Azizah Salsha Hadir Datang ke Pertandingan Timnas di GBK Buat Dukung Pratama Arhan

Rabu 11 September 2024, 12:30 WIB
Azizah Salsha Hadir Datang ke Pertandingan Timnas di GBK Buat Dukung Pratama Arhan (Sumber : Instagram/@pratamaarhan8)

Azizah Salsha Hadir Datang ke Pertandingan Timnas di GBK Buat Dukung Pratama Arhan (Sumber : Instagram/@pratamaarhan8)

SUKABUMIUPDATE.com - Azizah Salsha datang ke pertandingan babak ketiga kualifikasi Piala Dunia antara Indonesia melawan Australia untuk mendukung suaminya, Pratama Arhan yang ikut bertanding.

Meski tidak membagikan momen-momen melalui media sosial pribadinya, tetapi melalui postingan yang diunggah oleh Lesti Kejora memperlihatkan Azizah Salsha datang ke Stadion Gelora Bung Karno, pada Selasa, 10 September 2024, untuk memberikan dukungan kepada suaminya.

Bahkan, postingan dari Lesti Kejora itupun diunggah ke dalam story instagram istri Pratama Arhan itu. Ternyata, Azizah datang ke GBK bersama keluarga besarnya dan sang ayah, Andre Rosiade.

tangkapan layar postingan Lesti Kejora dengan Azizah Salsha di pertandingan Timnas semalamtangkapan layar postingan Lesti Kejora dengan Azizah Salsha di pertandingan Timnas semalam (sumber: Instagram/@azizahsalsha_)

Baca Juga: Azizah Salsha Laporkan Akun Penyebar Fitnah dan Hoaks di Media Sosial ke Polisi

Kemunculan Azizah Salsha dalam pertandingan babak ketiga kualifikasi Piala Dunia antara Indonesia melawan Australia semalam menepis rumor-rumor yang menyebutnya telah berpisah dengan Arhan.

Menghimpun dari Tempo.co, Terlihat dalam unggahan Andre yang memperlihatkan keluarga besarnya sudah berada di Hotel Fairmont, Senayan yang berada tak jauh dari stadion. "Bismillah insya Allah menang. Sore ini sebelum ke GBK," tulisnya. Tapi dalam foto itu, Azizah belum terlihat. Justru Pratama Arhan terlihat ada di antara rombongan itu, duduk memangku dua anak kecil.

Azizah Salsha Berada dalam Rombongan Andre Rosiade

Baru pada unggahan berikutnya, ketika mereka sudah berada di dalam stadion, ada Azizah dalam rombongan Andre Rosiade. "Indonesia vs Australia. Full Team di GBK," tulis Andre. Terlihat Azizah mengenakan kemeja biru, duduk tersenyum ke arah kamera.

Beberapa waktu kemudian, Andre Rosiade mengunggah ulang story dari Almeida Andes yang memperlihatkan Azizah Salsha dan Pratama Arhan duduk bersebelahan.

tangkapan layar story Almeida Andes yang diunggah ulang Andre Rosiadetangkapan layar story Almeida Andes yang diunggah ulang Andre Rosiade (Sumber: Instagram/@andre_rosiade)

Baca Juga: Viral #KawalPutusanMK dan Isu Azizah Salsha, Fokus Warganet Terbagi Jadi Dua

Sebelumnya, Azizah terlihat menghabiskan siang bersama para selebritas lain seperti Aaliyah Massaid, Wanda Hara, dan Gya P. Sadiqah. "Lunch," tulis Wanda Hara. Para selebritas ini mengenakan busana kasual. Azizah mengenakan sweater hitam dipadukan celana jins biru bermotif bunga.

Dalam unggahan Aaliyah di Instagram Story berikutnya, ia tak lagi bersama Azizah, yang memilih bergabung dengan keluarganya sendiri. Adapun Aaliyah berada dalam satu rombongan bersama suaminya, Thariq Halilintar dan El Rumi. Ia sudah bersalin dengan baju jersey Timnas.

Belum Ada Unggahan Azizah Salsha Soal Dukungannya

Hingga saat ini, Azizah sendiri tidak membuat unggahan yang menunjukkan kehadirannya dalam laga Indonesia versus Australia ini. Unggahan di berada Instagramnya justru menunjukkan fotonya saat berlibur di Dubai usai beribadah umrah.

Terlihat ia berdiri di gurun, mencoba menyetir mobil mengarungi gurun, diving di kolam terdalam di dunia di Deep Dive Dubai, hingga menjajal sky diving. "Recents (baru-baru ini)," tulisnya.

Baca Juga: Azizah Salsha Klarifikasi Isu Perselingkuhan: Rumah Tangga Kami Baik-Baik Saja

Perempuan berusia 21 tahun itu juga hanya mengunggah ulang unggahan teman-temannya saat nongkrong bareng. Ia mengunggah ulang unggahan selebgram Annya Erica dan Wanda Hara.

