dari Suara.com pada Rabu (6/11/2024).

"Aku sih enggak terlalu ngeh karena jujur beberapa bulan ini jadwal aku sesek banget jadi enggak urusin hal-hal ini dulu," ucapnya menyambung.

Baca Juga: Selesaikan Perseteruan yang Terjadi, Denny Sumargo Datangi Rumah Farhat Abbas

Menurut Brisia Jodie, Jonathan Alden memang tak menghubungi Awkarin langsung sebelum mengambil barang tersebut. Alden malah menghubungi karyawan sang mantan karena dia sudah memblokir kontak Awkarin.

"Jadi mantannya juga pasti bingung kenapa enggak hubungi dia langsung, aku pun mengerti dan sudah dikasih tahu Alden (alasan tidak menghubungi Awkarin langsung)," tutur Brisia.

Yang membuat Brisia Jodie risih adalah sindiran sang selebgram yang menudingnya masih cemburu dan menyuruh Alden memblokir kontak Awkarin. Padahal menurut Brisia, dia sama sekali tak tahu bahwa pacarnya memblokir nomor Awkarin.

"Nih ya, aku lebih enggak takut, orang aku enggak salah apa-apa. Kalau mau salahkan Alden, ya sudah Alden aja sesuai bukti yang ada," kata Brisia Jodie, sembari mengunggah isi Story Eksklusif Instagram Awkarin yang menyindirnya.

"Kalau cuma asumsi ya sebaiknya langsung japri aja, ya enggak sih?" katanya menambahkan.

Baca Juga: Tanggapan Agensi Soal Tahun Kelahiran Han So Hee yang Satu Tahun Lebih Muda

Penyanyi 28 tahun tersebut juga merasa kesal karena menurutnya, apa yang dilakukan Awkarin dapat menggiring opini buruk netizen terhadapnya.

"Terus juga ya jujur, ini sudah menggiring opini orang-orang seakan-akan aku melarang Alden. Kayak kenapa sih orang Alden yang mau lho," tuturnya.

"Aku aja benar-benar enggak tahu kapan dia blokir dan enggak nyuruh sama sekali. Aku santai pol-polan," imbuh Brisia Jodie.

Diketahui, Jonathan Alden dan Awkarin pernah pacaran pada Februari 2023 lalu. Keduanya putus setelah setahun menjalin hubungan.

Setelah putus dari Awkarin, Jonathan Alden berpacaran dengan Brisia Jodie. Hubungan keduanya kian serius hingga kini mereka sedang merencanakan pernikahan.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Mewujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).