Pada 21 Agustus lalu, Azizah Salsha melaporkan akun-akun penyebar hoaks dan fitnah ke Bareskrim Polri yang menyebutnya telah mengkhianati Pratama Arhan. Laporan ke polisi itu juga untuk membuktikan bahwa dugaan ia bermain mata dengan Salim Nauderer, mantan kekasih Rachel Vennya tak benar. Azizah dan Pratama juga membuat bantah atas gosip itu dengan mengunggah foto nikah tepat setahun usia pernikahan mereka.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 23:13 WIB

5 Tempat Jogging Nyaman Di Sekitar Kota Sukabumi untuk Menjaga Kesehatan

Bagi warga Sukabumi yang ingin menikmati manfaat olahraga ini, berikut adalah delapan tempat jogging yang nyaman dan cocok untuk meningkatkan kesehatan:
Rekomendasi tempat jogging yang ada di sekitar Kota Sukabumi | Foto : Istimewa
Nasional18 Januari 2025, 22:24 WIB

MUI Tolak Dana Zakat Dipakai untuk Makan Bergizi Gratis

Wakil Ketua MUI, Anwar Abbas menolak anggaran program MBG diambil dari dana zakat. Menurutnya menggunakan dana zakat untuk mendukung program unggulan Presiden Prabowo tersebut bakal berpotensi menimbulkan masalah dan perbedaan
Kegiatan Dapur Umum Makan Bergizi Gratis Badan Gizi Nasional. Foto: IG/@badangizinasional.ri
Sukabumi18 Januari 2025, 20:39 WIB

Mulai Tahun Ini, Dinsos Sukabumi Akan Labelisasi Rumah Milik Peserta PBI

ebanyak 5.000 rumah warga tidak mampu di Kabupaten Sukabumi yang terdaftar sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) penerima bantuan iuran (PBI) dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)
Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi akan labelisasi rumah milik warga penerima PBI ABPB | Foto : shutterstock.com
Gadget18 Januari 2025, 20:00 WIB

Spesifikasi HP Oppo Reno 13 yang Dibekali CPU Mediatek Dimensity 8350 dengan RAM 12 GB

Oppo Reno 13 hadir sebagai salah satu seri Reno terbaru yang menawarkan desain elegan, performa tinggi, dan fitur-fitur menarik lainnya.
Oppo Reno 13 hadir sebagai salah satu seri Reno terbaru yang menawarkan desain elegan, performa tinggi, dan fitur-fitur menarik lainnya. (Sumber : oppo.com).
Keuangan18 Januari 2025, 19:54 WIB

Jelantah Bisa Jadi Rupiah, Begini Cara Jual Minyak Goreng Bekas Ke Pertamina Rp 6000 / Liter

Minyak jelantah yang biasanya dibuang, kini bisa menjadi rupiah, dengan cara dijual ke Pertamina. Untuk apa Pertamina mengumpulkan minyak jelantah dan bagaimana cara menjualnya ke Petamina?
Cara jual jelantah ke Pertamina | Foto : Dok. Pertamina
Sukabumi18 Januari 2025, 18:29 WIB

Dinkes Apresiasi Operasi Katarak Gratis Polres Sukabumi, Sasar 200 Pasien

Ratusan pasien mengidap katarak melaksanakan oprasi di Mako polres Sukabumi yang berada di raya Jajaway, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025).
Puluhan pasien sedang antri untuk melaksanakan oprasi katarak di Mako Polres Sukabumi, Minggu (18/1/2024)  |  Foto : Ilyas Supendi
Life18 Januari 2025, 18:00 WIB

Amalkan Doa Ini Insya Allah Rezeki datang dari Segala Penjuru!

Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.
Ilustrasi berdoa - Membaca doa rezeki adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon rezeki yang halal dan berkah.(Sumber : Foto: Pixabay.com)
Sukabumi18 Januari 2025, 17:55 WIB

Sidak Peternakan Sapi Tak Berizin Di Cicurug, Ini Arahan DPMPTSP Sukabumi

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sukabumi melakukan inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai ternak sapi di Kampung Nangklak, RT 06/06, Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug
DPMPTSP Kabupaten Sukabumi inspeksi ke eks gedung garmen yang kini digunakan sebagai kandang sapi di Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Sabtu (18/1/2025) | Foto : Istimewa
Sukabumi18 Januari 2025, 17:34 WIB

Terdampak Gempa Magnitudo 4,3, Tembok Rumah Warga Ambruk Di Loji Sukabumi

Satu unit rumah warga di Kampung Babakan, RT 014/RW 010, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, mengalami kerusakan akibat gempa bumi yang terjadi pada Sabtu (18/1/2025).
Tembok rumah warga ambruk di Loji Sukabumi, akibat diguncang gempa magnitudo 4,3  | Foto : Ilyas
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug